Tumis buncis merupakan salah satu makanan yang mudah diolah dan cocok dipadukan dengan beberapa bahan sekaligus. Makanan satu ini hampir ada di setiap warung tegal atau warteg karena rasanya akan membuat pesanan kamu semakin nikmat.
Tidak hanya nikmat, tumis buncis juga kaya akan nutrisi. Setidaknya terdapat 2,4 gram serat, 47 m kalsium, dan 2,35 gram protein dalam setiap 100 gram buncis. Namun perlu diingat bahwa kandungan gula juga mencapai 3,53, jadi kamu bisa mengakalinya dengan memilih minyak goreng dengan lemak tak jenuh.
Salah satu bahan pelengkap yang paling sering dipakai untuk memasak tumis buncis adalah wortel. Tentu saja ini juga akan meningkatkan nutrisi tubuh yang terpenuhi dengan memakan makanan sederhana satu ini.
Daripada penasaran yuk cobain resep dari kanal YouTube Resep 5 Menit Berikut.
Bahan:
- 250 gram buncis
- 3 buah wortel
- 20 buah cabai keriting
- ½ buah tomat
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- ½ sendok makan garam
- ½ sendok makan gula
- Penyedap rasa
- Minyak goreng dan air
Cara membuat tumis buncis wortel
- Pertama, potong-potong buncis menyerong, lalu wortel dengan tipis (semakin tipis semakin bagus), sisihkan.
- Selanjutnya, potong tomat jadi 6 bagian atau tipisnya, lalu iris tipis-tipis juga bawang merah dan bawang putih.
- Berikutnya, tumis bawang merah dan bawang putih, sambil terus diaduk hingga berubah menjadi warna kecoklatan.
- Setelah itu, masukkan cabai dan tomat. Masak lagi sampai semua bahan layu lalu masukkan wortel yang sudah diiris. Masak sampai wortel mulai layu.
- Jika wortel sudah layu, masukkan potongan buncis, masak lagi, sebentar saja (karena buncis cepat layu), lalu tambahkan gula, garam, bumbu penyedap, dan sedikit air, aduk semua bahan sampai merata.
- Selanjutnya, diamkan sejenak tumisan yang sudah dibuat sampai airnya mulai menyusut.
- Tumis buncis wortel siap disantap
Buncis cocok untuk dijadikan salah satu sayuran untuk di stok di kulkas karena umur simpannya yang panjang. Selain itu, harganya juga cukup terbilang murah dan tidak mengenal musim panen sehingga ketersediaannya mudah dicari.
Selain wortel, kamu juga bisa memakai jagung manis, telur, tahu, bakso, tempe, dan masih banyak lagi. Dengan membuat resep tumis buncis wortel sendiri, kamu juga bisa menyesuaikan tingkat pedasnya.
Demikian informasi mengenai resep tumis buncis wortel, selamat mencoba, dan semoga sesuai dengan selera!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Baca Juga
-
Harta Kekayaan Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, Eks Kapolres Cirebon Gagal Tangkap DPO Kasus Pembunuhan Vina
-
Punya Rumah Mewah Bak Istana Dubai, Gaji Pensiunan Panglima TNI Andika Perkasa Cukup Buat Bulanan?
-
12 Tips Memilih Parfum Berdasar Zodiak, Ciptakan First Impression Terbaik
-
7 Rekomendasi Tempat Wisata Malang di Malam Hari, Seru dan Indah!
-
Apa Itu Emotional Sponge? Seseorang yang Mudah Terbawa Emosi Orang Lain
Artikel Terkait
-
Tidak Melulu Buruk, Ini 9 Makanan Tinggi Karbohidrat yang Diperkaya Kesehatan
-
Ada Jus Jeruk hingga Wortel, 5 Jus Ini Mampu Tingkatkan Daya Ingat
-
Anti Ribet, Menu Sahur Tumis Buncis Daging Giling
-
Cegah Stunting, 3 Inspirasi Menu Simpel Padat Gizi untuk Buah Hati Ini Patut Bunda Coba!
-
5 Manfaat Wortel untuk Kesehatan Kulit Wajah, Bantu Produksi Kolagen
News
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
-
Puan Bisa Sediakan Tempat Untuk Membangun Inspirasi Hebat Bagi Perempuan Muda
-
Bersinergi dengan Mahasiswa KKN, Tim PkM Ilkom UNY Gelar Pelatihan Pengembangan Konten Promosi Kampung Wisata
Terkini
-
Menghargai Pekerjaannya, Menghargai Kebutuhannya: Realitas Gaji Guru
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ubah Jadwal Rilis, Film Biopik Michael Jackson Tayang pada Oktober 2025
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan