Hari ini, Sabtu, (11/09/2021), tepatnya pukul 08.00 KST atau 06.00 WIB, menurut laporan YG Entertainment, lagu debut solo Lisa BLACKPINK bertajuk "LALISA" berhasil menduduki puncak iTunes Song Chart di total 60 negara. Hal ini menunjukkan bahwa kepopularitasan yang dimiliki Lisa tersebar menyeluruh dan merata di bagian Amerika Utara dan Selaran, Eropa, serta Asia. Secara khusus, lagu ini berada di puncak iTunes Amerika Serikat. Lagu ini juga berhasil bertengger di posisi pertama Worlwide dan European iTunes Song Chart. Sedangkan lagu b-side, "MONEY" juga turut menempati posisi kedua di iTunes Ameika Serikat.
Di sisi lain, video musik untuk "LALISA" telah ditonton lebih dari 71 juta penayangan saat ini di platform Youtube. Bahkan video musiknya berhasil menjadi trending di Youtube.
Sebagai tambahan, sebelum debutnya solonya ini, Lisa sendiri telah mencetak prestasi terbaik di antara solois wanita K-Pop. Pada akhir Agustus lalu, jumlah pre-order untuk album single 'LALISA' telah menyentuh angka 700 ribu copy hanya empat hari sejak pemesanan dibuka. Kemudian angka pun bertambah menjadi 800 ribu terhitung selama masa pre-order.
Dengan pencapaian tersebut, Lisa tercatat sebagai solois wanita K-Pop yang menjual pre-order terbanyak di periode pertama. Selain dari Korea Selatan, pre-order album 'LALISA' juga datang dari berbagai negara, seperti Amerika Serikat, Tiongkok, Jepang, serta negara-negara dari Eropa dan Asia Tenggara.
Pemilik nama asli Lalisa Manoban ini resmi melakukan debut solonya pada hari Jum'at, (10/09/2021) pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB lewat album pertamanya bertajuk 'LALISA' dan perilisan video musik untuk title track berjudul serupa. Debut solo gadis cantik asal Thailand ini pun menuai reaksi positif dari kalangan penggemar maupun non-penggemar.
Melalui video musik "LALISA", Lisa turut menyatakan kecintaannya terhadap negara kelahirannya loh! Dalam video musik single tersebut, Lisa terlihat menunjukkan kecintaannya serta penghormatan terhadap akar budaya Thailand melalui busana dan tata latar, hingga aransemen lagu, tarian, dan penggalan lirik lagu. Produser YG Entertainment, Teddy, turut membantu Lisa mengaransemen lagu tersebut dengan gaya Thailand. Lisa juga menuturkan keinginannya kepada sutradara video musik untuk memakai pakaian Thailand. "Saya mengatakan kepada sutradara bahwa saya sangat ingin memakai pakaian Thailand di video musik. Saya merasa sangat senang karena hasilnya sangat cantik. Bahkan, ada tarian tradisional Thailand di koreografinya." "Saya benar-benar ingin memasukkan aspek dari negara asal saya," ucap Lisa.
Selamat untuk Lisa!
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Detik-Detik Bruno Mars Ngomong Pakai Bahasa Korea, Raih Penghargaan Bareng Rose BLACKPINK di MAMA Awards 2024
-
Dinilai Terlalu Kurus, Penampilan Terbaru Lucinta Luna Bikin Khawatir: Tinggal Kulit dan Tulang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Melihat Perbandingan Penampilan Lisa BLACKPINK Fan Meetup di 3 Negara, di Indonesia Paling Sopan Tertutup!
-
Perjalanan Karier Indra Herlambang: Kini Langganan Jadi MC Acara Kpop dan Bonus Dipeluk Lisa BLACKPINK!
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua