Serangan bertubi-tubi yang terjadi di Palestina oleh Israel telah memakan ratusan korban jiwa. Untuk menunjukkan dukungannya pada negara Palestina, Bella Hadid dan saudaranya Gigi Hadid aktif di media sosial demi menyuarakan tagar #FreePalestine.
Bella Hadid bahkan terpantau ikut dalam aksi turun ke jalan pada aksi pro-Palestine march di Brooklyn, New York, AS. Beberapa foto dan video beredar memperlihatkan super model itu mengenakan atribut yang bernuansa bendera Palestina. Aksinya bahkan menjadi trending topik di dunia maya pada Senin, 17 Mei 2021.
Dengan mengenakan penutup kepala khas Palestina, kafiyeh, serta busana tradisional, ia terlihat tetap mengenakan masker dan membawa selembar bendera negara tersebut. Tanpa ragu Bella berjalan bersama-sama ribuan peserta aksi di jalanan.
Bella juga melakukan siaran langsung di akun resmi Instagramnya yang dilihat oleh lebih dari 70 ribu penonton dari penjuru dunia. Artis Hollywood ini terdengar lantang meneriakkan yel-yel bersama peserta aksi pro-Palestine.
"Bella Hadid menggunakan media sosialnya untuk menyebarkan kesadaran tentang Palestina tanpa mengkhawatirkan karirnya," tulis netizen pada laman komentar di akun tersebut, seperti dikutip oleh Unilad.
Komentar senada berupa dukungan pada aksi Bella Hadid juga ditulis oleh puluhan pengikutnya di media sosial.
Sebelumnya Bella Hadid dan Gigi Hadid juga tak ragu menyuarakan aksi dukungan pada Palestina. Mereka tampak membagikan foto-foto keluarga mereka di Palestina. Keduanya memang memiliki darah Palestina walau sudah migrasi ke Amerika. Ayahnya, Mohammed Hadid adalah pria asal negara tersebut.
Tak heran jika keduanya selalu bersuara tegas membela negara terjajah Palestina, yang menjadi tanah asal keluarga Hadid.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Comeback di Catwalk Usai Hiatus, Bella Hadid Janji Tidak Akan Berhenti Dukung Palestina
-
Bella Hadid Angkat Suara Imbas Iklan Adidas Tuai Kritikan Pro-Israel
-
Adidas Diboikot Karena Dianggap Bela Israel, Ini Sosok Pemiliknya
-
Peluncuran Kembali Sepatu Olimpiade Munich Picu Kontroversi, Bella Hadid Siap Seret Adidas ke Meja Hijau!
-
Dikritik Israel, Adidas Batalkan Bella Hadid Sebagai Model Iklan Pelunculan Ulang Sepatu Olahraga SL72
News
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
Terkini
-
Ulasan Buku 7 Kebiasaan Orang yang Nyebelin Banget Karya Henry Manampiring
-
Puji Kepribadian Eliano Reijnders, Manajer Timnas Indonesia Katakan Hal Ini
-
Review Film Betting with Ghost, Ketika Penjudi Berurusan dengan Hantu
-
Penuh Intrik dan Ketegangan, 4 Film Kriminal Klasik yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Media Vietnam Soroti Desakan STY Out, Penentuan di Laga Lawan Arab Saudi?