Ampoule merupakan produk skincare yang mengandung konsentrasi bahan aktif lebih tinggi dari serum biasa untuk menargetkan masalah kulit secara lebih intensif terutama pada kulit sensitif.
Terutama dalam calming kemerahan dan cegah breakout, selain itu juga dapat memberikan efek kelembapan ekstra, memperbaiki tekstur wajah, serta memperkuat skin barrier, sehingga kulit menjadi lebih sehat dan tahan iritasi.
Berikut ini empat pilihan ampoulenya dari Korea yang layak untuk kamu coba.
1. Celimax The Real Noni Energy Ampoule
Pilihan pertama jatuh pada Celimax The Real Noni Energy Ampoule. Ampoule ini cocok semua jenis kulit termasuk kulit sensitif dan cegah breakout dalam mengatasi kemerahan, kusam, penuaan dini akibat polusi serta paparan sinar matahari.
Dengan bahan utamanya mengandalkan 71.77% ekstrak buah noni yang kaya akan mineral, vitamin, dan antioksidan kuat, sehingga mampu melindungi kulit dari radikal bebas untuk mencegah mempercepat munculnya tanda penuaan dini, mencerahkan kulit kusam, memudarkan hiperpigmentasi, sekaligus meningkatkan kelembapan kulit.
Tak hanya itu saja, ampoule ini juga mengandung ceramide dan shea butter yang ampuh memperkuat skin barrier dengan mencegah hilangnya kelembapan kulit, menutrisi kulit, sekaligus mengenyangkan kulit.
Ditambah lagi allantoin memiliki sifat antiinflamasi untuk meredakan kemerahan, iritasi pada kulit sensitif yang sedang berjerawat, serta adenosine dikenal efek anti-aging untuk mengurangi tampilan kerutan dan garis halus, memperbaiki tekstur kulit, sekaligus meningkatkan elastisitas kulit.
Harga: Rp251.000
Ukuran: 30 ml
2. AXIS-Y Artichoke Intensive Skin Barrier Ampoule
AXIS-Y Artichoke Intensive Skin Barrier Ampoule layak untuk kamu coba terutama dalam meredakan kemerahan, menghidrasi kulit kering, dan mencegah munculnya bakteri penyebab jerawat akibat polusi.
Ampoule ini mengandung bahan utamanya ekstrak artichoke kaya akan antioksidan, nutrisi, dan fitonutrien untuk meningkatkan kesehatan kulit, terutama untuk menyembuhkan skin barrier yang rusak, sekaligus mencegah pertumbuhan jerawat, kemerahan, dan iritasi di wajah akibat polutan.
Dilengkapi lagi kandungan centella asiatica mempercepat penyembuhan kulit sensitif, serta mendukung regenerasi sel kulit agar lebih sehat.
Ditambah lagi burdock root, licorice, dan okra mengecilkan tampilan pori-pori, mengontrol produksi minyak berlebih, mencerahkan kulit, menghaluskan kulit, tea tree memiliki sifat antibakteri mengurangi peradangan jerawat, serta aloe vera memberikan hidrasi yang intensif.
Harga: Rp183.000
Ukuran: 30 ml
3. Anua Heartleaf 80% Soothing Ampoule
Anua Heartleaf 80% Soothing Ampoule merupakan pilihan yang tepat untuk kulit sensitif dan acne-prone yang mudah kemerahan.
Ampoule ini mengandalkan kandungan utamanya bahan herbal alami berupa 80% ekstrak heartleaf berperan sebagai agen anti-inflamasi dan terdapat senyawa quercitrin untuk menenangkan barrier kulit sensitif sekaligus menghidrasi kulit secara intensif.
Diperkaya lagi panthenol untuk mempercepat penyembuhan jerawat, luka peradangan, dan mendukung pemulihan kesehatan skin barrier.
Ditambah lagi betaine dan sodium hyaluronate sebagai humektan menjaga keseimbangan kelembapan kulit dalam jangka waktu lama, meningkatkan elastisitas kulit, sekaligus memberikan efek hidrasi yang optimal pada kulit sensitif.
Harga: Rp287.000
Ukuran: 30 ml
4. SKIN1004 Madagascar Centella Probio-Cica Intensive Ampoule
Rekomendasi terakhir adalah SKIN1004 Madagascar Centella Probio-Cica Intensive Ampoule.
Dengan diperkaya kandungan utamanya probio-cica yang dikombinasikan antara centella asiatica dan probiotik untuk membangun kembali skin barrier yang sehat dengan meningkatkan mikrobioma kulit menghidrasi secara mendalam, sekaligus meredakan kemerahan untuk mencegah breakout pada kulit sensitif.
Tak hanya itu saja, ampoule ini juga mengandung panthenol untuk menyembuhkan luka peradangan jerawat, dan betaine mengunci kelembapan kulit, sekaligus memberikan efek menghaluskan pada tekstur kulit yang tidak merata.
Harga: Rp170.000
Ukuran: 95 ml
Itulah empat ampoule Korea efektif calming kemerahan dan cegah breakout pada kulit sensitif. Mana nih yang jadi andalanmu?
Baca Juga
-
4 Gentle Cleanser Oat, Rahasia Jaga Kelembapan Skin Barrier Kulit Sensitif
-
4 Brightening Moisturizer Symwhite 377 Atasi Dark Spot, Mulai Rp 30 Ribuan
-
4 Moisturizer Berbahan Zinc, Rahasia Wajah Bebas Jerawat dan Pori-Pori Kecil
-
4 Pelembab Gel Panthenol Rp50 Ribuan, Perbaiki Skin Barrier Kulit Berminyak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
Artikel Terkait
-
Bye-Bye Kulit Sensitif! Rahasia Skincare Menenangkan yang Bikin Kulit Bernapas Lega
-
Top 5 Serial Netflix Lagi Trending di Indonesia, Bikin Baper hingga Ngeri
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Hyun Bin Spill Proses Syuting Made in Korea, Tayang 24 Desember 2025
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
Lifestyle
-
4 Gentle Cleanser Oat, Rahasia Jaga Kelembapan Skin Barrier Kulit Sensitif
-
Bukan HP Kaleng-Kaleng: 5 Smartphone Rp3-5 Juta Terbaik 2026
-
4 Brightening Moisturizer Symwhite 377 Atasi Dark Spot, Mulai Rp 30 Ribuan
-
Bukan HP Murahan: 7 Smartphone 1 Jutaan dengan Memori 256 GB
-
5 Perbedaan Snapdragon vs Dimensity: Mana yang Lebih Worth It di Awal 2026?