Salah satu musuh terbesar bagi sebagian besar pembaca adalah kondisi reading slump. Kondisi ini merupakan kondisi sangat tidak menyenangkan, karena kita jadi malas membaca dan tidak memiliki mood yang baik untuk membaca. Penyebab reading slump sendiri ada banyak, tergantung situasi dan kodisi yang sedang dialami oleh para pembaca.
Sebenarnya kondisi ini umum dan wajar-wajar saja, karena pada dasarnya kita akan merasakan satu titik jenuh jika terus melakukan rutinitas tanpa jeda, termasuk dalam hal membaca buku. Sesuka-sukanya seseorang membaca buku, mungkin ada waktu ketika ia merasa jenuh dan ingin berhenti sejenak.
Namun, jika kondisi reading slump ini dibiarkan saja terus-menerus hingga berlarut-larut, tentunya akan memengaruhi kualitas waktu membaca yang kita miliki. Untuk menghindari hal ini, ada beberapa tips yang bisa dilakukan, dikutip dari unggahan akun Instagram @gramedia.com berikut ini.
1. Baca buku dengan genre yang berbeda
Bisa jadi salah satu penyebab kita mengalami reading slump adalah genre bacaan kita yang itu-itu saja. Jika kamu selama ini hanya fokus pada satu genre, misalnya romance, cobalah untuk melirik genre lain seperti thriller atau sci-fi. Walaupun awalnya terasa tidak biasa, siapa tahu kamu jadi ketagihan baca genre lain.
2. Beri jeda waktu yang cukup
Intensitas dan durasi membaca juga berpengaruh para kualitas membaca seseorang. Reading slump bisa terjadi mungkin karena kamu terlalu bersemangat untuk menamatkan satu buku dan ketika akhirnya tamat, kamu jadi merasa tidak memiliki bacaan lain yang menarik setelah buku itu.
Jeda waktu yang cukup dan tidak tergesa-gesa menyelesaikan satu bacaan bisa mengurangi kemungkinan reading slump.
3. Ganti suasana dan posisi membaca
Suasana juga merupakan salah satu hal yang berpengaruh terhadap mood seseorang, termasuk mood untuk membaca.
Lingkungan yang terlalu bising bagi sebagian orang merupakan tempat yang tidak ideal untuk membaca. Untuk itu, carilah tempat yang tepat versimu.
Kamu juga bisa mengganti suasana yang awalnya hanya membaca di kamar sambil rebahan, dari sekarang cobalah untuk membaca buku di ruang terbuka seperti taman.
4. Tata ulang rak buku
Reading slump merupakan masa-masa yang berat, karena kita sadar bahwa tumpukan buku yang belum dibaca ada banyak, tapi kita punya mood untuk menuntaskannya.
Untuk mengisi waktu luang, daripada dipaksakan membaca buku dan berakhir makin stres, tidak ada salahnya untuk menata ulang rak buku. Siapa tahu di sela-sela membereskan rak buku, mood baca kita kembali karena melihat deretan buku yang rapi.
Itulah empat tips yang mungkin bisa membantu kamu untuk mengatasi reading slump. Kamu pernah mengalami reading slump juga? Bagaimana caramu mengatasinya?
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Duka di Balik Komedi, Ulasan Novel Capslok: Capster Anjlok
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
Lifestyle
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
Terkini
-
Review Novel The Lantern of Lost Memories, Kisah Studio Ajaib bagi Jiwa yang Pergi
-
Selamat! Shenina Cinnamon Menang Penghargaan Festival Film di Filipina
-
Cameron Diaz Siap Beraksi di Film Back in Action, Intip Teaser Perdananya
-
Review Film Gladiator II, Tekad Lucius Bangun Ulang Kejayaan Roma
-
Takluk 4-0 dari Jepang, Saatnya Shin Tae-yong Didepak dari Timnas?