Gaya layering memang selalu jadi andalan untuk tampil chic tanpa terlihat berlebihan. Lewat perpaduan outerwear seperti blazer, jaket, hingga cardigan, kamu bisa menciptakan kesan yang lebih rapi, hangat, sekaligus modis. Kuncinya terletak pada keseimbangan antara warna, potongan, dan tekstur bahan agar hasil akhirnya tetap terlihat effortless.
Kalau kamu sedang mencari inspirasi untuk gaya layering yang versatile, gaya aktor Kim Do Hoon bisa jadi referensi menarik.
Ia kerap tampil dengan outfit yang terlihat simple tapi penuh detail, terutama dalam cara memadukan outerwear dengan item basic. Setiap penampilannya memberikan kesan clean dan maskulin, tapi tetap terasa ringan untuk digunakan sehari-hari.
Nah, buat kamu yang ingin tampil keren tanpa ribet dan tetap stylish dalam berbagai kesempatan, yuk intip beberapa padu padan outfit Kim Do Hoon berikut ini!
1. Gaya Smart Casual dengan Blazer Krem
Kim Do Hoon tampil dengan gaya yang clean dan berkelas lewat kombinasi knit singlet putih sebagai inner yang simpel tapi tetap rapi.
Ia memadukannya dengan celana panjang hitam yang memberi kesan sleek serta ikat pinggang hitam untuk menambah sentuhan tegas pada siluetnya. Sebagai pelengkap, blazer krem jadi highlight yang memberikan kesan elegan sekaligus hangat.
Perpaduan warna netral antara krem dan hitam ini membuat look-nya tampak effortless namun tetap berkarakter. Gaya seperti ini cocok untuk berbagai kesempatan, mulai dari acara semi-formal hingga ngopi santai di sore hari tanpa terlihat terlalu kaku.
2. Nuansa Monokrom Abu dan Hitam yang Versatile
Untuk look berikutnya, Kim Do Hoon memilih kaos hitam sebagai inner yang timeless dan mudah dipadukan dengan berbagai item.
Ia mengenakan loose pants hitam untuk memberikan kesan rileks namun tetap rapi, kemudian menambahkan ikat pinggang hitam agar tampilannya lebih terstruktur. Di atasnya, blazer abu-abu jadi elemen utama yang menghadirkan kesan modern dan profesional.
Perpaduan abu dan hitam ini memberikan nuansa monokrom yang kalem tapi tetap kuat secara visual. Outer dengan tone abu-abu juga menyeimbangkan warna gelap di bagian dalam, menciptakan tampilan yang harmonis.
Cocok buat kamu yang ingin tampil effortless ke kantor atau ke acara formal ringan tanpa banyak aksesoris.
3. Gaya Hitam Minimalis dengan Sentuhan Tweed
Dalam look ketiga, Kim Do Hoon tampil serba hitam namun tetap tidak membosankan. Ia mengenakan kaos hitam sebagai dasar, kemudian menambahkan round-neck tweed blazer hitam yang memberi tekstur dan kesan mewah tanpa harus mencolok.
Kombinasi ini dipadukan dengan loose pants hitam, menciptakan keseimbangan antara tampilan formal dan kasual. Tweed blazer menjadi statement piece yang membuat outfit ini terlihat berkelas dan siap digunakan untuk berbagai suasana, mulai dari meeting, acara malam, sampai hangout santai.
Warna hitam yang dominan juga memberi kesan maskulin dan elegan. Look ini bisa jadi pilihan kalau kamu ingin tampil simpel tapi tetap standout dengan gaya all-black.
4. Sentuhan Bold dengan Leather Jacket Hitam
Look terakhir menampilkan sisi edgy Kim Do Hoon lewat kombinasi kemeja putih dan dasi hitam sebagai dasar klasik. Ia kemudian mengenakan loose pants hitam dan sepatu kulit hitam yang memperkuat kesan formal.
Sebagai highlight, button leather jacket hitam dipilih sebagai outer untuk memberikan sentuhan bold dan modern yang langsung menarik perhatian.
Perpaduan antara elemen klasik seperti kemeja dan dasi dengan bahan kulit pada outer menciptakan kontras yang keren dan berkarakter. Gaya ini bisa membuatmu terlihat profesional tapi juga berani, cocok untuk tampil percaya diri di berbagai acara.
Gaya Kim Do Hoon ini bisa kamu adaptasi kalau ingin tampil sleek, modern, dan maskulin dengan sentuhan chic yang tetap mudah diikuti. Tertarik mencoba look yang mana nih?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
- 
                      
              Luna Maya Cerita Pengalaman Mistis: Melihat 'Perang Ilmu' Leak Depan Mata!
 - 
                      
              Isu Orang Ketiga saat Proses Cerai dengan Hamish Daud, Raisa Dapat Support!
 - 
                      
              Rachel Vennya Diduga Sindir Keras Azizah Salsha Lewat Lirik Lagu BLACKPINK
 - 
                      
              Daily OOTD Ahn Hyo Seop: 4 Cara Padu Padan Celana Denim Jadi Look Modis!
 - 
                      
              Isu Hamish Daud Selingkuh Mencuat, Klarifikasi Perceraian Raisa Dihapus?
 
Artikel Terkait
- 
                
              Daily OOTD Ahn Hyo Seop: 4 Cara Padu Padan Celana Denim Jadi Look Modis!
 - 
                
              5 Inspirasi OOTD Hijab Playful ala Fatin Shidqia, Bikin Hangout Makin Seru
 - 
                
              5 Ide Outfit Serba Merah ala Kyulkyung, Bikin Gaya Kamu Makin Menyala!
 - 
                
              Padu Padan ala Eunchae LE SSERAFIM: 4 OOTD Youthful Bold yang Bisa Ditiru!
 - 
                
              Paling Dinanti, Drama Korea Dear X Mulai Tayang 8 November di HBO Max!
 
Lifestyle
- 
                      
              4 Serum Korea Azelaic Acid untuk Redakan Jerawat dan Kemerahan di Wajah
 - 
                      
              Dari Latte Sampai Brownies: 7 Kreasi Matcha yang Bikin Dunia Jatuh Cinta
 - 
                      
              Anjing Sering Gonggong, Kucing Suka Sembunyi? Bisa Jadi Itu Tanda Dia Lagi Stres: Ini Cara Nolongnya
 - 
                      
              4 Milky Toner dengan Ekstrak Beras, Rahasia Wajah Auto Cerah dan Kenyal!
 - 
                      
              Suka Traveling? Ini Rekomendasi Catokan Portable Biar Rambut Tetap Badai
 
Terkini
- 
           
                            
                    
              Gugatan Bedu Dikabulkan, Perceraian dengan Irma Kartika Berjalan Damai
 - 
           
                            
                    
              Terjebak dalam Kritik Diri, Saat Pikiran Jadi Lawan Terberat
 - 
           
                            
                    
              Piala Dunia U-17 Bisa Jadi Titik Balik Karier Timnas Indonesia, Mengapa?
 - 
           
                            
                    
              Bidik Gelar Juara Hylo Open 2025, Putri KW Harus Puas Hanya Jadi Runner Up
 - 
           
                            
                    
              Luna Maya Cerita Pengalaman Mistis: Melihat 'Perang Ilmu' Leak Depan Mata!