Sebagai seorang idola generasi baru, Sophia KATSEYE tentu menjadi sorotan publik dengan penampilannya yang modis dan unik.
Setiap kali tampil, baik di atas panggung maupun dalam keseharian, gaya fashionnya selalu mencuri perhatian. Dalam setiap postingan di akun Instagram pribadinya, Sophia dengan percaya diri membagikan berbagai tampilan yang stylish dan berani.
Bagi kamu yang ingin tampil berbeda namun tetap fashionable, mengadopsi beberapa gaya dari Sophia bisa menjadi pilihan yang tepat.
Dia tak hanya pandai memadupadankan pakaian, tetapi juga memiliki keberanian dalam memilih warna dan aksesori yang membuat penampilannya semakin menonjol.
Melalui akun Instagram @sophia_laforteza, kamu bisa menemukan banyak inspirasi dari gaya fashionnya yang penuh warna dan keren.
Jadi, jika kamu ingin menambah variasi pada gaya sehari-hari atau tampil lebih bold dalam hangout, potret-potret yang dia bagikan bisa menjadi panduan yang seru. Jadi, simak look berikut ini:
1. Tube tank top dan metallic shiny sweatpants
Look simpel pertama dari Sophia menghadirkan kesan modern dan minimalis. Ia memilih tube tank top abu-abu yang nyaman, dipadukan dengan metallic shiny sweatpants yang memberikan sentuhan edgy pada penampilannya.
Untuk menyeimbangkan tampilan ini, Sophia memilih sepatu putih yang membuat keseluruhan look terlihat lebih fresh dan effortless.
Gaya ini cocok untuk berbagai aktivitas santai atau hangout bersama teman. Kesederhanaannya tetap terasa stylish, dengan pemilihan item yang tepat untuk menciptakan keseimbangan antara casual dan chic. Dengan begitu, kamu bisa tetap tampil keren tanpa usaha berlebihan.
2. Sleeveless blouse dan leather blazer
Berikutnya, Sophia tampil dengan kombinasi yang lebih bold dan edgy. Ia mengenakan sleeveless blouse hitam yang simpel, dipadukan dengan leather blazer hitam sebagai outer untuk menambah kesan tegas dan stylish.
Celana hotpants denim menjadi pilihan yang pas untuk memberikan nuansa kasual, sementara sepatu boots hitam menambah kesan berani pada keseluruhan tampilan.
Untuk melengkapi gaya ini, Sophia memilih shoulder bag hitam yang praktis namun tetap terlihat modis. Keseluruhan look ini menciptakan keseimbangan antara formal dan santai, membuatnya cocok untuk berbagai kesempatan, baik untuk hangout maupun acara kasual yang lebih semi-formal.
3. Denim tube top
Dalam gaya serba denim yang keren, Sophia tampil dengan denim tube top yang memberikan kesan youthful dan casual. Dipadukan dengan celana denim panjang yang simpel, tampilan ini terasa serasi namun tetap terlihat fresh. Pilihan warna denim yang klasik membuatnya mudah untuk dipadukan dengan berbagai aksesoris.
Untuk memberi sedikit sentuhan kontras, Sophia memilih shoulderbag merah yang mencuri perhatian. Aksesoris ini menjadi highlight yang memberikan elemen warna cerah dalam keseluruhan outfit, sehingga tampak lebih hidup dan modis. Gaya ini cocok untuk berbagai kesempatan santai namun tetap fashionable.
4. Silver metallic cargo mini skirt
Sophia tampil dengan gaya simpel namun bold, mengenakan silver metallic cargo mini skirt yang memberikan kesan modern dan edgy.
Paduan rok mini berwarna metalik ini cocok untuk menciptakan tampilan yang mencuri perhatian tanpa perlu berlebihan. Pilihan warna silver yang berani memberikan kesan futuristik yang tetap stylish.
Untuk atasan, Sophia memilih asymmetrical cold shoulder top warna hitam yang menambah elemen seksi dan chic pada keseluruhan look.
Desain top yang asimetris memberi sentuhan unik dan berbeda, menciptakan keseimbangan yang sempurna antara kesederhanaan dan keanggunan. Gaya ini cocok untuk mereka yang ingin tampil standout namun tetap effortless.
Jadi, kamu sudah tertarik mencoba look yang mana nih dari sederet gaya-gaya keren Sophia KATSEYE ini? Semua padu padan di atas bisa kamu sesuaikan dengan kegiatanmu saat ini, semoga ide membantu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
-
4 OOTD Hanni NewJeans yang Fashionable, Sontek untuk Tampil Lebih Chic!
-
Intip 4 Look OOTD Trendi ala Danielle NewJeans, Ideal untuk Daily Wear!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
Artikel Terkait
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
-
4 OOTD Hanni NewJeans yang Fashionable, Sontek untuk Tampil Lebih Chic!
-
Intip 4 Look OOTD Trendi ala Danielle NewJeans, Ideal untuk Daily Wear!
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
Lifestyle
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
-
3 Lip Liner Terbaik Warna Pink untuk Tampil Fresh dan Natural, Wajib Coba!
-
4 Produk AcnePro Biome Series dari Labore, Ampuh Atasi Jerawat Meradang
Terkini
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Ulasan Buku 'Cindelaras', Kisah Permaisuri Raja yang Dibuang ke dalam Hutan
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
-
Ulasan Film Monolith: Keberanian Seorang Ibu dalam Melindungi Anaknya