Sama seperti tubuh, kulit juga bisa mengalami kondisi dehidrasi. Di mana saat kulit mengalami dehidrasi atau kekurangan asupan air ini akan mengakibatkan kulit menjadi kasar, kusam, dan sensitif sehingga lebih rentan gatal dan iritasi akibat fungsi skin barrier yang terganggu.
Whitelab salah satu brand lokal yang cukup populer hadir dengan produk hydrating series-nya yang akan membantu memberikan hidrasi maksimal hingga lapisan kulit terdalam. Ada 4 rangkaian produk hydrating-nya yang bisa kamu coba. Ada apa saja?
1. Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser
Yang pertama dan utama adalah mencuci muka dengan facial wash yang tepat, untuk mengangkat seluruh kotoran dan sisa makeup di wajah. Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser sebagai sabun cuci muka akan memberikan kelembapan dan kelembutan untuk kulit yang mengalami dehidrasi.
Pembersih wajah ini memiliki pH yang sesuai dengan pH kulit yaitu pH 5.5 dan diformulasikan dengan kekuatan tiga kandungan utama dari agarikon mushroom extract, prebiotic oat, dan niacinamide yang dapat membersihkan wajah hingga ke pori-pori terdalam tanpa membuat kulit kering dan tertarik. Diformulasikan khusus tanpa menggunakan sulfate, PEG, dan fragrance sehingga juga aman untuk kulit sensitif sekalipun.
Harga : Rp 62.000
2. Whitelab Hydrating Essence Toner
Setelah mencuci muka, step selanjutnya adalah menggunakan Whitelab Hydrating Essence Toner untuk mempersiapkan kulit dan sebagai booster bagi skincare selanjutnya.
Diformulasikan dengan hero ingredients hyalucomplex-10, panthenol, dan birch sap water yang dapat membantu mengembalikan pH alami kulit wajah, membantu mempertahankan, merawat kelembapan, kekenyalan, dan kehalusan kulit wajah.
Harga : Rp 55.000
3. Whitelab Hydrating Serum
Whitelab Hydrating Serum digunakan setelah toner untuk perawatan yang lebih intens. Diperkaya dengan kandungan kombinasi dari 10 jenis molekul hyaluron yang dapat meningkatkan dan mempertahankan level hidrasi pada lapisan kulit yang berbeda sehingga dapat menjaga kelembapan wajah sepanjang hari.
Juga diperkaya dengan panthenol dan probiotic yang dapat bekerja secara sinergis untuk membantu meningkatkan hidrasi, elastisitas, merawat fungsi skin barrier, membuat tekstur kulit menjadi halus, lembut, dan kenyal. Bahkan serum ini diklaim dapat menambah kelembapan 44% dalam waktu 15 menit.
Harga : Rp 69.000
4. Whitelab Cera Mug Barrier Moisturizing Gel
Sebagai step terakhir untuk mengatasi kulit dehidrasi adalah menggunakan Whitelab Cera Mug Barrier Moisturizing Gel. Moisturizer ini diklaim dapat mengunci kelembapan hingga 48 jam sangat cocok untuk mengatasi kulit dehidrasi.
Hyalucomplex-10, panthenol atau provitamin B5, dan grape fruit extract menjadi kandungan utama dalam moisturizer ini. Ketiga kandungan utama ini akan bekerja secara sinergis untuk membantu melembapkan, meningkatkan, dan mempertahankan level hidrasi kulit, serta merawat dan mempertahankan fungsi skin barrier wajah.
Harga : Rp 107.000
Itulah 4 produk dari Whitelab untuk membantu mengatasi permasalahan kulit dehidrasi. Gunakan secara teratur untuk hasil yang optimal, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Varian Serum dari Hanasui, Lawan Jerawat hingga Kecilkan Pori-Pori
-
Probiotic Series Hanasui, Hempas Sel Kulit Mati dan Perkuat Skin Barrier
-
Tahan Air dan Anti Whitecast, 3 Sunscreen Biore Nyaman Digunakan Seharian
-
Auto Glowing! Ini Brightening Serum Series dari Hanasui, Harga Rp30 Ribuan
-
3 Skincare dari Scarlett Mengandung Ceramide, Ampuh Perkuat Skin Barrier
Artikel Terkait
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
Lifestyle
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
Terkini
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian