Selalu menarik untuk mengamati ciri khas para selebriti Hollywood, apakah itu melalui gaya berpakaian, senyum memikat, atau mungkin rambut yang begitu ikonik. Sebut saja beberapa nama besar seperti Taylor Swift, yang tak hanya dikenal lewat lagu-lagunya yang mendunia, tetapi juga melalui warna lipstick merah yang selalu melekat pada penampilannya.
Sama seperti Taylor, banyak selebriti lainnya di Hollywood yang berhasil menciptakan ciri khas unik melalui gaya rambut mereka. Meski terkenal dengan karya-karya briliannya, mereka juga dikenal lewat tanda ikonik yang membuat mereka mudah dikenali oleh publik.
Gaya rambut selebriti Hollywood punya daya tarik tersendiri, dan seiring berjalannya waktu, ikoniknya semakin melekat di benak publik. Tak heran jika kita bisa dengan mudah menyebutkan beberapa nama yang memiliki gaya rambut yang begitu melekat dalam ingatan kita.
BACA JUGA: 4 Referensi Style Berpakaian Song Kang di My Demon yang Sering Jadi Sorotan
Di Asia, misalnya, kita mengenal Lisa BLACKPINK dengan poni anti badainya. Nah, di Hollywood, siapa yang memiliki ciri khas serupa? Yuk, simak lebih lanjut sebagai inspirasi untuk tampil beda dengan gaya rambut yang mengagumkan, seperti yang dilansir dari Byrdie.
1. Ariana Grande
Ariana Grande, bintang pop yang tak lekang oleh waktu dengan karya-karyanya yang memikat hati setiap generasi. Selain bakat musiknya yang memukau, Ariana juga dikenal lewat gaya rambutnya yang tak lekang oleh zaman. Siapa yang tak kenal dengan ikoniknya ponytail yang menjadi ciri khasnya?
Meskipun Ariana kadang-kadang memberanikan diri dengan merubah warna rambutnya, namun gaya kuncir kuda yang ketat dan rapi selalu melekat pada penampilannya. Ia membuktikan bahwa gaya rambut sederhana seperti ini tetap bisa menjadi pusat perhatian.
Bagi kamu yang ingin tampil dengan gaya rambut yang basic namun tetap unik, inspirasi dari Ariana Grande bisa menjadi pilihan yang menarik.
BACA JUGA: Tampil Elegan Tanpa Beban: 5 Tips Menghemat Biaya untuk Gaun Pengantinmu
2. Ice Spice
Ice Spice, penyanyi dengan rambut kriting kecil dan warna oranye yang begitu mencolok. Tidak hanya karyanya yang berhasil mencuri perhatian publik, tapi juga penampilannya yang unik membuatnya masuk dalam nominasi Artis Pendatang Baru Terbaik di ajang Grammy. Bagi kamu yang mengagumi rapper ini, tidak ada salahnya mencoba meniru gaya rambut ikoniknya.
Kalau kamu bukan penggemar rambut kriting, tenang saja! Ice Spice pernah menunjukkan variasi penampilannya dengan rambut lurus yang panjang, tetapi tetap mempertahankan warna oranye yang khas.
Jadi, jika kamu ingin tampil beda tanpa harus mengadopsi rambut kriting, gaya rambut lurus dengan sentuhan oranye ala Ice Spice bisa menjadi inspirasi yang menarik.
Nah, itulah dua inspirasi gaya rambut dari gaya ikonik dua artis Hollywood yang bisa kamu tiru. Dengan mengadopsi sentuhan khas mereka, kamu dapat memberikan sentuhan segar pada penampilanmu tanpa harus repot-repot. Selamat mencoba dan temukan gaya rambut yang paling pas untuk memancarkan keunikanmu!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Tampil Elegan dan Chic, Yuk Sontek 4 Gaya Mid-Formal ala Honey Lee!
-
4 Inspirasi OOTD Kasual Classy ala Son Na Eun yang Bisa Kamu Tiru
Artikel Terkait
-
Apa Gaya Rambut Shayne Pattynama? Tukang Cukur Timnas Bocorkan Potongan Andalan Skuad Garuda
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Nia Ramadhani Spill Uang Jajan Anak di Sekolah, Nominalnya Disorot Netizen: Murah Lho Itu
Lifestyle
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
Terkini
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda