Manusia memang tercipta dengan beragam karakter. Ada yang peka terhadap sekitar, ada pula yang gak peduli apakah perkataan dan perbuatannya merugikan.
Sebagai manusia yang baik hendaknya selalu menjaga perkataan dan perbuatan. Ada beberapa keuntungan yang bakal kamu dapat apabila konsisten melakukan hal ini. Mari simak beberapa poinnya.
1. Hidup minim drama
Di antara penyebab terjadinya drama, misalnya pertengkaran antara sesama adalah sikap dan ucapan yang tidak pernah direm. Itulah kenapa penting sekali untuk lebih berempati terhadap sekitar agar kamu gak sembarangan berucap atau melakukan sesuatu yang menyakiti orang lain.
Pada dasarnya semua orang menginginkan hidup damai, lho. Hal ini bisa kamu mulai dengan berusaha tidak menyinggung atau menyakiti perasaan orang lain lewat ucapan atau tindakan. Toh, nanti kamu sendiri yang untung, kok.
2. Orang lain akan menaruh respek
Dihormati atau tidak oleh orang lain sebenarnya bisa jadi cerminan diri apakah selama ini kamu sudah berlaku dengan baik atau enggak, lho. Bagaimana orang lain bisa respek kalau tindakanmu selalu bikin orang lain darah tinggi.
Sebaliknya, ketika kamu berusaha untuk selalu menjaga ucapan dan perbuatan, maka hal tersebut akan berbalik ke dirimu juga. Tanpa harus susah payah orang lain akan respek karena mereka bisa menilai kalau kamu layak dihormati mengingat tindak-tandukmu benar-benar dijaga.
3. Hidup jadi terasa nyaman
Dalam hidup ini selalu berlaku hukum tabur tuai. Menanam kejahatan, maka jangan kaget jika suatu hari keburukan akan menimpa. Sebaliknya, bila kamu sibuk menanam kebaikan, maka hal-hal positif pun akan datang padamu.
Di antara keuntungan menjaga attitude yang baik ke siapa pun, yakni bisa membantumu mendapatkan hidup yang nyaman. Tingkah lakumu yang bisa memberi kenyamanan pada orang lain akan berbalik, sehingga orang lain pun akan berlaku demikian padamu juga.
4. Hati jadi tenang
Mau diakui atau tidak, sebenarnya setiap seseorang berlaku buruk pasti akan timbul rasa bersalah. Dengan menjaga tindakanmu selalu berada dalam jalur kebaikan sebenarnya sama saja dengan berbuat baik ke diri sendiri, lho. Hatimu jadi tenang dan tidak dipusingkan dengan berbagai beban mental akibat melakukan perbuatan salah.
Semoga dengan penjabaran tadi bisa menjadi motivasi bagi kita semua agar selalu menjaga perbuatan dan perkataan, ya. Ingat, lho, kalau kita tidak suka disakiti, maka hendaknya jangan menyakiti orang lain.
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton