Banyak orang Indonesia yang gemar makan makanan yang pedas. Tak dipungkiri, kehadiran cabai atau sambal mampu menambah selera makan. Namun demikian, makanan pedas dapat membawa efek membuat lidah terasa terbakar dan perut menjadi mulas.
Berikut ini terdapat empat tips yang dapat kamu lakukan untuk menjaga kesehatan meski makan makanan pedas, mengutip dari Hellosehat.
1. Hindari makan pedas ketika perut kosong
Kondisi perut kosong yang tiba-tiba diisi oleh makanan pedas dapat mengakibatkan asam lambung menjadi naik dan membuat sakit perut. Apalagi jika sebelumnya sudah ada riwayat gangguan pencernaan. Oleh karena itu, hindari untuk makan makanan pedas di saat perut masih kosong.
2. Memperhatikan porsi makan
Makanan pedas diyakini dapat meningkatkan selera makan. Hal ini terkadang membuat sebagian orang menjadi kalap mata menyantap makanan sepuasnya. Perlu diingat, segala sesuatu yang berlebihan tentu tidak baik. Oleh sebab itu, kamu perlu memperhatikan porsi makan ketika makan makanan pedas.
3. Minum susu
Berdasarkan American Chemical Society, susu mengandung protein kasein yang dapat mengikat capsaicin, senyawa yang mengakibatkan sensasi terbakar di mulut. Susu dapat membantu agar mulut menjadi lebih dingin.
4. Jangan makan pedas sebelum tidur
Makan makanan yang pedas sesaat sebelum tidur meningkatkan risiko terkena gangguan pencernaan yang dapat mengganggu siklus tidur. Hal ini tidak lain karena peran senyawa capsaicin yang mampu memengaruhi tidur melalui perubahan suhu tubuh.
Lebih lanjut, mengonsumsi makanan pedas berisiko menimbulkan refluks asam lambung saat malam hari sebab isi perut akan lebih banyak mengalir ke kerongkongan ketika kamu berbaring. Oleh sebab itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan pedas minimal tiga jam sebelum tidur.
Nah, itulah beberapa tips yang dapat kamu terapkan untuk menjaga kesehatan meski gemar mengonsumsi makanan pedas. Semoga bermanfaat ya.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Tes Kesehatan Perdana! 239 Pasangan Kepala Daerah Terpilih Diperiksa di Kemendagri
-
Ketahui Pentingnya Peran Keluarga dalam Ciptakan Pola Hidup Sehat
-
7 Cara Mengelola Emosi untuk Hidup Lebih Tenang
-
Tips Aman Minum Kopi bagi Pengidap Asam Lambung
-
5 Fakta Kondisi Paus Fransiskus yang Dilarikan ke RS: Sempat Sulit Bernapas, Ini Riwayat Kesehatannya
News
-
Perpisahan Hangat Mahasiswa KKN-PLP Unila dengan SMK HMPTI Banjar Agung
-
San Diego Hills Memorial Park: Pemakaman Rasa Resort, Begini Sejarahnya
-
Momen Perpisahan: KKN-PLP Unila Tinggalkan Jejak Positif di Makmur Jaya
-
Sukses! KKN Unila Implementasi Nilai Pancasila di SDN 1 dan 2 Merbau Mataram
-
KKN Undip Buatkan Model Matematika Perkembangan Stunting di Desa Jatisobo
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!