Status pernikahan memang tidak bisa menjadi jaminan untuk bisa terus hidup bahagia bersama selamanya. Terkadang, justru ikatan pernikahan membuat salah satu pihak merasa tertekan dan tidak bisa bahagia, hingga akhirnya berpisah adalah satu-satunya jalan.
Seperti sebuah video viral yang diunggah oleh akun instagram @lambe_turah pada Kamis (11/05/2023) ini. Dalam video singkat tersebut, terlihat seorang wanita yang keluar dari Kantor Pengadilan Agama sembari membawa akta cerai dengan wajah yang bahagia.
Wanita yang memakai baju terusan berwarna hitam dan jilbab berwarna merah muda itu terlihat keluar dari Kantor Pengadilan Agama dengan langkah ringan dan riang serta mengacungkan akta perceraian dengan raut gembira.
"Ketika bercerai adalah jalan menuju kebahagiaan," ujar tulisan yang ada di video tersebut.
Wanita itu pun masuk ke dalam mobil masih dengan wajah penuh senyum dan menunjukkan akta cerainya kepada kamera dan wanita lain yang menemaninya. Ia juga membaca isi akta tersebut dengan wajah bahagia dan penuh tawa.
"Terima kasih ya Allah, aku telah bercerai," ujar wanita tersebut diiringi tawa bahagia.
Para netizen pun ramai memberikan komentar mengenai kebahagiaan yang dirasakan wanita ini saat akhirnya sudah berhasil cerai.
Banyak yang mendukung dan mendoakan aksi wanita ini karena akhirnya berhasil terlepas dari ketidakbahagiaan.
"Karena seumur hidup bersama orang yang salah itu terlalu lama," ujar pemilik akun @sher***.
"Di balik tertawanya ada luka yang mendalam sebelumnya, selamat bu, semoga mendapat jodoh yang lebih baik nanti," tulis netizen dengan nama akun @neti*** mendoakan wanita yang baru saja bercerai itu.
"Bisa dipastikan ia tidak bahagia dengan suaminya, makanya pas cerai dia bahagia bukan main," komentar pemilik akun @sari***.
"Ketika perempuan bahagia atas perpisahannya berarti ada luka yang teramat dalam yang hanya bisa sembuh dengan perpisahan," ujar warganet dengan nama akun @putr***.
"Jangan menghujat, kalian dan kita tidak pernah tahu luka apa yang dia alami selama pernikahannya," tulis pemilik akun @ajen*** menanggapi beberapa komentar yang menganggap reaksi wanita itu terlalu berlebihan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Sosok Fergy Mage, Pria Diduga Temani Paula Verhoeven ke Sidang Cerai Tak Kalah Mentereng dari Baim Wong?
-
Inikah Hubungan Fergy Mage dan Paula Verhoeven? Diduga Ikut Temani ke Sidang Cerai Baim Wong
-
Apa Arti Allahumma Barik? Sering Dituliskan Paula Verhoeven Selama Perceraian dengan Baim Wong
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
News
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
Terkini
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?