Terhitung sudah 4 bulan (terhitung dari Juni) lamanya semenjak Indonesia memasuki era New Normal. Dimana masyarakat pun sudah memulai segala aktivitas kesehariannya dengan kebiasaan yang baru yaitu senantiasa menjaga kebersihan dan memakai masker kapanpun. Hal ini juga berlaku pada masyarakat dusun Mojosari, desa Ngenep, Kabupaten Malang. Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang sedang melakukan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) turut andil dengan menjaga kebersihan setempat. Dengan menyongsong tema kegiatan “Solusi untuk Membantu Masyarakat dalam Mencegah Penyebaran Covid-19”, para mahasiswa PMM 90 ini melakukan sanitasi masjid setempat dengan tujuan menciptakan rasa aman saat warga hendak beribadah serta dapat mengedukasi masyarakat setempat agar senantiasa menjaga kebersihan.
Program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini merupakan kegiatan pengganti KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang berada dibawah naungan Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM) UMM. Kegiatan PMM ini dilaksanakan oleh lima mahasiswa UMM dari fakultas yang berbeda-beda yang beranggotakan Abdul Khalim dari Fakultas Pertanian & Peternakan, Ayu Nazirah dari Fakultas Psikologi, Ayu Nur Fadilla dari Fakultas Ilmu Kesehatan, Syahira dari Fakultas Agama Islam, dan Dikco Prasetyo dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan panduan dosen Pembimbing lapang yakni Iqbal Ramadhani Fadiputra, S.E., M.SM.
Sanitasi masjid dilakukan pada Masjid Al-Hidayah dusun Mojosari. Kegiatan yang pertama dilakukan dengan membersihkan segala penjuru masjid, dengan harapan dapat merapihkan area setempat mengingat masjid ini sedang dalam tahap pembangunan. Pada kegiatan kedua, mahasiswa ini mengisi botol-botol sabun dan diletakkan pada area wudhu wanita maupun pria, hal ini guna meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan tangan sebelum memasuki area masjid. Kegiatan ketiga, dilaksanakan dengan penyemprotan disinfektan, hal ini tentunya sangat dianjurkan demi meminimalisir penyebaran Covid-19 karena dapat menjaga kesterilan masjid. Dan pada kegiatan terakhir, ditutup dengan penempelan poster terkait tata cara menjaga kebersihan masjid setempat. Tujuannya agar masyarakat senantiasa sadar akan kebersihan lingkungan setempat dan senantiasa menerapkan protokol masjid ketika sedang beribadah.
Ta’mir masjid setempat sangat mengapresiasi kegiatan sanitasi ini karena belum ada yang melakukan ini sebelumnya. Masyarakat setempat pun merespon dengan sangat baik terkait himbauan menjaga kebersihan di masjid.
“Kami selaku masyarakat Dusun Mojosari berterimakasih akan kegiatan penyemprotan masjid yang dilakukan mahasiswa UMM ini, masjid terasa bersih dan wangi” Ujar ta’mir masjid Al-Hidayah saat kami temui usai melakukan sanitasi masjid.
Diharapkan nantinya masyarakat, senantiasa menjaga kebersihan masjid agar tetap terlindungi dari virus Covid-19.
Baca Juga
-
Dukung Gerakan Go Green, Mahasiswa UMM Bagikan Bibit Tanaman Herbal
-
Peduli Protokol Kesehatan, Mahasiswa UMM Bagikan Masker pada Jemaat Masjid
-
Kreatif, Mahasiswa PMM UMM 90 Buat dan Bagikan DIY Wastafel
-
Cegah Covid-19, Mahasiswa PMM UMM 90 Adakan Sosialisasi di Dusun Mojosari
-
Mahasiswa UMM Beri Sosialisasi Pada Ibu-Ibu PKK Dusun Mojosari
Artikel Terkait
-
Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia, Lengkap iPhone dan Android!
-
Nah Lho! Nangis Layaknya Anak Kecil, Kabid DLH Tangsel Mewek usai Ditahan Kasus Korupsi Sampah
-
Far East Music City Umumkan Penjualan Tiket Kang Daniel, EXID & Olivia Marsh di Indonesia!
-
Sri Mulyani Jalin Komunikasi Intens dengan Dubes AS Soal Tarif Resiprokal
-
Industri Tembakau Kini Tengah Hadapi Tantangan Kampanye Anti-Rokok
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Menangis Bukan Berarti Lemah, 5 Karakter Anime Buktikan Kekuatan Air Mata
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17