Dalam budaya Jepang, dikenal istilah Shukatsu yang artinya mahasiswa tingkat akhir aktif berburu pekerjaan. Bagi mereka, Shukatsu sangatlah penting sebab akan menentukan masa depan mereka. Di musim ini banyak mahasiswa yang tidak segan untuk berjibaku untuk mendapatkan kesempatan bekerja di perusahaan sebelum mereka lulus. Nah, dilansir dari Fun-japan, keterangan lengkap mengenai budaya Shukatsu bisa kamu temukan di bawah ini.
Musim Panas Adalah Musim Shukatsu
Setiap tahun mulai dari Maret sampai musim panas, kamu akan melihat banyak anak muda yang mengenakan pakaian formal berupa jas hitam yang rapi. Mereka akan memenuhi stasiun kereta, kawasan perkantoran, dan tempat-tempat lainnya di Jepang. Nah, anak muda berpakaian jas hitam rapi ini adalah mahasiswa tingkat akhir yang sedang berburu pekerjaan di musim Shukatsu. Di musim ini mereka aktif mencari pekerjaan, ikut wawancara kerja, dan berharap perusahaan yang diinginkan bersedia menerima mereka bekerja.
Setelan jas hitam yang mereka kenakan disebut dengan setelan jas rekrutmen. Selama masa Shukatsu mereka juga akan mewarnai rambut mereka dengan warna hitam. Ini bukanlah sebuah keharusan. Hanya saja ini adalah usaha untuk menampilkan kesan cerdas, rapi, dan bersih. Apabila pelamar berpenampilan berbeda, manajer perusahaan mungkin saja akan meragukan keseriusan mereka untuk bekerja di perusahaan.
Munculnya Istilah Shukatsu Make Up
Secara umum, orang Jepang memang mengutamakan penampilan. Jadi, tidak heran apabila mereka berusaha tampil lebih baik saat musim Shukatsu. Selain itu, para mahasiswa dan mahasiswi yang berburu pekerjaan mengenakan riasan wajah yang khas yang kemudian dikenal dengan Shukatsu Make up. Look riasan ini menampilkan kesan yang cerdas, bersih, dan segar. Bahkan saking inginnya tampil bagus, mereka rela membayar mahal jasa juru foto untuk menghasilkan foto profil terbaik.
Email Doa Dalam Budaya Shukatsu
Di Jepang, perusahaan yang menolak aplikasi mahasiswa akan mengirimkan email yang disebut Email Doa. Email tersebut sebetulnya berisi pemberitahuan bahwa pelamar tidak memenuhi kriteria calon karyawan yang dibutuhkan. Kenapa bisa disebut Email Doa, alasannya adalah karena di dalam isi email tersebut akan terselip doa dan harapan agar pelamar mendapatkan masa depan yang lebih baik.
Alasan Mengapa Perlu Banyak Usaha Untuk Mendapatkan Pekerjaan
Proses mencari pekerjaan di Jepang itu melelahkan. Pelamar harus melalui serangkaian prosedur mulai dari mengisi aplikasi, wawancara, tes kemampuan, dll. Semua itu membutuhkan waktu dan tenaga.
Alasan mengapa mereka bersedia untuk mencurahkan tenaga dan waktunya demi mendapatkan pekerjaan adalah karena adanya kepercayaan bahwa penempatan kerja ditentukan saat masih kuliah. Selain itu, di Jepang gagasan pekerjaan seumur hidup masih mengakar kuat. Jadi, apabila mereka beruntung mendapatkan pekerjaan di perusahaan bonafid, masa depan mereka setidaknya terjamin.
Di masa modern seperti sekarang ini, perusahaan membuat kebijakan baru di mana mahasiswa boleh berburu pekerjaan kapan saat. Selain itu, ada kecenderungan gen Z memiliki minat yang kurang untuk bekerja di perusahaan dalam waktu yang lama. Nah, secara tidak langsung kebijakan ini menimbulkan kesadaran budaya Shukatsu yang baru di mana mahasiswa tidak mengenakan ‘seragam’ khas Shukatsu lengkap dengan riasannya.
Nah, itulah ulasan singkat tentang budaya Shukatsu yang ada di Jepang. Bagaimana pendapatmu tentang munculnya budaya tersebut?
Baca Juga
-
5 Fakta Zom 100: Bucket List of the Dead yang Bikin Penasaran Penggemar
-
4 Rekomendasi Anime untuk Kamu yang Menyukai Cerita Bertema Zombie
-
Rekomendasi 4 Tontonan Menarik di Disney yang Tayang Bulan Juli 2023
-
Jujutsu Kaisen 2: Sinopsis dan Penjelasan Karakter Kunci di dalam Serialnya
-
Prosesi Sangjit, Seserahan ala Tionghoa yang Dijalani Anak Hotman Paris
Artikel Terkait
-
Elkan Baggott Kembali Bawa Kejutan, Tersedia untuk Timnas Indonesia vs China dan Jepang
-
Curi Uang Penumpang, Sopir Bus Kehilangan Uang Pensiunan Rp 1,4 Miliar
-
Harga Yamaha NMAX Naik Setara XMAX Bekas, Mesin 'Disunat'
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
Ulasan
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
Review Serena: Story Berat, Art Cakep, dengan Tension yang Menembus Layar
-
Ulasan Film No More Bets: Jerat Penipuan Online dan Perdagangan Manusia
Terkini
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!