Mat Rokim selaku ayah dari santriwati berinisial PL yang dinikah siri oleh oknum pengurus pondok pesantren di desa Sumbermujur, kecamatan Candipuro, kabupaten Lumajang, Jawa Timur, merasa sangat terpukul.
Sebagai orang tua, Mat Rokim merasa gagal menjadi ayah yang baik untuk anak perempuannya tersebut. Hal ini ia ungkapkan dalam podcast Curhat Bang Denny Sumargo, berjudul "Jeritan Hati Seorang Ayah, Anak Dinikahi Tanpa Izin sampai Hamil!".
"Di pikiran saya, saya gagal jadi orang tua yang baik," ungkap Mat Rokim sambil terisak, seperti dikutip dari potongan video yang diunggah ulang oleh pemilik akun Instagram @lambegosiip, Kamis (4/7/2024).
Ayah dari anak perempuan yang masih berusia 16 tahun tersebut merasa tidak terima anaknya dinikahi sembunyi-sembunyi tanpa sepengetahuan keluarga, akhirnya oknum pengurus pondok pesantren yang berinisial ME ia laporkan kepada pihak kepolisian.
Seperti diketahui, PL yang masih di bawah umur tersebut dinikahi secara siri oleh ME pada 15 Agustus 2023 pagi. Keduanya menikah di rumah teman oknum pengurus pondok pesantren berinisial H.
Ayah korban mengatakan, pelaku ME mengiming-imingi korban PL dengan berbalut agama. ME membujuk korban akan masuk surga jika mau menikah dengannya yang dikatakan masih bujang. Padahal, berdasarkan hasil penelusuran pelaku sudah memiliki istri dan hidup berumah tangga.
"Nanti kalau kamu saya nikahi, kamu akan masuk surga," ujar Mat Rokim menirukan ucapan janji pelaku ME sebelum melangsungkan akad nikah.
Lebih lanjut, dalam potongan video tersebut Denny Sumargo juga menanyakan soal pernikahan tanpa wali nikah oleh tersangka ME.
"Waktu itu wali nikahnya siapa? Penghulu dong?" tanya Denny Sumargo.
"Nggak ada," jawab korban PL.
"Penghulu dong?" tanya Denny lagi.
Sambil menggelengkan kepala, PL menyahut, "Nggak ada."
"Jadi, dia akad sendiri," Mat Rokim menimpali.
Denny Sumargo yang masih kurang paham akan model akad tersebut, masih terus bertanya.
"Gimana caranya dong?"
"Nggak apa-apa itu tanpa wali (katanya)," jawab santriwati bercadar dan berbusana muslim hitam tersebut.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berani Keluar dari Zona Nyaman Bersama Buku Kukang Ingin Melihat Dunia
-
Ulasan Buku Ulama, Pewaris Para Nabi: Mengenalkan Tugas-Tugas Ahli Agama
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Ulasan Buku Atraksi Beka: Temukan Bakat Diri dengan Melawan Rasa Ragu
-
Ulasan Buku Badu dan Kue Pesanan: Membangun Rasa Percaya Diri Sejak Dini
Artikel Terkait
-
Tetap Tutup Mulut, Rizky Febian Enggan Ungkap Alasan Belum Nikah Resmi
-
Rizky Febian Tetap Ogah Ungkap Kendala untuk Nikah Resmi, Kira-Kira Apa ya?
-
Pakai Buku Nikah Bodong, Rizky Febian Salahkan WO yang Urus Pernikahan
-
BRI Insurance Komitmen Tingkatkan Inklusi Asuransi Syariah, Sasar Pesantren
-
Rizky Febian Akhirnya Akui Baru Nikah Siri dengan Mahalini
News
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
Terkini
-
Woo Da Vi Akui Kecewa dengan Ending Karakternya di Drama Korea 'Jeongnyeon'
-
Raih Hasil Impresif, Timnas Indonesia Langkahi Rekor Thailand & Vietnam
-
Min Hee Jin Umumkan Keluar dari Dewan Direksi ADOR, Siap Tuntut HYBE?
-
Ulasan Novel Cinta untuk Perempuan yang Tidak Sempurna Karya Najelaa Shihab
-
Soobin TXT Tulis Surat untuk Fans Usai Dilaporkan Hiatus Demi Kesehatan