Menjumpai mahasiswa dengan rambut gondrong di kampus merupakan hal yang umum. Berbeda dengan siswa yang kebanyakan sekolah memberikan larangan untuk berambut gondrong.
Baru-baru ini heboh di media sosial aksi dosen memotong rambut gondrong mahasiswanya sebagai syarat mengikuti ujian menuai perdebatan warganet. Video viral yang memperlihatkan aksi dosen tersebut diunggah ulang oleh akun Instagram fakta.indo.
Rekaman video memperlihatkan beberapa dosen memakai kemeja putih berada di luar ruangan. Dosen yang menyebutkan diri mengajar di jurusan Ilmu Komunikasi ini memotong rambut gondrong mahasiswa mereka sebagai syarat mengikuti ujian.
Seorang dosen laki-laki setuju dengan peraturan jika mahasiswa yang mengikuti ujian harus berambut pendek.
"Saya selaku dosen Ilkom, saya setuju bahwa mahasiswa yang sadar adalah dia merapikan rambutnya seperti ini contohnya. Harus diikuti begitu ya oleh mahasiswa yang gondrong ya sebagai syarat mengikuti ujian," kata dosen pria seperti dikutip oleh Yoursay.id, Rabu (13/07/2022).
Seorang mahasiswa gondrong tampak dalam video sedang dipotong rambutnya oleh dosen perempuan. Rambut mahasiswa yang gondrong dengan panjang sepunggung tersebut dipotong menggunakan gunting.
Rambutnya dipotong pendek menyisakan panjang hanya sampai telinga saja. Dosen perempuan usai memotong langsung mengangkat rambut panjang mahasiswanya.
Rambut panjang tersebut kemudian diberikan kepada mahasiswa yang memiliki. Terdengar suara sorak sorai beberapa orang di sana sewaktu rambut gondrong mahasiswa itu berhasil dipotong.
Tuai Perdebatan Warganet
Hingga artikel ini disusun, tim Yoursay.id belum mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai lokasi peristiwa tersebut berlangsung. Baru diunggah satu jam yang lalu video dosen memotong rambut gondrong mahasiswanya sudah mendapatkan 208 ribu tayangan di reels dan 9,9 suka.
Aksi dosen memotong rambut gondrong mahasiswanya menuai perdebatan dari warganet. Tak sedikit warganet yang heran dengan aturan mahasiswa gondrong harus dipotong rambutnya sebagai syarat mengikuti ujian.
"Maaf pak ini mahasiswa bukan siswa," komentar salah satu warganet.
"Mahasiswa berasa masuk STM," ujar yang lain.
"Rambut rapikan pak syaratnya? Rapi bukannya definisinya itu cukup di sisir ya pak?" ungkap lainnya.
"Masalah gondrong apa enggak yang penting isi otaknya bagus," sahut yang lain.
"Karena rambut lebih penting daripada otak. Jadi besok kalau rekrut jangan lihat otak tapi lihat rambut," tanggapan lainnya.
"Hampir 99.9% tersangka korupsi rambutnya rapi," ucap warganet lainnya.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Vadesta Meminta Doa Restu Untuk Cinta Masa Depan dalam Single Terbaru Anagata
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Berapa Tarif Konten Eksklusif Instagram Dilan Janiyar? Dituduh Jual Kesedihan oleh Netizen
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?