Bimo Aria Fundrika | Natasya Regina
Miyeon I-dle. (Instagram/noodle.zip)
Natasya Regina

Bergaya modis dan terlihat tertata dalam gaya kasual ternyata nggak sesulit yang dibayangkan. Dengan padu padan yang tepat, mulai dari pemilihan item sampai kombinasi warna, penampilan harianmu bisa langsung terlihat lebih on point.

Salah satu cara mudah untuk menemukan inspirasi adalah dengan memnperhatikan gaya selebritas. Mereka biasanya punya trik sederhana namun efektif agar setiap outfit terlihat chic tanpa berlebihan.

Kali ini, kita akan mengintip deretan look harian dari Miyeon I-DLE. Dari gaya santai hingga kasual stylish, ada banyak inspirasi yang bisa kamu tiru untuk penampilan sehari-hari. Yuk simak beberapa looknya!

1. Monokrom Chic

Miyeon I-dle (Instagram/noodle.zip)

Miyeon tampil santai tapi tetap on point dengan crop sleeveless shirt putih sebagai inner, dipadukan dengan v-neck button sleeveless crop vest top hitam.

Paduan ini membuat siluet tubuh terlihat proporsional tanpa terlihat berlebihan. Kombinasi low-waist loose pants hitam menambahkan kesan kasual yang nyaman, sementara aksen jam tangan minimalis hitam putih memberi sentuhan detail yang subtle tapi stylish.

Keseluruhan look ini mudah ditiru untuk hangout santai atau jalan-jalan sore. Dengan sentuhan hitam putih, penampilan tetap rapi dan effortless, cocok buat kamu yang ingin tampil chic tanpa ribet.

2. Cozy Street Style

Miyeon I-dle (Instagram/noodle.zip)

Untuk gaya lebih cozy dan hangat, Miyeon memilih turtle neck short sleeve furr knit crop fitted top beige yang dipadukan high waist denim pants.

Pilihan ini memberikan keseimbangan antara kenyamanan dan kesan modis, cocok untuk kegiatan sehari-hari atau sekadar nongkrong di kafe favorit. Warna beige yang soft membuat look tetap kalem namun elegan, sehingga mudah dipadu-padankan dengan aksesoris lain.

Look ini sangat fleksibel untuk berbagai kesempatan santai. Tinggal tambahkan tas favorit atau sneakers, dan penampilan sehari-hari bisa langsung terlihat effortless tapi tetap stylish.

3. Layered Chic dengan Sentuhan Bold

Miyeon I-dle (Instagram/noodle.zip)

Miyeon menghadirkan paduan layering yang menarik dengan knit long sleeve crop top abu-abu, dilapisi furr vest zip up top abu-abu, dan fitted mini skirt hitam.

Aksesori seperti bucket handbag merah memberi aksen warna yang standout, membuat look terlihat lebih ekspresif tanpa kehilangan keseimbangan. Kombinasi layering ini juga menciptakan dimensi yang menarik pada outfit, cocok untuk hangout atau acara kasual yang ingin terlihat fashionable.

Gaya ini menunjukkan bagaimana layering bisa digunakan untuk membuat outfit simpel terlihat lebih kompleks dan stylish. Cocok banget buat kamu yang ingin tampil playful tapi tetap chic.

4. Feminim dengan Sentuhan Edge

Miyeon I-dle (Instagram/noodle.zip)

Untuk gaya yang lebih feminim tapi tetap ada edge, Miyeon memilih tank top putih dipadukan dengan layered sheer floral midi skirt warna pink salem, ditambah leather pocket zip up jacket merah bata dan high boots hitam.

Paduan ini memberikan kesan manis sekaligus berani, cocok untuk hangout atau jalan-jalan sore yang ingin tampil standout tapi tetap effortless.

Look ini terkesan memberikan sentuhan sedikit namun tepat bisa langsung mengubah outfit santai menjadi lebih stylish dan memorable. Tertarik buat coba?