Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin berhasil taklukkan unggulan tuan rumah Jepang , Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam laga babak 32 besar Japan Open 2022 pada Rabu (31/8) siang. Leo/Daniel menang usai melakoni pertandingan straight game dengan skor 21-14 dan 21-17 dalam durasi pertandingan 38 menit di lapangan 1 Maruzen Intec Arena Osaka, Osaka, Jepang.
Pada awal gim pertama, Leo/Daniel berhasil buka jalannya pertandingan dengan keunggulan 2-0 atas Takuro/Yugo. Awal yang baik, tetapi Takuro/Yugo mampu samakan kedudukan menjadi 2-2. Usai menyamakan kedudukan, skor Takuro/Yugo terhenti di poin ke-2. Leo/Daniel berhasil melaju unggul 7-2 dari pasangan ganda putra peringkat dua dunia tersebut. Konsisten pertahankan keunggulan, Leo/Daniel unggul 11-3 di interval gim pertama.
Usai interval gim pertama, Takuro/Yugo masih terus berada dalam tekanan permainan Leo/Daniel dan sulit untuk mengembangkan permainan mereka sendiri. Beberapa kali kesalahan sendiri dilakukan oleh ganda putra Jepang, sehingga perolehan poin terus bertambah untuk Leo/Daniel. Manfaatkan momentum, Leo/Daniel menangkan gim pertama dengan skor 21-14.
Berlanjut ke gim kedua, Leo/Daniel kembali berhasil buka pertandingan dengan keunggulan 4-0 atas wakil Jepang. Tak berdiam diri, Takuro/Yugo berikan perlawanan untuk mengejar ketertinggalan mereka dari Leo/Daniel. Ganda putra Indonesia yang merupakan peringkat 20 dunia ini mampu menunjukkan permainan terbaiknya dalam melawan unggulan tuan rumah Jepang. Pada interval gim kedua, Leo/Daniel unggul 11-9 atas Takuro/Yugo.
Usai interval gim kedua, beberapa kali Takuro/Yugo berhasil memberikan serangan dan membuahkan tambahan poin bagi ganda putra Jepang tersebut. Namun, konsistensi Leo/Daniel dalam mempertahankan keunggulan dan mendulang poin demi poin akhirnya berhasil membawa mereka untuk memenangkan gim kedua. Leo/Daniel menangkan gim kedua dengan skor 21-17.
Kemenangan Leo/Daniel atas Takuro/Yugo di gim kedua sekaligus memastikan langkah mereka menuju babak 16 besar Japan Open 2022. Sedangkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang merupakan unggulan dua di Japan Open 2022 harus terhenti di babak 32 besar. Pertandingan Japan Open 2022 dapat disaksikan melalui iNews TV, RCTI+ dan kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.
Baca Juga
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Babak Awal Arctic Open 2024, Rehan/Lisa Siap Melawan Juara Canada Open
-
Kembali Hadapi Wakil Denmark, Gregoria Mariska Siap untuk Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Babak Awal Arctic Open 2024, Rehan/Lisa Siap Melawan Juara Canada Open
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Arctic Open 2024, Ginting Melawan Juara Korea Open di Babak Awal!
News
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
5 Hero Marksman Jungle Terbaik di META Mobile Legends November 2024
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade