Liverpool akan menjamu AC Milan dalam lanjutan pertandingan Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (16/9/2021) besok.
Pertandingan kali ini akan menjadi pertemuan pertama antara kedua tim sejak di Athena 14 tahun lalu, di mana Rossoneri membalas kekalahan mereka di Istanbul.
Ini adalah pertandingan yan direndam dalam sejarah, dengan kedua tim memilki 13 gelar Liga Champions.
Menjelangan Kick-off pertandingan Liverpool vs AC Milan, berikut ini lima pertarungan utama yang patut diwaspadai, seperti yang dikutip dari Sportskeeda.
1. Andrew Robertson (Liverpool) vs Davide Calabria (AC Milan)
Salah satu rekrutan terbaik Liverpool belakangan ini, Andrew Robertson telah menjelma mesin yang tak terhentikan di bawah asuhan Jurgen Klopp, sejak dia tiba dari Hull City pada 2017.
Dikenal karena energi yang menular, stamina, kecepatan kerja dan juga kemampuan umpan silangnya, pemain yang berasal dari Skotlandia itu telah membawa dimensi baru dalam serangan Liverpool dengan permainan ofesifnya. Roberston kini telah menciptakan beberapa assist dengan kecepatan yang menakutkan.
Sedangkan pemain lainnya dari AC Milan adalah Davide Calabria yang akan memiliki tugas besar untuk menangani serangan dari bek sayap Liverpool tersebut.
Pemain yang kini berusia 24 tahun ini adalah bek sayap tradisional. Dia lebih berorientasi pada pertahanan, dan memiliki kemampuan untuk menandai dan posisi yang sangat baik. Calabria dapat mengatur waktu tekelnya dengan sempurna, semuanya dia hasilkan bersama elan di Anfield.
2. Franck Kessie (AC Milan) vs Fabinho (Liverpool)
Franck Kessie ( Instagram: franckkessie)
Sedangkan di lini tengah, ada dua gelandang terbaik di Liga Inggris dan Serie A yang akan bertarung dalam duel menarik. Hasil yang sama bisa memiliki dampak signifikan pada hasil pertemuan.
Tangguh, gesit dan juga mahir dalam merebut bola kembali, Fabinho adalah salah satu pendobrak Liverpool. Dia adalah kunci untuk menghancurkan permainan lawan dan memberikan perlidungan untuk empat bek.
Namun, pemain asal Brasil itu mengerahkan setiap kemampuannya untuk dapat menghentikan Franck Kessie. Kessie telah menjadi playmaker bagi AC Milan dan memiliki mata yang tajam untuk dapat mencetak gol.
Sementara itu, bagi sebagian besar serangan itu adalah penalti. Kessie memiliki kemampuan menembak jarak jauh dan dapat mendistribusikan bola dengan akurat.
Pemain Pantai Gading yang tegap itu menjadi kunci untuk mengontrol tempo permainan AC Milan. Jadi Robertson dan Liverpool dapat menyelesaikan tugas mereka.
3. Zlatan Ibrahimovic (AC Milan) vs Virgil van Dijk (Liverpool)
Zlatan Ibrahimovic ( Instagram: iamzlatanibrahimovic)
Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic yang kini hampir berusia 40 tahun tetap bisa menjadi menjadi ancaman bagi bek Liverpool Virgil Vand Dijk
Pemain yang berasa dari Swedia ini tak kenal lelah ini masih kuat dan tetap haus akan banyak gol, gelar, dan juga penghargaan individu.
Dia memainkan peran kunci dalam membantu Rossoner finis kedua di Serie A musim lalu. Itu adalah penyelesaian liga tertinggi AC Milan dalam hampir satu dekade, dengan Ibrahimovic mencetak 15 gol dari 19 penampilan.
Kemungkinan dia akan bermain melawan Liverpool. Ibrahimovic bisa menjadi ancaman besar di dalam kotak penalti, baik dari sundulannya maupun dari permainan terbuka, mengingat keterampilan dalam penyelesaiannya.
Sedangkan Virgil Van Dijk, pemain utama di Liverpool pada lini pertahanan, akan memiliki tugas yang sangat penting untuk menjaga sang striker tetap diam. Van Dijk terkenal dengan kemampuan menandai dan memblokir yang luar biasa.
4. Trent Alexander-Arnold (Liverpool) vs Theo Hernandez (AC Milan)
Trent Alexander-Arnold (Instagram: trentarnold66)
Duel menarik lainya, pada hari itu akan melihat pemain Liverpool Trent Alexander-Arnol berhadapan langsung dengan pemain AC Milan Theo Hernandes di sayap. Alexander-Arnol dianggap sebagai bintang di Liga Inggris, Sementara Theo Hernandes menjadi salah satu bek sayap di Serie A dalam beberapa musim terakhir.
Keduannya memiliki kemampuan yang sama. Mereka dapat menyerang melalui sayap, memberikan umpan silang yang sangat baik dan juga spesialis dari bola mati, lalu dapat mencetak gol, yang berarti akan ada banyak serangan ketika mereka dapat dipercaya untuk melakukan serangan.
Alexander-Arnold akan memiliki tugas untuk dapat mendorong dan memberikan umpan kepada Mohamed Salah. Tapi dia juga harus mengawasi Hernandes, karena kegemaranya untuk dapat berlari ke depan mungkin membuatnya keluar, yang di mana dia dapat memanfaatkan ruang kosong di Liverpool.
5. Mohamed Salah (Liverpool) vs Fikayo Tomori (AC Milan)
Mohamed Salah (Instagram: mosalah)
Sejak bergabung ke Liga Inggris pada 2017, Mohamed Salah tampil konsisten untuk The Reds. Dengan mengumpulkan 128 gol dalam 207 pertandingan. Pemain Mesir itu telah membuktikan dirinya sebagai salah satu penyerang paling mematikan dalam sejarah klub.
Sementara itu, Fikayo Tomori dari Ac Milan tentu tidak perlu diingatkan lagi tentang ancama yang dia berikan. Dia telah menghadapi Salah beberapa kali sebelumnya ketika menjadi pemain Chelsea. Bahkan, pernah mengatakan jika Salah adalah satu lawan terberat yang pernah dia hadapi.
Namun, dia akan memiliki kenangan yang indah tentang duelnya dengan bintang Mesir itu, menjaga jarak dengan Salah dalam kekalahan liga pada September 2019. Pengulangan yang akan bagus untuk AC Milan untuk kembali dari Anfield dengan kemenangan.
Itulah lima pertarungan pemain sepak bola jelang Liverpool dan AC Milan berlaga.
Tag
Baca Juga
-
Preview Anime 'Chainsaw Man' Episode 4 Tunjukan Akhir dari Pertarungan Bat Devil
-
Manga 'Chainsaw Man' Umumkan Proyek Baru
-
Berapa Primogems yang Dibutuhkan untuk Mendapatkan Ayaka di Genshin Impact?
-
9 Rekomendasi Masjid untuk Itikaf di Bandung
-
Song Kang Buat Park Min Young Tertawa di Forecasting Love and Weather
Artikel Terkait
-
Indonesia ke Piala Dunia: Mimpi Besar yang Layak Diperjuangkan
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
-
Jersey KW hingga Link Haram: Blunder Para Pejabat Raih Simpati Publik Pecinta Bola
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua