Sosok Prof Eddy atau Edward Omar Sharif Hiariej telah ditetapkan sebagai tersangka gratifikasi oleh KPK. Penangkapan Wamenkumham ini sempat dikaitkan publik dengan karma kasus kopi sianida Jessica Wongso.
Seperti diketahui, sebelum ditangkap Prof Eddy wara-wiri di podcast untuk membahas kasus tersebut yang ramai diperbincangkan lagi. Di sisi lain, Edi Darmawan Salihin ayah Mirna mengaku tak kenal dengan Prof Eddy walau yang bersangkutan buka suara soal kasus putrinya.
BACA JUGA: Viral Rumput JIS Kondisinya Memprihatinkan, Erick Thohir Kena Sindir
“Profesor Eddy saya kenal juga enggak. Dia bantu jaksa karena dia kejaksaan, wakil jaksa aguung ya kalau nggak salah dari UGM lagi," kata Edi Darmawan Salihin.
"Dia kesal kenapa mungkin ngelihat kasus ini kok berlarut-larut gitu loh, padahal sudah 7 tahun yang lalu, dibawa-bawa lagi,” sambungnya.
Ayah Mirna enggan mengomentari kasus yang menjerat Prof Eddy lantaran merasa bukan urusannya.
“Ya itu urusannya pak Eddy ya, saya gak kenal sama beliau,” ucapnya.
Meski begitu, ia mengucapkan terima kasih karena ahli hukum tersebut sudah membantunya soal kasus kopi sianida. Hanya saja, ia menyayangkan pernyataan Prof Eddy yang salah sehingga dipersoalkan oleh Otto Hasibuan.
“Saya terima kasih karena dia sudah banyak bantu kan ya ngomongin. Ya tapi ngomongnya salah-salah juga itu yang Pak Otto tangkep tuh, ya maafin lah dia,” ungkap ayah Mirna.
BACA JUGA: Demi Uang 50 Ribu, Alasan Pemuda di Sumbar Melecehkan Al-Quran
Namun, Edi Darmawan memaklumi hal itu karena Prof Eddy tidak seperti dirinya yang terus mengikuti kasus kopi sianida.
“Ya mungkin ada beberapa hal enggak tahu, kan dia enggak ngikutin. Kalau saya kan bapaknya tahu, ngikutin, nempel terus sama kasus ini,” tuturnya.
Menilik dari akun TikTok @lapakpublik yang membagikan ulang video wawancara tersebut, tak sedikit warganet yang mencurigai pernyataan Edi Darmawan. Mereka merasa ayah Mirna berbeda dari sebelumnya yang selalu mengaku kenal dengan orang-orang penting.
"Biasanya kenal semua, tumben sekarang bilang gak kenal," sentil warganet.
"Katanya kenal sama pejabat se-Indonesia Raya (emoji tertawa)" komentar yang lain.
"Tumben gak kenal biasanya kenal dengan semua orang (emoji tertawa)" sahut lainnya.
"Jadi berbalik 360 derajat pura-pura gak kenal. Lama-lama gak kenal juga dengan para bintang yang pernah diabsen sebagai backing dan soulmate," tanggapan warganet lain.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!
Artikel Terkait
News
-
Korea Selatan Resmi Berlakukan UU Goo Hara, Batasi Hak Waris Orang Tua Penelantar Anak
-
Resolusi Logis Awal Tahun Perempuan Modern di Tengah Tekanan Multiperan
-
Lebih dari Sekadar Kebiasaan: Bahaya Kecanduan Scrolling bagi Kesehatan Mental Remaja
-
Gagal Liburan karena Kerja? Lakukan Cara Ini Agar Mood Tetap Terjaga
-
4 Rekomendasi Restoran BBQ di Jakarta, Surganya Pencinta Daging Berkualitas
Terkini
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!