Jawa Timur merupakan salah satu provinsi yang mempunyai banyak makanan khas. Mempunyai rasa cenderung asin, makanan di Jawa Timur sangat beragam. Hampir tiap kota mempunyai makanan yang bisa menggoda selera makan kita. Apa saja makanan yang harus kamu coba di Jawa Timur. Simak pada artikel di bawah ini
1. Bakso Malang
Sudah menjadi rahasia umum bakso di malang adalah yang paling enak. Olahan daging sapi yang dibuat bulat ini sangat disukai banyak orang.
Bakso malang mempunyai banyak variasi mulai dari bakso halus, bakso urat, bakso mercon, bakso jamur, sampai dengan bakso tumpeng.
Selain itu, terdapat siomay, tahu, mie, dan beragam gorengan yang bisa kamu nikmati juga. Menikmati bakso malang tidak lengkap jika tidak memasukkan tambahan sayur dan bawang goreng yang menambah cita rasa masakan.
BACA JUGA: Bikin Ngiler! Inilah 5 Jenis Bakso Khas Nusantara yang Paling Populer
2. Soto Lamongan
Makanan Jawa Timur yang satu ini mungkin bisa kamu temui di berbagai wilayah di Indonesia. Di Jawa Timur sendiri Soto Lamongan sering disajikan pada acara pernikahan, sunatan, arisan dan berbagai acara lainnya. Yang menjadi ciri khas dari soto ini adalah koyanya.
Perpaduan antara kerupuk udang dan bawang putih goreng yang digiling hingga lembut sangat menggoda. Hidangan Soto Lamongan biasanya disajikan dengan ayam yang disuwir-suwir, bihun, telur, dan irisan kol.
Tambahan jeruk nipis, sambal dan kecap menjadikan soto Lamongan makanan yang enak dan segar. Apalagi jika dimakan saat hujan.
3. Rawon
Makanan Jawa Timur yang selanjutnya adalah Rawon. Hampir semua orang menyukai rawon. Kuah yang berwarna sedikit kehitaman ini berasal dari kluwek, yang menjadi ciri khas Rawon.
Irisan daging sapi pada rawon menjadi ciri khas rawon. Penyajian rawon biasanya dilengkapi dengan telur asin, kecambah, jeruk nipis dan sambal.
BACA JUGA: Lezatnya Sop dan Rawon Daging Warung Arum Dalu, Favorit Warga Sidoarjo
4. Rujak Cingur
Kamu yang belum pernah mencoba rujak, wajib mencoba rujak cingur khas Jawa Timur. Dengan perpaduan beraneka sayur, lontong, tahu, tempe dan kerupuk menjadikan rujak cingur makanan yang sehat untuk kamu.
Cingur atau hidung sapi menjadi ciri khas rujak ini. Dengan bumbu kacang dan petis membuat rujak cingur sangat banyak diminati. Kamu bisa menikmati rujak cingur pada siang hari
5. Bebek Madura
Bebek madura adalah bebek goreng yang sangat terkenal. Dengan ciri khas bumbu berwarna hitam bebek madura memiliki aroma yang enak. Bumbu ungkep yang digunakan juga berbeda dari bumbu ungkep biasanya.
Biasanya kamu bisa menikmati bebek madura di tempat yang menyajikan lalapan atau lalapan. Dengan citarasa yang lebih pedas kamu tentunya wajib mencoba bebek madura.
Nah, itulah beberapa makanan khas Jawa Timur. Mana yang menjadi favoritmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Malam Lailatul Qadar, Ini 2 Bukti Kedahsyatannya Kata Ustadz Adi Hidayat
-
Lautnya Jernih, Ini 7 Destinasi Pantai di Blitar yang Cocok untuk Liburan
-
Berbahan Dasar Jahe, 5 Minuman Ini Menghangatkan Tubuh dan Menguatkan Imun!
-
Ramai, Ketahuan Selingkuh Saat MPL Date! Ini Tanda Pasanganmu saat LDR Selingkuh
-
Rekomendasi 4 Produk Lip Crayon di Bawah 100K! Bikin Bibir Tambah Lembab
Artikel Terkait
-
Peringati Hari Listrik Nasional Ke-79, PLN Kembali Pecahkan Rekor MURI Konvoi 2.200 Motor Listrik Terbanyak
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
-
Habis Kasasi, Terpidana Pembunuhan Ronald Tannur Langsung Dibekuk di Surabaya
-
5 Potret Kesederhanaan Arumi Bachsin, Padahal Suami Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Bukan Setangkai Bunga, Emil Dardak Bawakan Kerupuk untuk Arumi Bachsin Sepulang Kerja
Ulasan
-
Ulasan Film The Black Phone: Penculikan Misterius Laki-Laki Bertopeng
-
Bentala Stella: Bisnis Licik dan Sayuran Gemas 'Pengungkap' Perasaan
-
Ulasan Buku 'Kitab Kawin', Cerpen Pemenang Singapore Book Awards Tahun 2020
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
Terkini
-
Resmi Dijadikan Anime, Mr. Yano's Ordinary Days Kisahkan Romansa di Sekolah
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
-
Tantangan Literasi di Era Pesatnya Teknologi Informasi
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda