Jisoo, Rosé, dan Jennie BLACKPINK dinyatakan negatif COVID-19!
Dilansir dari Edaily, YG Entertainment mengungkapkan pada hari ini, Kamis (25/11/21), "Hasil tes COVID-19 dengan Real Time RT-PCR anggota BLACKPINK Jisoo, Rosé, dan Jennie semuanya negatif. Mereka dalam keadaan yang sehat, tanpa gejala berarti."
Pihak YG pun menambahkan, "Keempat anggota BLACKPINK telah divaksin COVID-19 dan perusahaan serta artis kami telah diberikan perhatian khusus terhadap kesehatan dan keselamatan melalui tes pencegahan yang sering kami lakukan. Kami dengan setia akan berkerja sama dengan penyelidikan epidemiologi pihak berwenang dan mengambil tindakan yang perlu dilakukan serta langkah-langkah untuk mencegah terjadinya penyebaran COVID-19."
Sebelumnya, pada Rabu, 24 November 2021, Lisa didiagnosis terinfeksi COVID-19. Agensi pun segera merilis sebuah pernyataan resmi, "Lisa telah didiagnosis positif COVID-19."
YG pun menambahkan, "Tiga anggota BLACKPINK lainnya belum diklasifikasikan sebagai kontak dekat, tetapi setelah menerima tes positif Lisa untuk COVID-19, mereka segera melanjutkan tes PCR dan saat ini sedang menunggu hasilnya. Kami akan mengambil tindakan pencegahan intensif dengan pedoman sesuai otoritas kesehatan."
Sebelumnya, member BLACKPINK diketahui bepergian ke sejumlah negara untuk memenuhi sejumlah undangan. Lisa sendiri terakhir kali bepergian ke Amerika Serikat dan menghadiri konser 88rising.
Pihak agensi pun hingga kini masih belum mengungkap asal muasal Lisa tertular COVID-19. Lisa sendiri bukan satu-satunya idol yang terkonfirmasi positif COVID-19 di bulan ini. Sebelumnya telah ada Shindong Super Junior yang dinyatakan tertular virus COVID-19 beberapa waktu lalu setelah kontak dekat dengan pasien positif.
Shindong akhirnya menjalani tes PCR pada 10 November 2021 setelah diketahui berkontak erat dengan seseorang yang dinyatakan positif COVID-19. Adapun member Super Junior lainnya tidak menjalani tes karena Shindong sama sekali belum bertemu dengan member lain dalam waktu dekat.
Selanjutnya, ada Kim Yo Han WEi yang juga dinyatakan positif COVID-19 setelah tertular dari salah satu staf ketika tengah menjalani syuting untuk drama 'School 2021.' Agensi pun mengungkapkan para member WEi yang lain sudah mendapatkan vaksinasi, tapi tetap menjalani tes PCR sebagai tindakan pencegahan.
Kita doakan semoga Lisa bisa segera pulih ya, chingu! Untuk anggota BLACKPINK lainnya semoga dalam keadaan sehat, ya!
Baca Juga
-
STAYC Getarkan Jakarta, Awali Tur Dunia 2025 dengan Energi Penuh Gairah
-
Kapan Jurassic World Rebirth Tayang? Cek Jadwal dan Sinopsisnya Disini!
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
Artikel Terkait
News
-
Gus Fawait, Politisi Muda Jember yang Tunjukkan Toleransi Lewat Aksi
-
Rumah atau Apartemen? Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Pilih Hunian
-
Dari Toraja hingga Ethiopia: Tradisi-Tradisi Unik yang Masih Dilestarikan
-
Hari Guru Nasional 2025: Beasiswa Naik, Tunjangan Bertambah, Perlindungan Diperkuat
-
Momen Meet & Greet Ungu Jadi Pembuka Manis Konser 'Waktu yang Dinanti'
Terkini
-
Kulit Sensitif dan Berjerawat? 4 Phycisal Sunscreen SPF 30 Anti-Whitecast
-
6 Jenis Makanan Terbaik untuk Mencegah Tulang Rapuh di Masa Depan
-
Inara Rusli Terseret Isu Orang Ketiga, Reaksi Mantan Mertua Jadi Sorotan
-
Panduan Nutrisi Anak: 7 Makanan Super yang Wajib Ada di Menu Harian
-
Alyssa Daguise Hamil Anak Pertama, Al Ghazali yang Mendadak Ngidam?