Serupa namun tak sama itulah penampilan dari matcha dan teh hijau. Matcha dan teh hijau berasal dari tanaman camellia sinensis. Meski sama-sama memiliki penampilan warna hijau matcha dan teh hijau memiliki ciri khasnya masing-masing yang mana menghasilkan penampilan berbeda dari satu sama lainnya. Melansir dari laman Craftteafox, berikut 4 perbedaan matcha dan teh hijau yang perlu kamu tahu:
1. Perbedaan warna
Bubuk dari teh hijau lebih gelap dibandingkan dengan bubuk matcha. Bubuk teh hijau mengandung klorofil yang lebih sedikit dari matcha. Batang daun pada bubuk teh hijau tidak dipotong seperti pada bubuk matcha sehingga bubuk teh yang dihasilkan sedikit lebih kasar. Teh hijau digiling menggunakan bilah logam, sementara matcha menggunakan batu.
2. Rasa dan tekstur
Teh hijau mempunyai rasa yang segar di lidah mirip dengan minuman teh lainnya. Wanginya pun harum untuk dicium. Sedangkan untuk matcha teksturnya lebih creamy dibandingkan teh hijau. Untuk rasa matcha terasa agak sedikit lebih pahit dibandingkan dengan teh hijau biasa. Karena teksturnya yang creamy, matcha biasanya diaduk menggunakan pengocok bambu agar larutan matcha tidak terlalu kental untuk diminum.
3. Beda penyajian
Untuk penyajian teh hijau memiliki cara yang lebih sederhana dari matcha. Teh hijau cukup dicelupkan langsung ke air hangat. Karena langsung berupa daun kering teh teh hijau tidak perlu diseduh perlahan seperti matcha. Sementara matcha yang berbentuk bubuk penyajiannnya menggunakan air yang dituang perlahan dan diaduk menggunakan adukan khusus dari bambu supaya bubuknya tidak menggumpal dan sedap saat diminum.
4. Segi harga
Matcha dibandrol dengan harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan teh hijau. Hal ini berhubungan dengan proses pembuatan matcha yang lebih rumit dibandingkan dengan teh hijau karena harus membuang batang dan urat daun. Sedangkan kualitas teh hijau sendiri hampir mirip dengan teh lain yang mana bubuknya lebih kasar. Mengingat prosesnya yang lebih panjang dan membutuhkan waktu lebih lama, maka matcha pun harganya lebih mahal.
Itulah 4 perbedaan dari teh hijau dan matcha. Tidak sulit kan membedakannya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
4 Kiat Kerja Kelompok dengan Efektif, Anti-Ribet dan Drama!
-
4 Rekomendasi Drakor Dibintangi Park Hae Jin, Terbaru Ada The Killing Vote
-
4 Film dan Drama yang dibintangi oleh Ahn Jae Hong, Terbaru Ada Mask Girl
-
4 Rekomendasi Drama Korea yang Angkat Kisah Vampir, Tidak Selalu Seram!
-
Ungkap Sisi Gelap, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea dengan Tema Pendidikan
Artikel Terkait
-
Ini Beda Jumat Agung dan Paskah, Pahami Perbedaan dan Rangkaian Ibadahnya
-
Apa Efek Samping Terlalu Banyak Minum Matcha? Viral di Medsos Ada yang Sampai Masuk UGD
-
Perbedaan Contraflow dan One Way Jalan Tol Selama Lebaran, Pemudik Wajib Tahu!
-
Jangan Ketukar! Ini Perbedaan SPKLU dan SPLU: Fungsi dan Cara Penggunaannya
-
9 Perbedaan Idul Fitri di Indonesia dan Arab Saudi
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern