Jika biasanya orang jualan untuk mendapatkan untung. Namun, tidak dengan pemilik warung satu ini.
Pemilik warung tersebut tak takut rugi meskipun hanya menjual makanan di tempatnya dengan harga Rp5ribu. Pemilik akun media sosial TikTok ayokulinersby membagikan video tentang warung serba Rp5ribu yang dikunjunginya.
Warung serba Rp5ribu itu berada di Kota Surabaya. Nama warungnya sendiri yakni Warung RB 1.
RB merupakan singkatan dari Riyadha Berkah. Warung serba Rp5ribu ini dimiliki oleh pasangan suami istri yang juga founder dari komunitas RB di media sosial.
Pemilik warung sejak awal berbisnis memang telah mengkonsep tempat makannya mempunyai harga murah. Alasan mereka mematok harga hanya Rp5ribu untuk makanan sekaligus minuman karena ingin membantu sesama.
Mereka memiliki prinsip tak takut rugi meskipun satu paket makan dan minum hanya dihargai Rp5ribu.
"Awal berdirinya warung ini untuk membantu sesama umat. Saya yakin berbisnis sama Allah tidak akan pernah rugi," ucap wanita pemilik warung murah ini.
Pemilik Tak Takut Rugi
Ia menjamin apabila harga makanan di warungnya murah tetapi porsi tetap melimpah. Untuk rasa makanan juga selalu dijaga kelezatannya.
"Walau harga murah tetapi kita tidak murahan. Insyaallah rasa bintang lima, silakan coba," kata wanita tersebut.
Jumlah menu makanan yang ada di Warung RB 1 tak tanggung-tanggung. Ada 17 lauk makanan yang disediakan seperti, ikan goreng, lele, telur balado, soto, telur dan lainnya.
Untuk minuman juga ada pilihannya yakni es teh, teh hangat, dan air putih. Warganet yang pernah mencoba makan di Warung RB 1 membenarkan keberadaan warung serba Rp5ribu ini.
Tak sedikit warganet yang menuji sikap pemilik Warung RB 1 menjual makanan dengan harga murah untuk membantu sesama.
"Ini benaran saya sering beli di situ tapi bukanya mulai jam 12, tiap Jumat libur, semua menu yang ada di situ 5ribu ada sama minumnya, beneran gak bohong," komentar warganet.
"Tiap siang aku makam di sini tahu. Meskipun murah tapi enak serius," imbuh yang lain.
"Berkah selalu pak buk," doa warganet.
"Dunia enggak bakalan kehabisan orang baik dan mulia seperti ibu ini," ujar lainnya.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
News
-
Mengajak Kemball Membaca Diri, Kawruh Jadi Payung untuk Tubuh Biennale Jogja 18
-
Pertunjukan Akrobatik Cirque de Luna dari Rusia Hadir di Resinda Park Mall
-
Tim PkM UNY Syiarkan Risalah Islam Berkemajuan
-
Tim PkM UNY Adakan Lokakarya Perempuan Islam Berkemajuan untuk Wujudkan Peradaban Utama
-
Film Dokumenter Bisikan Terumbu: Kisah Artificial Reef Karya Teguh Ostenrik
Terkini
-
4 Clay Mask Stick Solusi Praktis Bikin Wajah Cerah, Harga Mulai Rp36 Ribu!
-
Sampah Mikro di Laut Jawa Mengancam Nelayan dan Ekosistem Pesisir
-
Aturan Cuma Buat Rakyat? Menggugat Hak Istimewa Rombongan Pejabat di Jalan Raya
-
Ulasan Film Superman 2025: Keren, Emosional, dan Bikin Nostalgia!
-
Erick Thohir Sebut Sinergi PSSI dan PT LIB Bukan Hanya Formalitas, Mengapa?