Baru-baru ini viral di media sosial rekaman CCTV video seorang ibu-ibu melakukan kekerasan kepada anak tetangga di Medan. Video viral tersebut diunggah pertama kali oleh orangtua korban di akun Instagramnya debmanurung dan dibagikan ulang akun kabarnegri.
Rekaman video memperlihatkan seorang ibu paruh baya yang menggendong balita berinisial B, Senin (22/8/2022). Ibu-ibu ini tampak menjewer telinga balita B berkali-kali.
Ibu tersebut menjewer telinga balita B sangat keras sampai kepalanya terpental ke belakang. Balita B terlihat kesakitan hingga menangis karena dijewer telinganya dengan keras oleh ibu itu.
Telinga balita B usai dijewer keras hingga mengalami memar biru dan lecet karena goresan kuku ibu tersebut. Diketahui apabila ibu ini adalah tetangga satu perumahan orangtua balita B.
Kronologi peristiwa kekerasan terhadap balita B terjadi ketika orangtuanya sedang tidak berada di rumah. Balita B dijaga oleh seorang suster di rumah.
Singkat cerita ibu ini pergi ke rumah balita B untuk memberikan baju kepada suster yang sudah dijanjikannya. Ibu tersebut kemudian meminta untuk diizinkan menggendong balita B.
Suster menyetujui sebab beberapa kali bertemu dan mengobrol dengan ibu tersebut di taman.
"Suster kira ibu itu orang baik, ditambah katanya dia pengen punya anak perempuan, dikasihlah sama susterku," kata orangtua balita R seperti dikutip oleh Yoursay.id, Sabtu (27/8/2022).
Suster saat tahu balita B menangis digendongan ibu ini langsung mengambilnya. Namun, ibu tersebut mengalihkan perhatian dengan meminta suster balita B menggendong anak lelakinya.
Ketika itulah ibu ini melakukan kekerasan kepada balita B dengan menjewer telinganya hingga memar dan luka. Orangtua balita B saat sampai di rumah sempat bertemu dengan ibu yang menganiaya anaknya.
Namun, belum tahu jika peristiwa kekerasan tersebut terjadi. Setelah itu, ibu dan anak lelakinya itu pulang orangtua balita B langsung menginterograsi suster.
"Kami pun langsung cek CCTV tetangga yang mengarah ke rumah kami, ternyata benar dugaanku, baby B ditarik-tarik telinganya sangat keras sampai kepalanya terpental berkali-kali," ungkap orangtua balita B.
Warganet mengecam keras tindakan yang dilakukan oleh ibu tersebut kepada balita B. Warganet berharap ibu itu diproses secara hukum karena kekerasan yang dilakukannya kepada balita B.
"Proses hukum!" komentar warganet.
"Lah, sudah jelas si ibunya sakit. Lebih baik suruh periksa kejiwaan. kalau ndak mau ya lapor polisi supaya diseret ke RSJ," imbuh yang lain.
"Laporkan dan wajib diproses secara hukum, semoga dapat balasan setimpal," pendapat lainnya.
"Lapor polisi. Aku yang lihat saja panas banget," timpal warganet yang lain.
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Probiotik untuk Anti-Aging
-
Bukan Jakarta, Ini Alasan STY Pilih Bali Jadi Tempat TC Timnas Indonesia
-
Trend Pakaian Thrifting: Antara Fashion dan Isu Kesehatan
-
Ketika Gotong Royong di Dunia Maya Sukseskan Pembangunan Jalan Desa
-
Hadapi Dunia Kerja, HIMA Akuntansi UNJA Gelar Sharing Curriculum Vitae
Artikel Terkait
-
Menguak Sisi Gelap Cinta Seorang Ibu, Ulasan Novel Holly Mother
-
Aksi Emak-emak Ogah Donasikan Kembalian Belanja untuk Agus Salim: Manusia Gak Tau Diri
-
Polisi Ungkap Motif Bullying Siswi SMP di Serang, Tak Terima Digosipkan Tak Perawan
-
Viral Video Bullying Siswi SMP di Serang, Keluarga Ungkap Korban Alami Trauma
-
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan: Korban Tidak Boleh Disalahkan
News
-
Hadapi Dunia Kerja, HIMA Akuntansi UNJA Gelar Sharing Curriculum Vitae
-
Tantangan UMKM Prinxmas, Menyongsong Persaingan di Era Digital
-
Reveil of Heal: Karya Film P5 Inspiratif Fase F1 SMA Negeri 1 Purwakarta
-
BI Bekali 500 Mahasiswa Jabar Sertifikasi BNSP, Siap Bersaing di Dunia Kerja
-
Fadli Zon Resmikan Museum Kujang, Targetkan Indonesia Pusat Kebudayaan Dunia
Terkini
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Probiotik untuk Anti-Aging
-
Bukan Jakarta, Ini Alasan STY Pilih Bali Jadi Tempat TC Timnas Indonesia
-
Trend Pakaian Thrifting: Antara Fashion dan Isu Kesehatan
-
Ketika Gotong Royong di Dunia Maya Sukseskan Pembangunan Jalan Desa
-
Jung Woo-sung Angkat Suara Bahas Anak di Blue Dragon Film Awards 2024