Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Budi Prathama
Ilustrasi akun Google. (Pixabay/@377053)

Cara mengecek jumlah peragkat yang terhubung akun Google menjadi pengetahuan tersendiri yang menarik untuk diketahui. Hal itu bertujuan guna mengetahui berbagai jenis perangkat yang login menggunakan akun tersebut. 

Dengan begitu, aktivitas yang mencurigakan pun akan lebih mudah kamu deteksi. Hasilnya, akun Google akun terlindung dari peretasan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. 

Berikut cara cek jumlah perangkat yang terhubung ke akun Google yang dilansir dari berbagai sumber. 

Cara Cek Login Google via Peramban

  • Pertama-tama, kunjungi situs myaccount.google.com.
  • Login menggunakan akun Google. 
  • Pada menu sebeleh kiri pilih menu “Keamanan”. 
  • Gulir ke bawah hingga menemukan “Perangkat Anda”. 
  • Klik “Kelola semua perangkat”. 
  • Dari situ, kamu akan melihat daftar perangkat yang terhubung dengan akun Google kamu sampai waktu akses hingga aplikasi yang terhubung dengan akun Google. 

Cara Cek Login Google via iPhone di Gmail Install aplikasi Gmail

  1. Buka App Store yang ada di ponsel kesayangan kamu. 
  2. Cari “Gmail” kemudian unduh aplikasi. 
  3. Buka aplikasi Gmail. 

Masuk ke akun Google kamu: 

  1. Masukkkan alamat email dan password akun Google kamu. 
  2. Apabila kamu belum memiliki akun Google, kamu dapat membuatnya dengan mengikuti pentunjuk yang ada di layar. 

Lihat Perangkat yang Terhubung: 

  1. Klik akun Gmail yang ada di pojok kanan atas. 
  2. Pilih ‘Kelola Akun Google Anda’. 
  3. Pilih ‘Keamanan’. 
  4. Gulir ke bawah kemudian pilih ‘Perangkat Anda’. 
  5. Kamu akan melihat daftar perangkat yang terhubung dengan akun Google. 

Cara Cek Login Google via Ponsel Android

  1. Ketuk ikon gerigi untuk membuka Pengaturan. 
  2. Gulir ke bawah kemudian pilih ‘Google’. 
  3. Pilih akun Google. 
  4. Pilih akun Google yang ingin kamu periksa perangkatnya. 
  5. Buka menu Keamanan. 
  6. Ketuk ‘Kelola akun Google Anda’. 
  7. Pilih ‘Keamanan’ dan tab menu. 
  8. Gulir ke bawah dan temukan ‘Perangkat Anda’. 
  9. Klik opsi ‘Kelola semua perangkat’. 
  10. Selanjutnya kamu akan melihat daftar perangkat yang terhubung dengan akun Google kemu dan detail lokasi hingga waktu terakhir aktif. 

Cara agar Akun Google Keluar dari Perangkat Lain

Apabila terdeteksi ada perangkat lain yang tak dikenal terhubung ke akun Google kamu, kamu pun bisa melakukan logout dari perangkat kamu dengan cara seperti berikut: 

  1. Buka aplikasi Gmail yang sedang kamu gunakan. 
  2. Klik foto profil yang ada di bagian kanan atas. 
  3. Pilih ‘Kelola Akun Google Anda’. 
  4. Klik ‘Keamanan’. 
  5. Di bagian ‘Perangkat Anda’, klik ‘ Kelola semua perangkat’. 
  6. Cari dan pilih perangkat yang ingin kamu keluarkan. 
  7. Klik ‘Logout’ untuk mengeluarkan akun Gmail dari perangkat kamu. 

Nah, itulah cara cek jumlah perangkat yang terhubung ke akun Google kamu. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Budi Prathama