Berbagai makanan yang dikonsumsi setiap hari dapat berpengaruh pada kondisi kulit seseorang. Meskipun rajin memakai skincare, kondisi kulit tidak akan membaik jika tidak memperhatikan makanan yang dikonsumsi.
Melansir dari Hello Sehat, beberapa makanan ternyata dapat menyebabkan kulit mengalami penuaan lebih cepat. Jika kamu ingin tetap awet muda, sebaiknya kurangi atau hindari konsumsi jenis-jenis makanan di bawah ini.
1. Makanan manis
Jika seseorang terlalu banyak mengonsumsi makanan manis, molekul gula yang berlebih akan bergabung dengan protein sehingga membentuk advanced glycation end products (AGES).
Molekul AGES dapat menyebabkan kerusakan kolagen pada kulit yang menyebabkan kulit menjadi kendur, kering, dan kusam sehingga tanda-tanda penuaan terlihat lebih cepat.
Selain itu, gula dalam makanan manis juga kurang baik untuk kesehatan gigi karena bisa memicu pertumbuhan bakteri serta perubahan warna gigi.
2. Bagian gosong pada daging
Saat sedang menyantap daging yang dipanggang atau daging barbeque, ada bagian gosong yang mengandung zat hidrokarbon pro-inflamasi. Zat tersebut dapat merusak kolagen pada kulit.
Kolagen diperlukan oleh kulit untuk menjaga kekencangan dan kelenturan kulit. Apabila kolagen rusak, jangan heran jika kulit cepat mengendur dan tidak kencang lagi.
3. Makanan pedas
Sebagai orang Indonesia, tentu sebagian besar dari kita menyukai makanan pedas. Makanan yang diberi banyak cabai memang nikmat dan menambah nafsu makan. Namun, kamu harus mulai waspada terhadap makanan pedas, karena para ahli meyakini bahwa makanan pedas bisa membuat pembuluh darah di bawah kulit melebar. Akibatnya, ruam kemerahan pada wajah akan semakin terlihat.
Tak hanya itu, makanan pedas yang dikonsumsi secara berlebihan dapat menimbulkan pembengkakan pada kulit maupun muncul bintik-bintik pada wajah.
4. Makanan tinggi garam
Natrium atau garam bisa dengan mudah ditemukan dalam berbagai makanan. Natrium berikatan dengan air di dalam tubuh, dan dapat menahan air pada area wajah sehingga membuat pipi tampak membengkak.
Mulai sekarang, kamu perlu membatasi konsumsi garam agar wajahmu tidak cepat tua. Tak hanya dalam masakan, namun natrium atau garam biasanya juga terdapat pada junk food dan makanan kalengan.
Itulah 4 makanan yang dapat menyebabkan wajah terlihat tua lebih cepat. Kamu bisa membatasi konsumsinya dan mengimbangi dengan pola makan sehat, dan jangan lupa rawat kulit wajah agar tetap awet muda.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Jessica Iskandar Trauma Dokter Pria, Ungkap Jadi Korban Pelecehan Saat Berobat Kulit
-
Micellar Water vs Cleansing Oil, Mana yang Lebih Ampuh Bersihkan Wajah?
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
-
5 Sunscreen Anti Bikin Wajah Kusam di Minimarket, Pilih Sesuai Jenis Kulitmu
-
7 Rekomendasi Krim Pemutih di Apotek, Aman dan Teruji BPOM
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton