Baru-baru ini, kita dihebohkan dengan berita seorang pria yang mengaku sebagai penjual narkoba. Dilansir dari akun Instagram yaitu @jakut.info, akun tersebut mengunggah sebuah video yang menunjukkan seorang pria yang secara terang-terangan mengaku dirinya sebagai penjual dan pengedar narkoba. Video tersebut diunggah pada hari Senin, 10 April 2023 lalu.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, untuk polisi-polisi narkoba saya Rosidi atau Rosdam," ucap Rosidi pada awal video. Video tersebut telah mendapat lebih dari 4.000 likes. Ia juga terang-terangan menyebutkan namanya bernama Rosidi atau Rosdam. Diketahui bahwa pria tersebut merupakan warga Kecamatan Dampit, Kabuten Malang.
Namun, hal yang menjadi sorotan adalah ia tidak merasa takut ataupun khawatir. Rosidi juga mengatakan bahwa ia mengaku sebagai pengedar narkoba dan secara tidak langsung menentang pihak kepolisian.
"Apabila anda mendapat informasi bahwa Rosidi menjual narkoba, itu betul," lanjut Rosidi.
Karena aksinya tersebut, Rosidi juga mendapat kecaman dari beberapa warganet.
"Dia senang apa ya ditangkap?" komentar dari salah satu warganet.
"Sudah kuduga," timpal yang lainnya.
"Pasti karena bosan di rumah," ungkap warganet lain.
"Unik-unik ya tingkahnya," netizen lainnya ikut menanggapi.
Belum cukup sampai disitu saja, Rosidi secara terbuka dan jelas juga meminta pihak polisi untuk menangkap dirinya. "Kalau anda (polisi) ingin menangkap saya, silahkan di manapun. Jangankan di rumah, di jalan pun saya membawa narkoba. Saya tunggu kalau kalian mengejar saya, ya," ungkap Rosidi.
Bukan hanya berupa kecaman dan ketidaksenangan Rosidi terhadap polisi saja, ia juga mengatakan bahwa ia akan membunuh pihak-pihak yang akan menangkap dirinya. Dari informasi yang didapat, pihak kepolisian Kabupaten Malang telah menangkap paksa Rosidi.
Saat ini, ia sudah dalam naungan pihak yang berwajib. Rosidi sebelum dan setelah ditangkap juga menunjukkan sikap yang sangat berbeda. Sebelum ditangkap, ia tanpa rasa takut mengungkapkan bahwa ia tidak takut dengan polisi dan mengaku sebagai penjual narkoba. Namun, setelah ditangkap paksa oleh polisi, ia terlihat tertunduk lesu dengan tangan diborgol di belakang tubuhnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Fakta Menarik dari 'Smugglers', Film Baru Korea yang Penuh Bintang Korea
-
Disney Rilis 'Haunted Mansion' Tayang Juli di Bioskop, Moviegoer Merapat!
-
Film 'Galaksi' Adaptasi Wattpad Tayang di Bioskop Agustus 2023, Sudah Siap?
-
Rumbling Lanjut, Attack on Titan Final Season Tayang Musim Gugur Mendatang!
-
Doraemon Nobita's Sky Utopia Hadir di Bioskop Indonesia Bulan Juli Ini!
Artikel Terkait
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Profil dan Karier Lachlan Gibson, Viral Usai Curhat Diperlakukan Tak Menyenangkan oleh Polisi
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
-
Eks Pengguna Ganja Setuju Wacana Pemakai Narkoba Tak Dipenjara, Tapi Ada Syaratnya!
-
Tak Hanya Kampung Boncos yang Marak Peredaran Narkoba, Rano Karno: Banten Juga Dulu Wilayah Merah
News
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
Terkini
-
Belum Juara Dunia, Ini Capaian Marc Marquez di Tahun Pertama Bersama Ducati
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
Stray Kids Rilis Album Jepang Bertajuk GIANT: Balasan Elegan Terhadap Hinaan HYBE?
-
Han Ga In Dilarikan ke RS Usai Tantangan Buldak Pedas Berakhir Fatal