Membahas lagu memang tak ada habisnya, dengan mendengarkan lagu juga bisa mengubah mood seseorang. Namun, siapa sangka ada beberapa lagu bisa bikin kamu terus terngiang dengan lirik dan nadanya, lho. Sampai-sampai kamu tak bosan mendengarkannya.Beberapa di antaranya seperti delapan lagu J-Pop berikut ini. Penasaran, apa saja lagu J-Pop yang bisa bikin kamu earworm? Yuk, simak artikel di bawah ini!
1. Official Hige Dandism – Yesterday
Apabila kamu penggemar lagu J-Pop, pasti sudah tidak asing lagi dengan lagu yang menjadi salah satu soundtrack dari anime Hello World ini. Lagu Yesterday dari Official Hige Dandism ini menjadi salah satu lagu J-Pop paling fenomenal di Jepang, lho! Lagu Yesterday juga bakal bikin kamu makin semangat dalam menjalani hari, karena musiknya yang fresh di telinga.
2. Tomohisa Sako - Bokutachi no Uta
Rekomendasi lagu J-Pop selanjutnya yang wajib kamu dengar, yakni Bokutachi no Uta. Lagu Bokutachi no Uta dirilis pada tahun 2013 dan menjadi salah satu soundtrack dari anime Zetsuen no Tempest. Lagu yang dinyanyikan oleh Tomohisa Sako ini memiliki alunan musik yang enjoyable. Dengan diiringi suara yang halus menambah nuansa teduh di setiap liriknya. Bahkan saking asyiknya, lagunya akan terus menggelegar di telingamu, lho! Tak percaya? Kamu bisa mencoba mendengarkannya!
3. MISIA Ft. HIDE (GReeeeN) - Ai no Katachi
Ai no Katachi, lagu J-Pop yang berkisah tentang cinta atau artinya Shape of love. Lagu Ai no Katachi merupakan salah satu lagu J-Pop bertema cinta paling sweet yang pernah ada. Lagu yang dirilis pada 2018 ini memiliki musik yang bakal bikin kamu terhanyut.
Dalam lagu Ai no Katachi menceritakan tentang rasa cinta dan seseorang yang tak mau kehilangan kekasihnya. Bahkan dalam lagu ini, banyak mengucapkan kata romantis seperti “Ano ne, daisuki da yo!” yang artinya aku sangat menyukaimu. Liriknya benar-benar kental dengan romansa.
4. 7!! (Seven Oops) – Orange
Kamu penyuka anime pasti sudah sangat familier dengan lagu Orange dari 7!! (Seven Oops) yang satu ini. Lagu Orange adalah salah satu soundtrack anime terkenal Shigatsu Kimi no Uso. Lagu yang menceritakan tentang kenangan senja ini memiliki makna yang sedih juga, lho! Di mana dalam lagu ini menceritakan perpisahan seseorang dengan kekasihnya dan berjanji untuk bertemu di tempat yang sama dimana mereka bertemu. Suara vokalisnya yang merdu bikin candu.
5. Ikimonogakari – Yell
Rekomendasi lagu J-Pop yang bikin earworm lagi salah satunya adalah Yell dari Ikimonogakari. Lagu yang memiliki tempo slow ini dipenuhi banyak sekali perasaan. Kamu bisa merasakan betapa dalamnya makna dari lagu ini, di mana menceritakan tentang perpisahan seseorang dengan sahabatnya demi menggapai cita-cita. Wah, lagu yang ini bisa bikin sedih dan juga bisa bikin nagih.
6. Ikimonogakari - Last Scene
Lagu Last Scene juga merupakan salah satu soundtrack dari film real action Your Lie in April yang dibintangi oleh Kento Yamazaki, di mana memiliki arti cukup dalam dan full emotions. Dalam lagu ini menceritakan bahwa setiap kisah cinta tak selalu berakhir indah. Lagu ini juga berkisah tentang seseorang yang tak bisa move-on dari kekasihnya.
7. Aimyon - Kimi Wa Rokku Wo Kikanai
Kimi wa Rokku wo Kikanai atau yang memiliki arti you don't listen to rock ini merupakan salah satu lagu J-Pop dari Aimyon. Lagu yang dirilis pada tahun 2017 ini memiliki nuansa yang berbeda, di mana musiknya yang bikin happy dan semangat yang ia suguhkan sangat luar biasa. Bahkan dalam reff-nya bisa bikin kamu berteriak-teriak bahagia, lho! Dijamin dalam lagu ini bakal bikin earworm banget.
8. Radwimps - Zen Zen Zense
Rekomendasi lagu J-Pop terakhir yang wajib didengarkan, adalah Zen Zen Zense dari Radwimps. Penggemar anime pasti sudah sangat familier dengan Zen Zen Zense. Sebab, lagu ini merupakan soundtrack anime Kimi no Nawa. Lagu yang bergenre rock ini bukan hanya bisa bikin kamu earworm, tetapi juga bisa memberi kamu semangat. Musiknya yang asyik dengan lirik yang unik bakal bikin terngiang di telinga terus.
Itu dia 8 rekomendasi lagu J-Pop yang wajib kamu dengar. Jepang memang tak hanya dikenal dengan dorama dan anime-nya saja. Beberapa lagunya pun nagih tuk didengar. Menurutmu, lagu J-Pop mana yang paling kamu suka?
Baca Juga
-
Obsesi Cantik Berujung Tragis, Mengungkap Sisi Gelap Cinderella dalam Film The Ugly Stepsister
-
Esensi TXT 'Love Language': Ketahui Bahasa Cinta Demi Dapatkan Hati Dia
-
Bucin Tanpa Batas, Intip Isi Hati Member SEVENTEEN Lewat Lagu 'Crush'
-
Unik, Simbolisme Lagu TWS 'If I'm S, Can You Be My N': Naksir Tapi Gengsi
-
Dari Manis Jadi Pahit: Esensi Lagu TXT 'Good Boy Gone Bad' dan Trauma Cinta
Artikel Terkait
Ulasan
-
Review Film Heart Eyes: Siapa Sangka Hari Valentine Jadi Ajang Pembunuhan
-
Pulau Karampuang, Salah Satu Wisata Wajib Dikunjungi saat Liburan di Mamuju
-
Ariana Grande Refleksikan Perempuan Penuh Komitmen Lewat Lagu Right There
-
Mengeksplorasi Musik Estetik Lewat Lagu ONEUS Bertajuk Same Scent
-
Review Lagu Kai Mmmh: Cinta Posesif dalam Balutan R&B yang Elegan
Terkini
-
Pemanggilan Rafael Struick: Statistiknya Buat Fans Meragukan Kemampuannya
-
Laga Indonesia vs. Cina: Ketika Mimpi dan Aroma Balas Dendam Menjadi Satu
-
Xiaomi 16 Diprediksi Meluncur pada September 2025, Berikut Bocoran Spesifikasinya
-
Realme GT 7 dan Realme GT 7T Bakal Rilis 27 Mei 2025, Mana yang Terbaik?
-
Marselino Ferdinan: Persimpangan Antara Oxford United atau Klub Belanda