Penyanyi muda penuh talenta Billie Eilish diketahui mengubah gaya pakaiannya menjadi lebih feminim meninggalkan gaya nyentrik, rambut warna neon serta pakaian serba oversize. Bukan tanpa alasan, Billie sedang menyuarakan body positivity. Billie mengatakan, apapun pakaiannya, dia berhak untuk mendapatkan respect oleh siapapun.
Penyanyi pemilik nama lengkap Billie Eilish Pirate Baird O’Connell ini debut dengan judul lagu “Ocean Eyes” pada tahun 2016, dan berhasil membuat dirinya dikenal banyak orang. Pada Jumat (30/07/2021) kemarin, Billie baru saja mengeluarkan album keduanya bertajuk “Happier Than Ever” dengan total 16 lagu, dan 5 diantaranya sudah dirilis sebelumnya. Dalam album terbarunya, Billie berkontribusi secara penuh dalam penulisan lirik lagu bersama kakaknya, Finneas, yang ikut memproduseri album ini.
Berikut adalah daftar tracklist album terbaru Billie Eilish :
- Getting Older
- I Didn't Change My Number
- Billie Bossa Nova
- My Future (Lagu Lama)
- Oxytocin
- GOLDWING
- Lost Cause (Lagu Lama)
- Halley's Comet
- Not My Responsibility
- OverHeated
- Everybody Dies
- Your Power (Lagu Lama)
- NDA (Lagu Lama)
- Therefore I Am (Lagu Lama)
- Happier Than Ever
- Male Fantasy
Selain diterbitkan dalam bentuk CD, album Happier Than Ever juga akan tersedia dalam bentuk box-set Deluxe dan Super Deluxe, vinyl, dan photobook.
Billie berhasil meraih posisi Top 40 di tangga lagu Billboard Hot 100 dengan beberapa lagu yang berada di album barunya yang merupakan tindak lanjut dari album debut “When We All Fall Asleep, Where Do We Go?” pada 2019 silam.
Billie mengatakan bahwa lagu-lagu di album terbarunya mengangkat dari pengalaman nyata dan perasaan personal Billie, serta menggabungkan pemikiran, observasi, rahasia, hingga petualangan yang kompleks dari kisah manusia dalam mengalami dunia modern.
Terkenal dengan fashionnya yang nyentrik, Billie merubah imagenya menjadi lebih dewasa dan mengecat rambutnya menjadi pirang, penyanyi kelahiran 18 Desember 2001 ini mengajak para pendengar dan penggemarnya untuk lebih positif untuk menikmati hidup dengan berbagai cara, termasuk mengekspresikan diri dalam hal penampilan.
Pada 3 September 2021 mendatang, Disney+ akan merilis Happier Than Ever : A Love Letter to Los Angeles, yang akan menampilkan film konser perdana yang akan menampilkan semua lagu dari album terbarunya.
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Rilis Forever Forever, Harry Styles Dirumorkan Akan Rilis Album Baru
-
Idealis, Danilla Riyadi Minta Album Barunya Didengar dari Awal
-
Sisi Idealis Danilla Riyadi di Calon Album Barunya
-
Curhat Lewat Lagu, Mahalini Sampai Harus Pura-Pura Bahagia di Depan Anak
-
Penantian ARMY Berakhir! BTS Dikabarkan Comeback Lewat Album Baru dan Tur Dunia Tahun Depan
News
-
Korea Selatan Resmi Berlakukan UU Goo Hara, Batasi Hak Waris Orang Tua Penelantar Anak
-
Resolusi Logis Awal Tahun Perempuan Modern di Tengah Tekanan Multiperan
-
Lebih dari Sekadar Kebiasaan: Bahaya Kecanduan Scrolling bagi Kesehatan Mental Remaja
-
Gagal Liburan karena Kerja? Lakukan Cara Ini Agar Mood Tetap Terjaga
-
4 Rekomendasi Restoran BBQ di Jakarta, Surganya Pencinta Daging Berkualitas
Terkini
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!