Vaksin berfungsi untuk memicu pembentukan sistem kekebalan tubuh atau sistem imun tubuh terhadap virus. Diketahui saat ini Bio Farma tengah menyiapkan vaksin COVID-19 sebanyak 13 juta dosis yang diperkirakan akan selesai diproduksi pada bulan Maret mendatang. Sejumlah 13 juta dosis vaksin COVID-19 ini nantinya akan disistribusikan segera untuk program vaksinasi yang sedang berjalan. Sebelum beredar tentunya akan melalui tahap uji mutu oleh Bio Farma dan BPOM RI hingga memenuhi syarat untuk digunakan.
Hingga 2 Februari 2021, Indonesia telah menerima bahan baku vaksin COVID-19 total sebanyak 25 dosis dari Sinovac untuk diproduksi sebagai vaksin jadi. Menurut Bambang Heriyanto yakni juru bicara vaksin COVID-19 Bio Farma yang disampaikan pada acara Tok Tok Kominfo pada tanggal 11 Februari 2021, beliau mengatakan bahwa sebelum layak edar, vaksin COVID-19 perlu melalui tahap uji klinis hingga benar-benar layak didistribusikan dan harus mendapat ijin dari BPOM.
Proses pengembangan vaksin COVID-19 ini dilaksanakan dengan ketat dari awal hingga dengan produksi, izin edar, distribusi, sampai pelaksanaan vaksinasi sehingga terjamin keamanan dan efektifitasnya. Secara umum, vaksin memiliki 4 kandungan yaitu antigen, adjuvant, pengawet, dan stabilisator.
Berbeda sedikit dengan vaksin COVID-19, kandungan di dalam vaksin COVID-19 yakni berisi virus yang telah dimatikan atau antigen virus, adjuvant yang berfungsi untuk merangsang antibodi di dalam tubuh, stabilitator atau buffer yang berfungsi menjaga kestabilan vaksin, dan NaCl yang berfungsi sebagai larutan isotonis. Vaksin COVID-19 tidak mengandung pengawet. Menurut Bambang Heriyanto, vaksin COVID-19 tidak mengandung pengawet, karena dalam proses produksinya melalui proses dengan kualitas yang bagus sehingga dapat menjamin mutu vaksin.
Bio Farma juga menyiapkan sistem pelacakan untuk distribusi vaksin COVID-19. Bio Farma menyediakan sistem berbentuk barcode baik di vial maupun pada kotak dusnya, sehingga dapat melacak keberadaan vaksin maupun mutunya secara digital. Selain itu, barcode yang ada di vial juga digunakan untuk memastikan keaslian vaksin. Upaya ini dilakukan agar kualitas vaksin tetap terjamin hingga ke tangan penerimanya.
Vaksin COVID-19 dari Sinovac ini akan didistribusikan dengan kendaraan berpendingin dan harus dijaga temperaturnya antara 2-8 derajat Celcius untuk menjaga kualitasnya. Bio Farma juga akan terus memantau keadaan dan lokasi vaksin COVID-19 ini saat pendistribusian. Tentunya TNI-POLRI juga akan bekerja sama untuk membantu keamanan pendistribusian vaksin COVID-19.
Mari tetap dukung program vaksinasi COVID-19 dengan selalu menjalankan 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun) secara disiplin. Sebarkan informasi dan edukasi tentang vaksin COVID-19 dengan benar. Bertahan dengan hidup sehat, selalu menjaga kebersihan, dan selalu disiplin menjaga protokol kesehatan. Mari berjuang bersama melawan COVID-19 jaga diri kita dan keluarga, siap divaksin saat giliran kita tiba.
Baca Juga
-
5 Cara Sederhana Ini Akan Membantumu Menikmati Hidup, Berpikirlah Logis dan Realistis!
-
7 Tanda Kamu Termasuk Perempuan yang Berkualitas, Apa Saja?
-
Jangan Nikah Dulu Sebelum Diskusikan 5 Hal ini dengan Pasanganmu!
-
Kenali 7 Tanda Laki-Laki yang Beneran Menyayangimu! Jangan Sia-siakan Dia!
-
Gugup Saat Diminta Berbicara? 4 Tips Ini akan Membantumu Mengatasinya
Artikel Terkait
-
Vaksin BCG Produksi Bio Farma Resmi Dapatkan Label Halal
-
7 BUMN "Sakit", Erick Thohir: Wijaya Karya, Waskita Hingga Krakatau Steel
-
Profil Indofarma Jadi Sorotan, Begini Sejarah, Produk, Hingga Gaji Pegawai Anak Perusahaan Bio Farma
-
Produsen Vaksin Terbesar di Indonesia, Ini Profil Bio Farma dan Perkiraan Gaji Karyawannya
-
RUPST Indofarma Kacau Balau! Pemegang Saham Mayoritas Bio Farma Tak Hadir, Investor Dilarang Masuk
News
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Pasar Literasi Jogja 2025: Memupuk Literasi, Menyemai Budaya Membaca
Terkini
-
2 Fakta Unik Aldyansyah Taher Pemain Timnas U-17: Punya Versatility di Luar Nalar!
-
3 Pahlawan dengan Quirk yang Tampak Licik dan Keji di Boku no Hero Academia
-
Persebaya Surabaya Siap Tempur Lawan Persija, Paul Munster: Saatnya Sprint!
-
NCT Wish Jalankan Misi Pengakuan Cinta yang Unik di Teaser MV Lagu 'Poppop'
-
A Good Girl's Guide to Murder, Investigasi Kasus Pembunuhan oleh Siswi SMA