Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Richa Apriyanto
Ilustrasi susu kental manis (Unsplash/Nikolai Chernichenko)

Susu kental manis menjadi salah satu bahan makanan yang cukup diminati masyarakat. Agar susu kental yang kamu beli tidak mudah basi dan tetap segar meski sudah dibuka, kamu harus menyimpannya dengan cara yang tepat. Mau tahu bagaimana caranya? Yuk, simak 5 tips di bawah ini.

1. Simpan di tempat yang tepat

Simpanlah susu kental manis di tempat yang kering dan sejuk. Perlu diketahui bahwa suhu yang panas dapat mempengaruhi kualitas susu kental manis. Selain itu, sebaiknya hindari menyimpan susu kental manis di tempat yang baunya menyengat. Ini dikarenakan susu kental manis mudah menyerap bau yang menyengat. Misalnya, bau bawang merah, bawang putih, petai, daging kambing, dan lainnya.

2. Simpan di dalam wadah yang tertutup rapat

Jika susu kental manis menggunakan kemasan kaleng, kamu bisa menaruh kaleng tersebut di dalam sebuah wadah yang tertutup rapat. Tapi, jika kemasannya menggunakan plastik yang sudah ada penutupnya, kamu tidak perlu repot lagi karena susunya sudah aman. Menutup susu kental manis dengan rapat sangat penting untuk menghindari kontaminasi udara dan mencegah adanya semut.

3. Simpan di dalam kulkas 

Jika kamu memiliki kulkas di rumah, sebaiknya simpan susu kental manis di dalam kulkas. Suhu rendah dalam kulkas akan membantu memperlambat pertumbuhan bakteri dan menjaga kesegaran susu kental manis.

Meskipun kamu menyimpannya di dalam kulkas, usahakan untuk menaruhnya di dalam sebuah yang tertutup, ya. Hal ini bertujuan untuk menghindari kontaminasi bau dan bakteri yang mungkin terdapat di dalam kulkas.

4. Setelah dibuka dari kemasan, jangan menyimpannya terlalu lama

Susu kental manis memiliki batas waktu penyimpanan yang terbatas. Jangan mengkonsumsi susu kental manis setelah melewati tanggal kedaluwarsa, karena dapat membahayakan kesehatan kamu.

Jika terlihat berubah warna, berbau asam, terdapat pertumbuhan jamur atau bintik-bintik aneh lainnya, sebaiknya buang susu kental manis tersebut. Ini mungkin terjadi karena kamu sudah terlalu lama menyimpannya.

Nah, itulah 4 tips mudah menyimpan susu kental manis agar tetap segar tahan lama. Semoga bermanfaat.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Richa Apriyanto