Selain terkenal akan panoramanya yang memukau, Pulau Dewata juga memiliki begitu banyak desa wisata yang sangat wajib untuk kamu kunjungi saat berlibur.
Deretan desa wisata tersebut diketahui menghadirkan budaya serta tradisi Bali yang begitu kental sehingga harus kamu kunjungi setidaknya sekali seumur hidup.
Tanpa menunggu lama, inilah beberapa desa wisata di Bali yang diketahui telah menyita perhatian banyak wisata bahkan telah dikenal namanya hingga mancanegara.
BACA JUGA: 4 Bioskop dengan Konsep Terunik di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia!
1. Desa Pelaga
Desa wisata di Bali yang harus kamu kunjungi ialah Desa Pelaga. Desa ini sangat kaya akan pemandangannya yang memukau. Selain itu, kawasannya yang masih hijau tersebut juga berhasil memanjakan mata setiap pengunjungnya.
Sebagai informasi, Desa Pelaga sendiri diketahui terletak di Kabupaten Badung. Desa yang menawarkan suasana tenang serta berudara sejuk ini dijamin akan membuatmu betah berlama-lama. Jadi, tertarik untuk mengunjungi desa wisata di Bali yang satu ini?
BACA JUGA: 4 Tempat Wisata Kuliner Bernuansa Pedesaan di Bandung, Beri Kesan Nostalgia
2. Desa Penglipuran
Desa wisata yang satu ini juga wajib kamu kunjungi nih saat berlibur ke Bali nanti. Bagi kamu yang belum tahu, ternyata Desa Penglipuran sendiri merupakan suatu desa yang telah mendapatkan predikat sebagai desa paling bersih di dunia, lho!
Untuk lokasinya, desa wisata yang telah terkenal hingga mancanegara ini diketahui terletak di Kabupaten Bangli. Nilai-nilai luhur nenek moyang diketahui masih sangat kental dan amat dijunjung tinggi di kawasan ini.
Salah satu daya tarik yang dimiliki oleh desa ini ialah adanya tata ruang yang diketahui mengusung konsep Tri Mandala. Konsep tersebut menjadikan desa ini terbagi menjadi tiga wilayah yaitu Utama Mandala, Madya Mandala, serta Nista Mandala.
BACA JUGA: 6 Rekomendasi Kuliner Bali Halal dan Murah, Wajib Dicoba!
3. Desa Ubud
Desa selanjutnya yang juga wajib untuk masuk ke dalam daftar kunjungan kamu adalah Desa Ubud. Desa yang cukup terkenal ini juga merupakan pusat dari berbagai macam kesenian, seperti patung, seni ukir, hingga tari.
Desa Ubud diketahui menawarkan berbagai macam daya tarik yang sangat rugi bila dilewatkan. Sawah terasering tegalalang sendiri merupakan salah satu destinasi wisata di desa ini yang telah banyak menyita perhatian para wisatawan.
Itulah beberapa desa wisata di Bali yang wajib untuk dikunjungi. Di antara deretan desa di atas, kira-kira mana yang paling mencuri perhatian kamu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review The Secret World of Arrietty, Film Ghibli Ini Wajib Kamu Saksikan!
-
5 Tips Meningkatkan Nilai Tiap Semester, Lakukan Evaluasi Secara Berkala!
-
5 Tips Menyimpan Sushi agar Tetap Lezat dan Tidak Cepat Basi
-
6 Cara Tetap Menikmati Liburan Meski Cuaca Sedang Panas
-
5 Cara Jitu Menghadapi Fake Friend, Jangan Sampai Kamu Dimanfaatkan!
Artikel Terkait
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan dengan RAM Besar dan Chipset Gahar Terbaik November 2024
-
5 Rekomendasi HP 5G Murah Terbaik November 2024
Ulasan
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Ulasan Buku Apakah Aku yang Biasa-Biasa Ini Bisa Berbuat Hebat Karya Miftahuddin
-
Bittersweet Marriage: Jodoh Jalur Hutang, 'Sampai Hutang Memisahkan Kita!'
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Salaryman's Club: Anime Sports Kombinasi Olahraga dan Kehidupan Kantoran
Terkini
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off