Aljazair atau Algeria adalah salah satu negara yang terletak di Afrika Utara. Ibukota negara ini adalah Algiers. Negara ini adalah negara terbesar di Benua Afrika. Salah satu gurun terbesar di dunia, Gurun Sahara juga membentang di negara ini.
Menyadur dari bigseventravel.com berikut ini adalah 6 fakta Negara Aljazair.
1. Aljazair adalah negara terbesar di Benua Afrika
Memiliki luas 2juta kilometer persegi, berbatasan dengan Mali, Niger, Libya, Tunisia, Maroko dan Mauritania, menjadikan negara ini negara terbesar di Benua Afrika.
2. Aljazair memiliki tujuh situs warisan dunia UNESCO
Dari kota Romawi kuno Timgad ke desa-desa kuno Lembah M'Zab, Aljazair adalah tempat bagi beberapa situs warisan dunia UNESCO yang benar-benar luar biasa. Di antara tujuh situs yang terdapat di negara tersebut, Anda akan menemukan reruntuhan kuno Al Qal'a Beni Hammad, sisa-sisa kota Islam pesisir Kasbah Aljir, dan masih banyak lagi.
3. Gurun Sahara membentang di negara ini
Sekitar 80% Aljazair ditutupi oleh Gurun Sahara dengan luas total 1.905.392 km persegi.
4. Hewan nasional yang menggemaskan
Hewan nasional Aljazair adalah rubah fennec bertelinga besar yang selalu menggemaskan. Berasal dari Gurun Sahara dan Semenanjung Sinai, rubah kecil ini hanya berbobot sekitar 1,5-2 kilogram dan terkenal dengan telinganya yang besar. Makhluk lucu ini sangat disukai di Aljazair sehingga mereka bukan hanya hewan nasional, tetapi juga julukan untuk tim nasional sepak bola Aljazair, Les Fennecs.
5. Orang Aljazair sangat ramah
Orang Aljazair terkenal dengan sikapnya yang hangat dan ramah, terutama kepada tamu. Bahkan, sudah menjadi kebiasaan bagi orang Aljazair untuk mengundang tamu ke rumah mereka untuk meminum beberapa cangkir teh.
6. Aljazair adalah rumah bagi cheetah Sahara yang terancam punah
Pada tahun 2015, diperkirakan hanya ada sekitar 250 cheetah Sahara yang ada di bumi. Mayoritas di antaranya berada di Aljazair dan dianggap sebagai karnivora paling langka dan paling sulit ditemukan di dunia. Mereka dikenali dari bulu mereka yang lebih pendek dan warna pucat dibandingkan dengan cheetah jenis lain.
Itulah tadi 6 fakta tentang Aljazair. Bagaimana, apakah Anda tertarik mengunjungi negara terbesar di Afrika ini?
Baca Juga
-
Memiliki Gunung Tertinggi Kedua di Dunia, Inilah 13 Fakta Negara Pakistan
-
5 Fakta Qatar, Salah Satu Negara Terkaya di Dunia
-
4 Fakta UEA, Negara Ini Memiliki Gedung Tertinggi di Dunia
-
5 Fakta Uzbekistan, Salah Satu Negara Pengekspor Kapas Terbesar di Dunia
-
5 Fakta Yaman, Satu-satunya Negara Republik di Jazirah Arab
Artikel Terkait
-
Teknologi Drone Jerman Jadi Solusi Distribusi Obat dan Vaksin di Pelosok
-
Infinix Hot 50 Pro Plus Debut Lebih Dulu di Afrika: Desain Tipis, Layar AMOLED, Performa Kencang!
-
Waspada! Wabah Mpox di Afrika Tidak Terkendali, 1.100 Orang Tewas
-
Cerita 'Aneh' di Balik Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat Jelang Lawan China
-
Mengenal Djibouti: Negara Antah Berantah yang Rajin Siarkan Laga Timnas Indonesia
Ulasan
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
Terkini
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'