Penampilan Farel Prayoga bernyanyi lagu Ojo Dibandingke berhasil menghibur Presiden Jokowi dan membuat tamu di Istana Negara bergoyang. Farel Prayoga pun mendapatkan perhatian dari publik berkat penampilannya yang memukau.
Tak hanya Farel Prayoga saja yang mendapatkan perhatian publik. Namun, translator dari lagu Ojo Dibandingke yang dinyanyikan Farel Prayoga jadi sorotan.
"Mbak translatornya mood banget," tulisan dalam video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Kamis (18/8/2022).
Translator dari lagu Ojo Dibandingke yang dinyanyikan oleh Farel Prayoga saat di Istana Negara begitu energik. Translator tersebut sambil menerjemahkan lirik lagu Ojo Dibandingke ke dalam bahasa isyarat untuk para teman tuli tampak ikut bergoyang.
Translator mulai bergoyang ketika masuk ke dalam reff lagu Ojo Dibandingke.
Wong ko ngene kok dibanding-bandingke
Saing-saingke, yo mesti kalah
Tak oyak'o, aku yo ora mampu
Mung sak kuatku mencintaimu
Ku berharap engkau mengerti, di hati ini
Hanya ada Pak Jokowi
Translator tak hanya menerjemahkan sambil bergoyang. Ekspresi serta gerakan mulutnya tampak menyesuaikan dengan lirik lagu Ojo Dibandingke supaya bisa mudah dimengerti oleh teman tuli yang menonton.
Mood Banget
Sontak translator ini menjadi sorotan warganet yang memberikan pujian atas kesuksesannya menerjemahkan lirik lagu Ojo Dibandingke. Warganet menilai bahwa translator tersebut mencintai pekerjaanya.
"Keren mbak," pujian dari seorang warganet.
"Keren mbak ikutin irama musiknya enggak tahan jadi goyang," imbuh lainnya.
"Bakat yang dibayar= kerja jadi happy," sahut yang lain.
"Menikmati pekerjaannya, semangat 45 mbak," ujar lainnya.
"Yang dirasakan ketika pekerjaan sesuai dengan passion," tanggapan warganet yang lain.
Translator yang menerjemahkan lagu Ojo Dibandingke itu bernama Winda Utami. Melalui akun Instagram pribadinya wind.utami, ia mengaku bahwa dirinya memang sobat ambyar.
Ia ketika menerjemahkan lirik lagu Ojo Dibandingke sebenarnya ingin ikut goyang bebas sebagaimana tamu undangan Istana Negara. Namun, Winda tetap mengedepankan profesionalitas untuk tetap menerjemahkan lirik lagu Ojo Dibandingke dengan baik dalam bahasa isyarat.
"Ketika sobat Ambyar , dapat lagu campursari koplo..hobahh..antara mencintai pekerjaan atau mau goyang tertahan profesionalitas," ungkap Winda dalam akun Instagramnya.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Ada Kesalahan saat Nyanyi di Istana Negara, Naura Ayu Minta Maaf
-
Terpopuler: Geger Jalan Desa di Bogor Dikenakan Tarif, Pejabat Negara Bergoyang, Farel Prayoga Jadi Trending Topic
-
Dibalik Viral Pejabat Berjoget di Istana Negara, Ada Prajurit Wanita yang Bertahan untuk Tidak Jatuh Pingsan
-
VIDEO Penyanyi Asli Ojo Dibandingke Menangis Lagunya Dibawakan Farel Prayoga di Istana Merdeka
-
Sorotan: Farel Prayoga, Penyanyi Cilik Asal Banyuwangi yang Bikin Presiden Jokowi dan Seluruh Istana Bergoyang
News
-
Lingkaran Setan Side Hustle: Antara Tuntutan Hidup dan Ancaman Burnout Anak Muda
-
Darurat Arogansi Aparat: Menilik Dampak Kerugian Pedagang karena Es Gabus Dikira Spons
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
Milenial vs Gen Z: Mengapa Generasi Milenial Dinilai Lebih Awet Muda?