Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan kelakuan Kang Santri yang tengah makan bara api. Bara api yang dimakan itu langsung dipungut dari tungku yang ada di hadapannya. Seolah makan keripik singkong, santriwan berpeci hitam dan berkaus putih tersebut melahapnya dengan sangat nikmat, tanpa rasa panas. Benar-benar seperti keripik singkok yang gurih.
Dalam tayangan video tersebut, pria bersarung itu tampak memakan bara api di dapur tempat para santri memasak. Sementara teman santri di sebelahnya memandang penuh takjub. Dalam batin barangkali temannya berbisik, "Panasnya api dunia tidak ada apa-apanya bagi dia, apalagi panasnya api cemburu. Wahahaha...."
Belum puas dengan adegan yang diperagakan si santri berkaus putih, teman yang di depannya malah menyodorkan kayu kering yang ujungnya telah tersulut api ke arahnya. Tanpa basa-basi, si santri itu menerima dengan begitu enteng, dan dalam sekejap ia pun memakannya pula tanpa ampun. Riuh sorak-sorai dari teman-teman santri yang menyaksikannya itu semakin membuatnya semangat.
Bukan tidak ada lagi makanan yang mau dimakan oleh santri sehingga ia memakan bara api. Bukan. Namun, beginilah kehidupan para santri. Mereka suka unjuk kesaktian. Lebih-lebih ilmu kanuragan yang baru saja didapatnya. Mereka penasaran untuk mencoba kemujarabannya.
"Yoopo lek sahur arek arek iki?" demikian tajuk video yang diunggah oleh @dagelansantri di akun instagramnya.
Jangan tiru adegan ini
Video yang dipost di reels instagram @dagelansantri 1 hari yang lalu ini telah mendapat 2.697 suka dan 76 komentar dari warganet.
"Sombong amat," begini komentar salah satu mereka setelah menontonnya.
"Sombong dari mana ya?" warganet yang lain menanggapi.
"Hiburane santri itu kang," terang yang lain.
"Nabi Ibrahim tahan api. Ini ilmu apa yang dipakai sampai tahan api?" warganet lainnya bertanya tak habis pikir.
"Pati geni gan. Puasanya 7 hari 7 malam," jelas yang lain.
"Kalau anak pondok pasti tahu. Keren kang, teruskan bakatmu," di antara mereka menyemangati.
"Kerjaan saya pas mondok di Banten," beber yang lain.
"Lagi ngirit minyak goreng," salah satu dari mereka menyimpulkan.
"Hebat sekali, seperti Master Limbad," timpal yang lain, merasa kagum.
Tag
Baca Juga
-
Rekomendasi HP Android yang Dibekali dengan Baterai Besar, Kuat Temani Aktivitas Seharian
-
Cek Perbandingan Kamera Samsung Galaxy S24 Ultra dan Apple iPhone 15 Pro Max
-
Paula Verhoeven Membela Diri, Hanya Ngobrol dan Curhat Biasa Dituding Selingkuh
-
Ungkap Kebenaran dan Tegakkan Keadilan dalam Buku Cerpen Saksi Mata
-
Khawatir Gegar Otak, Raffi Ahmad Langsung Jalani CT Scan Usai Jatuh dari Punggung Sapi Seberat 1 Ton
Artikel Terkait
-
Viral Curhatan Polos Bocah SD ke Prabowo Soal Jalan Rusak Berlumpur: Kapan Jalan Dibangun, Pak?
-
Ulasan Novel Viral: Ketika Ketenaran Mengubah Segalanya, Dunia Tak Lagi Sama
-
Viral Aksi Guru Gunting Seragam Murid di Tengah Lapangan Tuai Pro Kontra
-
Satpol PP Bubarkan Live Ngamen TikToker di Bundaran HI: Ganggu Ketertiban atau Ada Aturan Lain?
-
Aksi TikToker Makeup Pakai 1 Botol Foundation, Hasilnya di Luar Ekspektasi!
News
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan
-
PPG Bahasa Indonesia Tumbuhkan Minat Literasi dengan Pembelajaran yang Asik
-
Dana Keistimewaan DIY Lahirkan 4 Film Pendek, Siap Menggugah Hati dan Pikiran!
-
Ucapan Tolong ke ChatGPT Bikin OpenAI Merugi, Kok Bisa?
-
Ditanya Bahagia atau Tidak Nikah dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Bingung
Terkini
-
Danau Laguna, Dikelilingi Perbukitan yang Semakin Membuatnya Tampak Menawan
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
Spirit-Performatif Ki Hadjar Dewantara: Jalan Politik dalam Laku Pendidikan Bangsa