Nyesek banget curhatan cewek yang rahasianya suka kepada seorang cowok diungkap oleh sang teman. Setiap orang pasti memiliki rahasianya masing-masing.
Terkadang orang akan berbagi rahasia yang dimiliki kepada orang terdekatnya seperti teman. Berpikir apabila teman yang tahu rahasianya dapat dipercaya menjaga itu.
Namun tidak semua teman demikian seperti halnya yang dialami cewek ini. Melalui akun media sosial @tanyakanrl dia mengirimkan curhatan tentang sang teman yang membuka rahasianya di depan umum.
Dia bercerita apabila temannya mengirimkan menfess ke sebuah akun media sosial. Menfess tersebut berisi rahasianya yang suka dengan seorang cowok.
Sang teman secara blak-blakan menulis identitas dia dan cowok yang sukanya. Mengetahui hal itu, dia seketika langsung gemetaran karena panik.
"(Nama crush) peka dong si (nama sender) suka sama lu. Kalau ada lu, dia teriak-teriak kayak orang gila," isi menfess yang temannya kirim seperti dikutip oleh Yoursay.id, Senin (21/03/2022).
Cewek ini merasa sangat malu hingga tidak tahu bagaimana dia menaruh wajahnya. Dia kemudian langsung menonaktifkan akunnya.
Kecewa dengan Sikap Temannya
Cewek tersebut kecewa kepada temannya, "Kenapa dia harus sebut-sebut nama gue?". Padahal dia ingin menyukai cowok itu dengan cara diam-diam.
Usai si cowok mengetahui jika dia suka dengannya, si cowok langsung menghindari dia. Hal ini membuatnya sakit hati sekali sebab dijauhi oleh orang yang dia suka.
Cewek itu masih bersyukur jika si cowok yang dia suka tidak meng-unfollow dan memblokir media sosialnya. Hanya saja dia menyesal sekali dengan kejadian tersebut.
Cewek ini berkata apabila dirinya tidak bisa menangis namun hati dia terasa nyesek. Hingga artikel disusun, cuitan itu telah mendapatkan 21, 2 ribu suka.
Para pengguna Twitter pun langsung memberikan beragam tanggapan di kolom komentar cuitan tersebut. Banyak pengguna Twitter yang kesal dengan teman dari cewek ini.
"Teman lu kayak tahi nder, lain kali enggak usah cerita apa-apa soal crush ke dia ya," ucap salah satu pengguna Twitter.
"Teman lu jahat banget nder, hilangkan dia dari hidupmu segera," sahut yang lain.
"Teman lu jahat banget woy, padahal itu kan privasi lu," cuit lainnya.
"Menurut gue keterlaluan banget, sedekat apapun temanan tetap enggak ada hak sih ikut campur masalah cinta-cinta temannya kalau enggak diminta," timpal pengguna Twitter lain.
Kontributor : Haqia Alfariz Ramadhani
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans