Kaki adalah salah satu anggota tubuh yang tidak boleh terlewat untuk kamu rawat selain wajah. Pasalnya ada beberapa tips yang bisa diterapkan agar kaki bisa menjadi lebih terawat, glowing, dan pastinya anti bau. Apabila mengabaikannya, bisa saja kaki menjadi dekil dan menganggu penampilan.
Terlebih perawatan pada bagian ini sendiri sebenarnya tidak terlalu sulit. Cukup lakukan beberapa langkah saja secara rutin setiap harinya agar bagian kaki menjadi lebih terlihat mulus dan wangi. Sekarang pun sudah ada banyak produk khusus kaki di pasaran yang bisa kamu coba untuk menjadikan kaki semakin bersih, sehat, dan wangi.
Supaya tidak ketinggalan langsung saja simak beberapa produk yang wajib kamu pakai di bawah ini agar kaki lebih terawat secara optimal tanpa takut bau:
1. Pencukur Bulu Kaki - Milk Recipe 4 in 1 Hair Removal Cream
Supaya lebih glowing, langkah pertama yang bisa kamu coba adalah dengan membersihkan bulu kaki terlebih dahulu. Salah satu produk yang bisa dipakai yaitu Milk Recipe 4 in Hair Removal Cream yang ampuh merontokkan bulu kaki dengan efektif.
Terdapat kandungan Niacinamide dan Glutathione untuk membantu mencerahkan, menjaga elastisitas kulit, dan mengurangi hiperpigmentasi. Tersedia juga Vitamin E untuk menjaga kelembaban hingga Centella yang membantu menenangkan kulit saat diaplikasikan ke kaki. Harganya juga terjangkau hanya Rp37.000 saja.
2. Eksfoliasi - Shinzui Skin Lightening Body Scrub
Body scrub bisa kamu pakai untuk membersihkan sisa sisa kotoran dan sel-sel kulit mati di bagian kaki agar lebi bersih dan cerah. Proses inilah yang dinamakan eksfoliasi dengan manfaat untuk membantu regenerasi sel kulit. Tidak hanya untuk kaki, produk tersebut juga bisa kamu pakai untuk membersihkan bagian tubuh lainnya.
Tersedia kandungan Herba Matsu Oil dan dikombinasi dengan teknologi Jepang yang diklaim mampu menutrisi dan mencerahkan kulit. Lakukan eksfoliasi pada kaki setidaknya dua kali dalam seminggu. Produk dari Shinzui ini juga harganya ramah di kantong yaitu hanya sekitar Rp18.000 saja.
3. Masker Kaki - Felinz Exfoliating Foot Mask
Produk masker sekaligus eksfoliasi dari Felinz ini juga bisa menjadi pilihan untuk merawat kaki agar lebih sehat dan glowing. Merupakan sebuah masker berbentuk kaos kaki yang mengandung bahan-bahan alami seperti Green Tea, Aloe Vera, Olive, dan lainnya untuk memberikan perawatan pada kaki dengan kulit yang sudah rusak.
Penggunaannya diklaim dapat menjadikan kulit tampak lebih halus dan juga lembut. Sangat cocok dipakai apabila kamu memiliki kaki dengan tumit yang kasar, pecah-pecah, dan juga kering sehingga bisa membantu memberikan perawatan agar bagian tubuh satu ini menjadi lebih sehat.
Itulah beberapa produk perawatan kaki yang wajib kamu coba agar tampak lebih glowing dan terawat tanpa khawatir bau.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Wajib Coba! Ini 3 Produk Eksfoliasi Wajah untuk Mencerahkan Kulit Kusam
-
3 Rekomendasi Pasta Gigi yang Diklaim Ampuh Memutihkan Gigi, Sudah Coba?
-
3 Ide OOTD ke Pantai ala Selebgram yang Casual dan Simpel, Siap Liburan?
-
3 Rekomendasi Body Lotion Terbaik untuk Mencerahkan Kulit Kusam
-
3 Facial Wash Terbaik di Bawah Rp100 Ribu untuk Kulit Kering dan Berjerawat
Artikel Terkait
-
4 Rekomendasi Film Romantis tentang Perjuangan Lawan Penyakit Kanker
-
5 Rekomendasi Film Tentang Peradaban Mesir Kuno yang Penuh Unsur Mitologi
-
4 Film Indonesia dengan Teknologi CGI Paling Epik yang Wajib Kamu Tonton
-
4 Drama China iQIYI yang Tayang April 2024, Seru!
-
5 Rekomendasi Film Komedi Romansa 2000an, Bikin Kamu Berbunga-bunga
Lifestyle
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Playful dan Fresh, Intip 4 OOTD ala Iroha ILLIT yang Wajib Kamu Lirik
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora