Dunia kuliner sering menjadi panggung kreativitas tak terduga dan eksperimen dapur seperti ini terkadang bikin orang geleng-geleng kepala. Sebuah inovasi kuliner baru-baru ini viral, yakni penggunaan obat paracetamol dalam masakan rendang, dengan klaim dapat membuat dagingnya empuk.
Terdengar absurd memang, tapi nyatanya ada segelintir orang yang meramu hidangan dengan cara seperti ini. Salah satunya pengguna akun TikTok @anggiiewijayanti.
Dalam cuplikan video yang diunggahnya, ibu ini terlihat memasukkan satu buah obat paracetamol ke dalam daging rendang yang sedang dimasak. Setelah itu, ia mengaduk-ngaduk masakan tersebut agar tercampur merata dengan obat yang telah dimasukkannya tadi.
"Gak nyangka yang kemarin fyp sampai 1.2 juta penonton, ngakak bacain komentnya, kali ini masaknya pake b*dr*x (merek obat)," tulisnya dalam keterangan unggahan, dikutip pada Selasa (21/11/2023).
Sebelumnya pengunggah video tersebut diketahui memasukkan beberapa sendok-garpu ke dalam masakan dagingnya. Tujuannya agar panasnya merata dan daging yang dimasak cepat melunak.
Postingan ibu-ibu masak rendang pakai obat paracetamol itu-pun viral hingga ditonton sebanyak 7 juta kali. Banyak warganet yang keheranan melihat metode memasak tersebut.
"Biar apa?" tulis seorang warganet di kolom komentar.
"Hah kok bisa, nangis banget obat udah dirancang/diformula sedemikian rupa malah dipakai buat masak," ujar lainnya.
"Aku sih mikirnya, gimana kalo pas anak-anak yang makan, pasti ada efek sampingnya," tanggapan yang lain.
Paracetamol atau asetaminofen, dikenal sebagai obat penurun demam dan penghilang rasa sakit yang umum digunakan. Dalam dunia medis, dosisnya diatur dengan ketat sesuai petunjuk dokter. Lantas, memangnya ada manfaat dari penambahan paracetamol ke dalam proses memasak rendang?
Dokter sekaligus TikToker Ayman Alatas memberikan penjelasan terkait hal ini. Ia menuturkan bahwa obat paracetamol yang bercampur dengan panas dari proses memasak dapat mengeluarkan zat-zat toksik yang berpotensi membawa risiko kesehatan serius.
Sebagai alternatif, terdapat metode-metode memasak daging agar lebih empuk yang dapat dicoba, seperti pemilihan potongan daging yang tepat, melumuri daging dengan jahe parut, dan proses memasak dengan api kecil.
Menerapkan metode-metode ini dapat memberikan hasil yang diinginkan tanpa menimbulkan risiko kesehatan yang serius ke depannya.
Sumber artikel:
https://vm.tiktok.com/ZSNmBwAug/
https://vm.tiktok.com/ZSNmBsqkh/
https://www.halodoc.com/artikel/resep-rendang-daging-khas-padang-yang-menggugah-selera
Baca Juga
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
-
Sutradara Beber Alasan Kirsten Dunst Tak Digaet Main di Sekuel Film Jumanji
-
Trailer Film Live Action How to Train Your Dragon: Mason Thames Jadi Hiccup
-
Kreator One Punch Man Luncurkan Manga Shonen Jump Terbaru Berjudul Bug Ego
-
Garap Film Terbaru, Steven Spielberg Gandeng Josh O'Connor Jadi Pemain
Artikel Terkait
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
5 Potret Septi Pengamen Viral yang Gendong Anak Malam-malam, Kini Masuk TV
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Sentil Denny Sumargo, Netizen Tebak Makna Pesan Mendalam Farhat Abbas Ini: Capek Dengerinnya..
News
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg