Memiliki sahabat adalah suatu kebahagiaan dalam hidup. Namun, sering kali tanpa kita sadari, perilaku atau tindakan kita dapat membuat teman-teman kita menjauhi kita. Maka dari itu, cukup penting untuk bisa menjaga sikap dan tutur kata agar hubungan pertemanan kita selalu baik-baik saja.
Lalu apa saja hal-hal yang bisa membuat kita dijauhi oleh sahabat? Berikut adalah 6 di antaranya.
BACA JUGA: 5 Tips Jadi Menantu yang Baik, Idaman Mamah Mertua Nih!
1. Suka gosip dan membicarakan keburukan teman
Gosip atau mencela teman di belakangnya adalah salah satu tindakan yang sering membuat teman merasa tidak nyaman dan menjauhi kita. Jadi, hindarilah berkomentar negatif tentang teman. Jika sekiranya ada masalah, bicarakanlah secara langsung dengan mereka tanpa menyebarkannya kepada orang lain.
2. Memiliki sikap negatif
Sikap negatif seperti sering mengeluh, merasa iri terhadap kesuksesan teman, atau selalu menunjukkan ketidakpuasan dapat membuat teman-teman merasa terbebani. Cobalah untuk selalu memiliki sikap positif dan mendukung kebahagiaan serta kesuksesan teman-temanmu. Hal seperti itu seharusnya membuatmu bangga dan termoivasi, bukannya justru sebaliknya.
3. Tidak memiliki empati
Ketika teman menghadapi masalah atau kesulitan, tidak menunjukkan empati dapat membuat mereka merasa diabaikan dan kurang dihargai. Maka dari itu, jadilah pendengar yang baik dan tunjukkan dukungan emosional kepada teman saat mereka membutuhkannya.
4. Sering ingkar janji
Jika kamu sulit untuk konsisten dalam memenuhi janji atau sering kali membatalkan rencana tanpa alasan yang jelas, hal ini dapat membuat teman kamu merasa diabaikan. Cobalah untuk lebih bertanggung jawab dengan komitmen yang telah kamu buat dengan teman-temanmu.
BACA JUGA: 4 Tips Memilih Kafe yang Cocok untuk Mengerjakan Tugas, Dijamin Maksimal!
5. Selalu membicarakan diri sendiri
Menghabiskan waktu bersama teman adalah kesempatan untuk saling berbagi dan mendengarkan. Kalau kamu hanya membicarakan diri sendiri tanpa memberikan kesempatan pada teman untuk berbicara, teman kamu akan merasa bosan dan akhirnya menjauhi kamu.
6. Oversharing di medsos
Satu hal yang saat ini banyak dilakukan oleh anak-anak muda adalah terlalu banyak membagikan setiap aspek kehidupannya di media sosial. Mungkin kamu juga melakukan hal serupa tanpa pertimbangan dapat mengganggu teman-temanmu. Tanpa kamu sadari, kebiasaan seperti ini bisa membuatmu dijauhi oleh teman-temanmu, loh.
Demikianlah 6 kebiasaan yang bisa membuatmu dijauhi teman, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
Jangan Normalisasi Jongkok di Toilet Duduk, Gunakan Sehakikatnya!
-
Sosok Susana Darmawan, Pemilik Clairmont yang Rugi Rp5 M Akibat Ulasan Negatif Codeblu
-
6 Ide Outfit Nongkrong di Kafe ala Lee Si-young, Kasual dan Stylish!
-
Mengapa Nongkrong di Minimarket, Jadi Ritual Wajib Anak Muda Urban?
-
Yoursay Talk: Tiga Cara Lawan Stereotip Negatif Terhadap Perempuan, Harus Saling Dukung
Lifestyle
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
-
5 Serum Vitamin C dengan Formula Stabil, Cerahkan Kulit Tanpa Iritasi!
-
4 Tips Kelola THR, Cara Cerdas Supaya Uang Gak Cepat Habis!
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop