Performa Sandy, salah satu peserta Clash of Champions, yang berhasil mencuri perhatian penonton lantaran membabat habis lawannya dalam game Cryptarithm War di Clash of Champions ternyata memiliki IQ yang tergolong tinggi.
Sandy bersama dua peserta Clash of Champions lainnya, yakni Xaviera dan Shakira, diundang menjadi salah satu bintang tamu di podcast Denny Sumargo yang tayang pada Rabu (10/07/2024) yang lalu. Pada kesempatan tersebut, Denny Sumargo bertanya berapa IQ Sandy.
Dilansir dari unggahan akun Instagram @rumpi_gosip pada Jumat (12/07/2024), Sandy mengatakan bahwa meskipun ia sendiri merasa tidak yakin apakah tes itu benar atau tidak, bahwa IQ-nya adalah sebesar 151.
“Aku nggak tau sih ini bener atau enggak tapi waktu itu aku tes dapatnya 151,” ujar Sandy.
Berdasarkan salah satu sumber, orang yang memiliki IQ 140 dianggap sangat berbakat, sedangkan orang yang memiliki IQ antara 150 hingga 160 atau lebih dianggap jenius.
Sandy mengatakan bahwa nilai IQ ini ia dapatkan dari salah satu pelatnas (pelatihan nasional) saat dirinya tengah mempersiapkan olimpiade.
Walaupun Sandy sendiri tampak tidak yakin dengan hasil ini, nyatanya banyak yang menganggap bahwa nilai ini pantas untuk dirinya karena kejeniusannya yang ia tunjukkan di acara Clash of Champions.
Pada episode keempat, Sandy berhasil mengalahkan lawan dengan skor sempurna tanpa memberikan kesempatan satu kali pun kepada tim lawan untuk menjawab pada game Cryptarithm War.
Aksinya yang sengaja menyalahkan salah satu jawaban untuk memberi kesempatan anggota timnya yang lain untuk menjawab juga berhasil menarik perhatian para penonton.
Melihat aksi Sandy ini, para netizen pun ramai memberikan tanggapan mereka di kolom komentar.
“Biasanya kalo anak pintar-pintar gini pasti orangtuanya mencukupi segala kebutuhannya jadi mereka bisa cuman fokus belajar. Kecuali memang sudah ada bakatnya jenius ya,” ujar seorang netizen dengan nama akun @h***.
“Yang gini dong sekali-sekali diberitain atau diviralin, jangan yang cuman joget-joget gak jelas diundang di tv,” ujar netizen lainnya dengan nama akun @d***.
“Liat mereka jadi semangat hidup menyala-nyala, ada anak se-smart itu di Indonesia,” komentar pemilik akun @m***.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Sebut IPK Jeblok Gegara Ulah Firli Bahuri, Cadewas KPK Hamdi: Tak Bisa Dimaafkan
-
Lebih dari Sekadar Angka Kecerdasan, Apa Manfaat Mengetahui Nilai IQ?
-
Kevin Diks Absen Lawan Arab Saudi, Sandy Walsh Opsi Terakhir Bek Kanan?
-
Dear STY Mohon Diajak Pemain Nomor 2, Daftar Calon Pengganti Kevin Diks Lawan Arab Saudi
-
3 Pengganti Kevin Diks di Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Keinginan Warganet Terkabul?
News
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
Terkini
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout