Kejadian apes tentu pernah dialami oleh siapa saja. Saking apesnya sampai harus mengalami sial berkali-kali.
Peribahasanya yang cocok untuk kondisi demikian yakni sudah jatuh tertimpa tangga lagi. Hal itu yang dirasakan pula oleh seorang pria pengendara sepeda motor.
Dikutip dari unggahan akun Instagram kegoblogan.unfaeduh memperlihatkan pengalaman seorang pria apes maksimal niat hati tambal ban sepeda motor yang bocor malah kena razia. Pria pengendara sepeda motor bebek tersebut bercerita jika ban belakang kendaraannya bocor saat dipakai di jalan.
Pria itu kemudian mencari tukang tambal ban untuk memperbaiki kebocoran ban sepeda motornya. Setelah jalan beberapa saat, barulah ia menemukan tukang tambal ban.
"Ceritanya ban gua bocor, akhirnya nembel ban deket gedung DPR," tulisnya dalam video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Selasa (08/11/2022).
Tukang tambal ban baru saja akan mengambil bagian ban dalam sepeda motor pria ini. Tampak alat besi untuk membuka ban dalam masih tertancap di sana.
Tiba-tiba ada razia datang ke tempat pria tersebut menambal ban. Sebagaimana terlihat dalam video, pria itu menambal di tukang ban pinggir jalan raya yang memang bukan tempat untuk membuka lapak.
"Tiba-tiba abangnya kena razia bang** wkwkwk," ungkap pria ini.
Sayangnya, pria pemilik video tersebut tidak membagikan kelanjutkan nasib dari ban sepeda motornya yang bocor. Warganet yang menonton video pengalaman apes maksimal pria itu justru dibikin kesal dengan petugas yang merazia.
"Gua doain yang ngrazia bannya bocor di jalanan sepi, habis bensin, rantai patah, vleg mleyot, kena tilang dan lupa bawa STNK, SIM, lupa belum bayar pajak," doa buruk dari warganet.
"Petugasnya tidak mempunyai rasa empati," sahut yang lain.
"Yang dalam gedung DPR noh di razia, rakyat kecil cari duit halal malah dipersekusi," ujar lainnya.
"Bantu orang kesusahan kok malah kena razia, paling enggak tunggu sampai selesailah," tanggapan warganet yang lain.
Hingga kini video viral tersebut sudah mendapatkan 413 ribu kali tayangan di reels Instagram dan 20,9 ribu suka.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Motor-Motor Off-road Rekomendasi Sekaliber Honda CRF150L: Harga Masuk Akal, Local Pride Pula!
-
Instagram Nissa Sabyan Dapat Unfollow Massal Imbas Pernikahan dengan Ayus Terungkap, Ribuan Followers Hilang
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?