Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Nabila Prajna
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon secara mengejutkan tersingkir di perempat final Olimpiade Tokyo 2020 usai kalah dari wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dalam dua gim langsung dengan skor 14-21 17-21 di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Kamis (29/7/2021). [AFP].

Cabang olahraga bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 kembali digulir dari berbagai sektor, Kamis (30/7/2021). Namun, sejumlah pebulutangkis unggulan dari tunggal putra, ganda putra, dan ganda putri tumbang.

Kabar mengejutkan Olimpiade Tokyo 2020 berasal dari ranking 1 dunia. Diunggulkan untuk meraih medali, namun mereka harus takluk dari lawan-lawannya. Berikut para pemain ranking 1 dunia yang tidak berhasil melangkah kebabak selanjutnya:

1. Kento Momota

Pebulu tangkis nomor satu dunia asal Jepang Kento Momota. ANTARA/Photo by STR / JIJI PRESS / AFP) / Japan OUT/pri. (AFP/STR)

Atlet tunggal putra asal Jepang ini menjadi tumpuan dalam sektornya. Pasalnya, dalam beberapa pertandingan yang ia lakoni, Kento Momota sangat superior bagi para lawannya. Namun, Momota harus tersingkir pada penyisihan grup A.

Tunggal putra asal Korea, Kwang Hee Heo dapat mengalahkan Momota dengan dua gim langsung 15-21 dan 19-21. Kekalahan ini dialami Momota, Rabu (28/7/2021).

Sebelumnya, Kento Momota digadang-gadang akan menjadi juara Olimpiade Tokyo bersama Anthony Sinisuka Ginting. Namun sayangnya, pertandingan Momogi (Momota-Ginting) tidak akan tersuguhkan usai Kento Momota harus terhenti.

2. Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi

Pebulutangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah ganda putra Malaysia Aaron Chia/Wooi Yik Soh dalam perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis (29/7/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Pasangan ganda putra milik Indonesia yang memiliki banyak kelebihan inipun harus takluk dari lawannya asal Malaysia Aaron/Soh. Kevin/Marcus baru kembali tampil lagi usai All England. Memiliki stamina dan strategi yang bagus, namun jalan mereka tidaklah mulus.

Banyak rakyat Indonesia yang berharap besar kepada pasangan Minions untuk kembali membawa pulang emas Olimpiade sektor ganda putra. Namun Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon harus terhenti di perempat final.

Mengaku tampil dibawah tekanan, Kevin/Marcus harus merelakan kemenangan Aaron/Soh dengan dua set langsung 14-21 dan 17-21, Kamis (29/7//2021).

3. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota

Pebulutangkis Jepang, Yuki Fukushima (kanan), bersama partner-nya di ganda putri Sayaka Hirota. [AFP]

Menjadi tuan rumah, Yuki/Sayaka pun harus mengubur mimpinya untuk mendapatkan medali di Olimpiade Tokyo 2020.

Para penonton dibuat kaget, melihat kondisi Sayaka memakai alat bantu pada kaki kanannya. Ternyata, satu bulan menjelang olimpiade, ia cidera ACL dan kondisinya belum pulih 100 persen.

Cidera yang dideritanya bukanlah suatu alasan untuk mengalah. Yuki/Sayaka terus berjuang secara perlahan. Walaupun menjadi runner-up grup, mereka terus berusaha keras dan menjaga kekompakannya.

Melihat kondisi Sayaka, Yuki harus mengcover lapangan lebih banyak dari biasanya. Sayaka pun menjadi target yang empuk bagi para lawannya.

Namun, usaha keduanya harus terhenti diperempat final setelah takluk oleh pasangan China, Chen/Jia dengan rubber game 21-18, 10-21, 10-21, Kamis (29/7/2021). Yuki/Sayaka menjadi orang ketiga dengan ranking 1 dunia yang tidak berhasil tembus di Olimpiade.

Nabila Prajna