Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | dian nuris
Mahasiswa UNDIP berikan pelatihan pembuatan hand sanitizer

Hand sanitizer saat ini menjadi kebutuhan yang banyak dicari orang di masa pandemi covid-19, karena hal itu hand sanitazer menjadi sangat mahal dan bahkan sudah mulai langka. Melihat permasalahan yang ada, Dian Nur Islamiyati Mahasiswa TIM II KKN UNDIP 2020, dibantu Karang Taruna Bahari Desa Bedono, melakukan pelatihan teknis pembuatan hand sanitizer dari bahan alami dengan memanfaatkan bahan-bahan di sekitar yang mudah dicari dan tentunya murah, tanpa harus membeli dengan harga yang mahal.  

Pelatihan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 7 Agustus 2020 pukul 09.00 WIB di Rumah Ibu PKK (Ibu Erna). Pelatihan ini dihadiri 10 orang peserta pelatihan, yaitu dari ibu-ibu PKK, Dusun Pandansari, Desa Bedono. Pelaksanaan pelatihan teknis ini tentunya berjalan dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan, yaitu mewajibkan menggunakan masker, jaga jarak, dll.

Pelatihan diawali dengan registrasi peserta pelatihan dan pembagian konsumsi, dilanjutkan dengan pembukaan yang dipimpin oleh Mahasiswa Tim 2 KKN Undip, kemudian sambutan dari perwakilan Ibu PKK, pemaparan materi dan praktek pembuatan hand sanitizer oleh Mahasiswa Tim 2 KKN Undip dan diakhiri dengan penutup serta foto bersama.

Pembuatan hand sanitizer terbuat dari dua bahan saja yaitu, Daun Kemangi dan Lidah Buaya. Daun kemangi mengandung senyawa antibakteri seperti saponin, flavonoida dan tannin yang dapat meminimalisir dan membunuh bakteri maupun kuman, sedangkan gel lidah buaya berfungsi sebagai pelembab kulit. Pembuatannya cukup mudah dengan memblender kedua bahan tersebut kemudian disaring untuk di ambil ekstraknya dan jadilah hand sanitizer alami. Mahasiswa juga telah menyiapkan botol hand sanitizer untuk di bagikan kepada peserta pelatihan setelah melakukan praktek pembuatan hand sanitizer.                                                                                                                          

Pelatihan yang dilakukan mahasiswa KKN bimbingan Dr.rer.nat. Thomas Triadi Putranto, S.T. M. Eng berjalan dengan lancar dan mendapat respon yang baik dari ibu-ibu PKK, ibu-ibu juga sangat aktif dalam praktek serta tidak sungkan untuk mengajukan pertanyaan. Dengan pelatihan pembuatan hand sanitazer, diharapkan agar masyarakat dapat memanfaatkan bahan-bahan yang ada disekitar dan dapat memberikan informasi serta pengetahuan tentang cara pembuatan hand sanitizer alami sehingga masyarakat dapat membuat sendiri hand sanitizer yang dapat digunakan pribadi. Dalam pelatihan ini mahasiswa juga mengarahkan agar masyarakat selalu menjaga kebersihan dan kesehatan.

Penulis: Dian Nur Islamiyati
Editor: Dr.rer.nat. Thomas Triadi Putranto, S.T. M. Eng

dian nuris

Baca Juga