Insomnia merupakan gangguan tidur yang menyebabkan seseorang mengalami kesulitan tidur yang berkelanjutan. Penyebabnya pun berbagai macam, seperti jam tidur berantakan, sedang banyak pikiran hingga adanya perubahan hormon.
Namun, bagi kamu penderita insomnia yang sulit tidur di malam hari tak usah khawatir lagi. Disadur dari Hallodoc.com, kamu dapat memperbaiki jam tidurmu dengan sejumlah cara atau strategi, seperti:
1. Mengatur dan Menetapkan Jam Tidur
Langkah pertama yang dapat dilakukan ialah mengatur dan menetapkan jam tidur. Walau terkesan memaksa, namun cobalah untuk tidur lebih awal atau tidak lebih dari jam 11 malam.
Diketahui, pada jam tersebut organ dalam tubuh mulai memperbaiki segala kerusakan-kerusakan agar kembali berenergi di kemudian hari.
2. Mandi dengan Air Hangat sebelum Tidur
Diketahui, mandi dengan air hangat sebelum tidur dapat membantu tubuh menjadi lebih rileks. Dengan demikian, ketika waktu tidur tiba, tubuh akan menjadi lebih cepat mengantuk dan tidur menjadi lebih nyenyak dan nyaman.
3. Mendengarkan Musik
Mendengarkan musik atau suara yang menenangkan dapat membantumu tidur lebih awal. Alunan irama musik yang santai dan tenang seperti musik klasik, musik ballad maupun suara-suara alam dapat menciptakan lingkungan sekitar yang damai. Tubuh pun akan lebih rileks, nyaman dan tidur menjadi nyenyak.
4. Konsumsi Makanan yang Mengandung Karbohidrat
Makanan yang mengandung karbohidrat dapat membantu meningkatkan kadar hormon tryptophan yang membuat tubuh menjadi lebih cepat mengantuk.
Namun, cobalah untuk mengonsumsi dengan porsi secukupnya atau tidak berlebihan agar kadungan pada makanan dapat bekerja dengan baik.
5. Tidak Mengecek Jam Terus Menerus
Ketika proses tidur tiba, penderita insomnia sering cek waktu terus menerus karena terlalu cemas dan gelisah karena tidak bisa tidur. Cobalah untuk menyembunyikan ponsel atau jam di sekitarmu dan fokuslah tidur.
Diketahui, melihat waktu ketika menuju proses tidur hanya akan meningkatkan stres, sehingga sulit untuk menghambat sistem saraf yang mengatur tidurmu.
Itulah sejumlah strategi yang dapat kamu terapkan untuk mengatasi insomnia. Namun, jika insomnia terus berlanjut disarankan untuk mendatangi medis agar masalah dan saran teridentifikasi dengan jelas, tepat dan akurat. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Review Novel 'Hello, Cello', Pertemuan Kembali Dua Individu dalam Versi Terbaik
-
Review Buku The Book of Invisible Questions, Pemikiran Ruwet Diri Manusia
-
Kembali Perankan Anak SMA, Ini 3 Drama Korea yang Dibintangi Hwang In Yeop
-
5 Gaya Outfit Feminin ala Rose BLACKPINK, Tampil Lebih Girly dan Colorful!
Artikel Terkait
-
Terapi Insomnia Cegah Risiko Depresi Usai Melahirkan, Fakta atau Mitos?
-
Bikin Ngakak, Ternyata Ini Alasan Andre Taulany Pilih Boiyen Jadi Vokalis ATF
-
Ditanya Soal Rasa Masakan Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar Mikir Lama: Parah Banget
-
Ayu Ting Ting Mulai Berani Kritik Pemerintah, Wendy Cagur Was-was: Nanti Gang Rumah Makin Sempit
-
Anak Muda Memilih Insomnia, Apa Bahayanya Menggunakan Ponsel sebelum Tidur?
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua