Setelah penantian yang lama, akhirnya School 2021 tayang perdana hari ini. Penundaan penayangan drama tersebut diakibatkan oleh salah satu pemainnya ada yang positif COVID-19. Pemain utama pria yaitu Kim Yo-han (Wei) dinyatakan positif COVID-19 pada 13 November 2021. Meskipun demikian, drama ini masih dinantikan oleh banyak pecinta drama Korea, terutama drama korea school series. Ya, drama ini merupakan seri ke-8 dari drama sekolah yang diproduksi KBS.
School 2021 sendiri menceritakan kehidupan siswa-siswi sekolah yang mengejar impiannya masing-masing daripada mempersiapkan dirinya untuk ujian masuk perguruan tinggi. Drama ini akan menampilkan pertumbuhan, persahabatan, dan romansa anak 18 tahun menghadapi masa depan yang tidak menentu.
Gong Ki-Joon adalah seorang mantan atlet taekwondo dan pernah mendapatkan medali perak dalam Kejuaraan Atletik Nasional. Namun, setelahnya ia mengalami cedera kaki yang cukup serius. Pada saat yang bersamaan, bisnis ayahnya mengalami kebangkrutan dan Gong Ki-Joon memilih berhenti menjadi atlet taekwondo, lalu bersekolah di SMK. Di umurnya yang masih tergolong muda, Ki-Joon memiliki kepribadian yang lebih dewasa dari umurnya. Namun, ia tidak tahu cara menghadapi wanita yang disukainya.
Sementara itu, choi Yi-Hyun akan berperan sebagai Jin Ji-Won, cinta pertama Gong Ki-Joon yang bercita-cita menjadi seorang arsitek. Chu Young-Woo berperan sebagai Jung Young-Joo, murid pindahan yang penuh misteri, tetapi memiliki cerita yang berkaitan dengan Gong Ki-Joon di masa lalu. Hwang Bo Reum Byeol akan berperan sebagai Kang Seo-Young, seorang siswa berprestasi dan bercita-cita ingin masuk ke universitas terbaik di Korea.
Disutradarai oleh Han Sang-Woo, diketahui drama ini diangkat dan terinspirasi dari novel berjudul “Oh, Naui Namjadeul” (Oh, My Men) dari penulis Lee Hyun, yang diluncurkan pada 20 Mei 2011. Drama ini akan tayang di TV setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21.30 KST di KBS2.
Jadi, gimana nih para drakor lovers? Sudah siap menyaksikan episode pertama nanti malam? Jangan lupa, siapkan camilan dan ajak bestie-mu buat nonton bareng, ya!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Spoiler Brewing Love Eps 8, Mantan Lee Jong Won Bikin Cemburu Kim Se Jeong?
-
5 Drama Korea Terbaik Jung Woo Sung: Dari Romantis hingga Aksi Menegangkan
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
Jadi Desain Interior, Ini Peran Lee Se Young di Drama Korea Motel California
-
7 Drama DRAKOR of the YEAR Rekomendasi Netizen Wajib Ditonton Sebelum 2024 Berakhir
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda