Tingkat polusi udara yang semakin serius di Jakarta telah memicu respons dari berbagai pihak. Dalam upaya untuk mengatasi masalah ini, Polda Metro Jaya bersama dengan sejumlah lembaga terkait ikut membantu menyiram jalan raya Ibu Kota.
Langkah ini diharapkan dapat membantu meredakan dampak polusi udara dan memberikan kontribusi positif dalam menjaga kualitas udara di kota ini.
Aksi yang melibatkan berbagai pihak ini dilakukan dengan menyiram jalanan menggunakan unit mobil water cannon serta mobil pemadam kebakaran yang tentunya dilengkapi dengan sistem penyemprotan yang efektif.
Dalam video yang dibagikan ulang oleh akun Instagram @mood.jakarta pada Jumat (25/8/2023), terlihat sejumlah mobil water cannon yang dikerahkan Polda Metro Jaya bersama mobil pemadam kebakaran digunakan untuk menyiram sepanjang ruas Jalan Jenderal Sudirman sampai ke Bundaran Senayan.
Diketahui Kapolda Metro Jaya sebelumnya menggelar aksi menanam sebanyak 100 ribu pohon.
Namun beberapa warganet justru menyuarakan komentar skeptis terkait langkah siram jalan yang diharapkan mampu mengurangi dampak polusi udara di Jakarta. Kebanyakan dari mereka mempertanyakan soal efektivitas langkah tersebut.
"Ngaruhkah?" tulis warganet berkomentar.
"Emangnya ngaruh ya?" tanggapan warganet mempertanyakan hal yang sama.
"Padahal yang jadi salah satu penyebab polusi udara itu banyaknya kendaraan yang ada di Jakarta bukan jalan rayanya, iya gak sih? Apa aku yang terlalu awam?" kata lainnya.
"Polusi udara Pak bukan polusi aspal, itu mah ngurangi panas doang, polusi mah kagak. Ya kalik asap kendaraan nempel di aspal," pungkas lainnya berkomentar miring.
"Mengatasi dampak polusi, tapi menggunakan kendaraan yang menyebabkan polusi. Mengurangi pengguna AC di gedung-gedung besar sepertinya lebih efektif untuk mengurangi dampak polusi," tutur lainnya menanggapi.
Meskipun warganet memiliki pandangan yang berbeda, perdebatan ini sejalan dengan pentingnya diskusi terbuka dan kritis dalam mengatasi masalah lingkungan.
Komentar-komentar seperti ini dapat menjadi sinyal untuk pemangku kepentingan dan pemerintah agar lebih mendalam dalam merencanakan dan melaksanakan solusi untuk mengatasi polusi udara yang semakin mengkhawatirkan.
Baca Juga
-
Andrew Garfield Ungkap Film Favoritnya yang Jarang Diketahui Publik
-
Denada Tebar Pesona di Bangkok, Aksinya Justru Picu Komentar Pedas
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Kate Hudson Beber Pernah Ditawari Peran Mary Jane di Film Spider-Man
-
Putri Sheila Marcia Menang GADIS Sampul 2025, Tudingan Negatif Ramai Muncul
Artikel Terkait
-
Pemprov DKI Jakarta Gelar Tes Uji Emisi di Blok M, Banyak Sepeda Motor Tak Lulus
-
Polusi Udara Jakarta Memburuk, Pakar Kesehatan Larang Balita Bermain di Taman Dekat Jalan
-
Atasi Polusi Udara, Pemprov DKI Jakarta Gencarkan Penanaman Pohon
-
Kasus Pencurian Modus Akses Ilegal, Mahasiswi Asal Magelang Diduga Tak Beraksi Sendirian
-
Dewa United vs Persija Jakarta, Jan Olde Riekerink Prediksi Bakal Jadi Pertandingan Seru
News
-
Swara Prambanan 2025, Tutup Tahun dengan Nada, Budaya, dan Doa
-
Korea Selatan Resmi Berlakukan UU Goo Hara, Batasi Hak Waris Orang Tua Penelantar Anak
-
Resolusi Logis Awal Tahun Perempuan Modern di Tengah Tekanan Multiperan
-
Lebih dari Sekadar Kebiasaan: Bahaya Kecanduan Scrolling bagi Kesehatan Mental Remaja
-
Gagal Liburan karena Kerja? Lakukan Cara Ini Agar Mood Tetap Terjaga
Terkini
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Hantu Penunggu Bel Sekolah
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris