Ada tiga jenis sunscreen yang beredar di pasaran, salah satunya termasuk chemical sunscreen. Saat ini jenis chemical sunscreen cukup banyak diminati oleh beauty enthusiast karena keunggulannya memiliki tekstur yang ringan sehingga mampu menyerap ke dalam kulit dengan cepat, tanpa rasa lengket, dan tidak meninggalkan efek whitecast. Dengan begitu sangat nyaman digunakan sehari-hari, terutama untuk tipe kulit berminyak.
Nah, buat kamu yang sedang bingung mencari produk chemical sunscreen terbaik untuk oily skin. Berikut ini 3 rekomendasinya.
1. Somethinc Holyshield! UV Watery Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++
Rekomendasi pertama chemical sunscreen terbaik yang cocok digunakan untuk kulit berminyak datang dari Somethinc Holyshield! UV Watery Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++.
Sesuai dengan namanya sunscreen dari Somethinc ini memiliki tekstur gel watery yang sangat cepat menyerap ke kulit, tanpa bikin lengket, no whitecast, no peeling, bebas alkohol, sehingga nyaman dikenakan sepanjang hari.
Selain itu sunscreen ini juga dilengkapi dengan teknologi Encapsulated UV Filter yang bertujuan untuk melindungi kulit secara maksimal dari polusi, blue light, dan infra-red. Serta mengandung Snowflake Molecules yang memberikan sensasi dingin yang menyegarkan sekaligus menenangkan saat diaplikasikan pada kulit.
Sunscreen dari Somethinc ini dikemas dalam dua ukuran yaitu 15 gr dihargai Rp24 ribu dan 50 gram dijual Rp137 ribu.
2. Skintific Aqua Light Texture Daily Sunscreen SPF 35 PA+++
Selanjutnya semua orang pasti sudah tahu bukan brand Skintific yang semua produk skincare-nya tidak pernah gagal dalam membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit terutama Skintific Aqua Light Texture Daily Sunscreen SPF 35 PA+++.
Chemical sunscreen ini dirancang memiliki tekstur ringan seperti air sehingga mudah sekali menyerap ke kulit, dan tentunya gak bikin whitecast.
Selain itu sunscreen ini memiliki kandungan anti-inflamasi serta antioksidan seperti Allantoin, Trehalose, Tremella yang berfungsi untuk menenangkan kulit yang sedang kemerahan, melembabkan, serta didukung teknologi Tinosorb S Lite Aqua mencegah terjadinya kekusaman akibat paparan sinar matahari. Dengan begitu sunscreen ini cocok digunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat ringan.
Untuk membeli sunscreen dari Skintific ini harganya sebesar Rp109 ribu untuk ukuran 30 gr.
3. Amaterasun UV Sunscreen Serum SPF 50+ PA++
Terakhir buat kamu yang mencari chemical sunscreen yang cocok digunakan untuk types oily skin direkomendasikan dari Amaterasun UV Sunscreen Serum SPF 50+ PA++.
Dikarenakan chemical sunscreen ini saat digunakan memiliki tekstur yang cair, finish-nya berupa dry-touch, gak bikin gerah, tidak perih di mata, no whitecast, sekaligus tanpa rasa lengket.
Selain ini sunscreen ini diformulasikan dengan teknologi Intelligent DNA Guardian untuk memberikan perlindungan kulit dari paparan sinar UVA, UVB, bluelight, polusi, serta radikal bebas.
Kemudian diperkaya dengan kandungan Nordic Cotton dan Nordic Spruce yang bermanfaat untuk memperbaiki skin barrier, meredakan kulit kemerahan, dan mampu melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan.
Chemical sunscreen ini dijual dengan harga Rp92 ribu untuk ukuran 50 gr.
Itulah tiga rekomendasi chemical sunscreen terbaik yang nyaman digunakan sehari-hari terutama untuk kulit berminyak.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Tamat Malam Ini, 7 Pemain Drama The Art of Negotiation Ucapkan Terima Kasih
-
Spin-off dari Hospital Playlist, 4 Alasan Resident Playbook Wajib Ditonton!
-
7 Karakter Pemeran Utama Drama Netflix Weak Hero Class 2, Ada Lee Jun Young
Artikel Terkait
-
7 Rekomendasi Parfum Pria yang Tahan Lama, Wanginya Bikin Percaya Diri Tanpa Menguras Dompet
-
Rekomendasi Sunscreen Cowok untuk Tipe Kulit Berminyak, Harganya Terjangkau!
-
5 Top Sunscreen di Indomaret, Ekonomis Cocok buat Anak Sekolahan
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
10 Rekomendasi Parfum Wanita di Indomaret yang Murah dan Tahan Lama, Harga Mulai Rp10 Ribuan!
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan