Saat ini, belajar sudah tidak terbatas pada ruang dan waktu. Berbagai platform tersedia di internet mulai dari yang gratis ataupun eksklusif atau berbayar. Ibarat kata, sudah tidak zamannya lagi kuper atau kurang pergaulan. Mulai dari materi pembelajaran untuk anak sekolah, tips dan trik sampai keseharian semuanya dapat diakses lewat internet. Konten yang pas dalam hal ini adalah berupa video, karena kita dapat menyaksikan secara langsung langkah-langkah ataupun materi yang dibutuhkan.
YouTube merupakan salah satu platform yang paling banyak digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Selain belajar dan hiburan dari video-video di YouTube, kita juga bisa menjadi konten kreator video untuk di upload ke YouTube. Sekarang, anak-anak pun ketika ditanya cita-citanya ada beberapa yang menjawab menjadi YouTuber. Menjadi YouTuber selain akan terkenal juga dapat memberikan penghasilan yang besar tiap bulannya, tetapi dengan syarat dan ketentuan berlaku yah.
Selain YouTube, kita juga bisa mendapatkan info-info terbaru dan berbagai hiburan lainya lewat media sosial yaitu Watch dari Facebook. Sekarang Facebook bukan hanya untuk update status tetapi lebih lengkap misalnya fitur Watch untuk video, Marketplace untuk transaksi jual beli dan Reel atau video pendek. Dan di sini selain menonton video, kita juga bisa menjadi kreator serta dapat berpenghasilan.
Video di YouTube dan Facebook dapat kita nikmati secara langsung ataupun kita download untuk ditonton di lain waktu. Nah, berikut adalah cara mudah untuk download video pada YouTube dan Facebook lewat laptop / PC tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Cek yuk cara mudah download video YouTube dan Facebook.
- Buka aplikasi YouTube pada laptop atau pun melalui browser (Google/Mozila/Edge dan lain-lain)
- Buka video yang akan di download. Jika lupa, ketik saja judul atau pun kalimat penting terkait video pada tab pencarian di atas
- Setelah video terbuka, perhatikan pada baris alamat video (tab atas) tersebut. Klik dan tambahkan huruf “pp” pada alamat setelah kata YouTube. Contoh https://www.YouTubepp.com/watch
- Setelah itu, tekan enter dan akan dibawa pada halaman pilihan download. Silahkan pilih kualitas video yang akan didownload. Jika menginginkan sebagai file audio (MP3) maka pilih Audio, setelah itu klik download.
- Proses download akan berjalan, jika sudah selesai file dapat dicari di menu download pada laptop atau komputer.
- Buka aplikasi Facebook, pilih menu Watch yang terdapat di sebelah kiri di bawah menu Cari Teman.
- Pilih video yang akan didownload atau mencari dengan ketik judul pada form pencarian yang terdapat pada kiri atas tepat di bawah Watch.
- Setelah menemukan videonya, klik titik tiga pada sebelah kanan atas video, kemudian pilih salin tautan.
- Selanjutnya, buka tab baru ketikkan pada Google (atau browser lainnya) “Facebook downloader”.
- Pilih salah satunya, klik sampai terbuka dan terdapat tulisan “Download video dari Facebook”
- Tempel atau paste salinan tautan dari video yang akan didownload.
- Kemudian klik download. Tunggu proses download sampai selesai.
Demikian cara mudah download video YouTube dan Facebook tanpa aplikasi tambahan lainya. Terimakasih, semoga bermanfaat.
Tag
Baca Juga
-
Buat yang Belum Tahu, Begini Cara Merapikan Spasi Hasil Copy Paste dari Web
-
Tidak Sampai 5 Menit, Cara Menghilangkan Yahoo! Search dari Google Chrome
-
Melihat UPPPG Berbasis Domisili, UN-nya Mahasiswa PPG dalam Jabatan
-
Cara Mendaftar Akun Pro Aplikasi Canva for Education untuk Guru, Gratis!
-
7 Kunci Sukses PPG Dalam Jabatan, Sertifikasi Pendidik di Tangan Tunjangan Segera Datang!
Artikel Terkait
-
Pendaftaran YouTube Works Awards Southeast Asia 2025 Telah Dibuka
-
Menaksir Penghasilan YouTube Jessica Jane yang Baru Menikah, per Bulan Fantastis?
-
Menaksir Penghasilan YouTube Dedi Mulyadi, Diduga Bisa Lebih Besar dari Gaji Gubernur
-
Agnez Monica Ungkap Alasan Putus Dengan Deddy Corbuzier : Kamu Pria Pertama yang Bikin Aku Aman
-
Blak-blakan Ngaku Tak Suka, Segini Pendapatan YouTube Bobon Santoso Vs Willie Salim
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Menangis Bukan Berarti Lemah, 5 Karakter Anime Buktikan Kekuatan Air Mata
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17