Dago menjadi salah satu kawasan di Bandung yang cukup populer di kalangan wisatawan karena menyediakan beragam tempat wisata kuliner maupun alam yang menyuguhkan pemandangan memanjakan mata.
Tentunya ada banyak sekali destinasi wisata kuliner yang dapat dikunjungi di Dago, di antaranya saja adalah sederet cafe favorit yang akan direkomendasikan di bawah ini.
Berikut 4 rekomendasi cafe populer di Dago yang menawarkan pemandangan alam indah menakjubkan yang jarang sekali ditemukan di pusat kota.
1. Cafe Bene Dago
Rekomendasi cafe favorit yang dapat dikunjungi apabila sedang berada di kawasan Dago adalah Cafe Bene yang juga merupakan salah satu cabang cafe yang pusatnya berada di Korea.
Berada di kawasan Dago Atas, membuat suasana di sekitar area Cafe Bene terasa sejuk dan nyaman yang mampu membuat pengunjung merasa betah untuk berlama-lama berada di tempat berikut.
Pilihan menu yang disediakan oleh pengelola tempat berikut juga sangat beragam, mulai dari menu Asia hingga Italia yang dapat dipilih sesuai dengan selera masing-masing pengunjung.
2. Cikopi di Cisitu
Selanjutnya ada Cikopi di Cisitu yang menyediakan beragam pilihan minuman yang tidak boleh terlewatkan untuk dicicipi apabila sedang menginjakkan kaki ke daerah Dago.
Beragam pilihan sajian yang disediakan di tempat berikut merupakan menu khas Nusantara seperti wedang jahe yang mampu menghangatkan tubuh dari dinginnya udara sekitar area Dago.
Tidak hanya itu, menu makanan lain yang dapat disantap adalah roti bakar dengan beragam pilihan topping yang dapat dipesan oleh pengunjung dengan harga terjangkau di kantong.
3. Congo Gallery and Cafe
Congo Gallery and Cafe menjadi rekomendasi cafe favorit berikutnya di Dago yang selalu ramai oleh pengunjung terutama saat hari libur nasional dan akhir pekan tiba.
Berada di kawasan Dago Resort yang terletak di dataran tinggi, membuat Congo Gallery and Cafe menyuguhkan pemandangan menakjubkan berupa panorama alam Dago dari atas ketinggian.
Menu yang ditawarkan di tempat berikut didominasi oleh masakan khas Western yang dibuat dengan bahan baku berkualitas yang pastinya akan membuat cita rasa masakannya terasa jauh lebih nikmat.
4. Noah's Barn
Berikutnya ada Noah's Barn yang menjadi cafe favorit dengan beragam kopi dan pastry bercita rasa lezat sebagai menu unggulan yang selalu diminati oleh pengunjung.
Saat mengunjungi tempat berikut, wisatawan dapat memilih untuk menikmati waktu bersantai baik di dalam maupun luar ruangan yang didesain sedemikian rupa sehingga terlihat Instagramable.
Adapun menu yang dijajakan di tempat berikut sangat beragam, mulai dari masakan lokal, Eropa hingga China yang diolah dengan dengan baik, sehingga tercipta sebuah rasa yang memanjakan lidah.
Itulah tadi ulasan mengenai 4 rekomendasi cafe favorit di Dago yang tidak hanya menyuguhkan beragam sajian lezat, tetapi juga menawarkan panorama alamnya yang memanjakan mata.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Persaingan Panas Bisnis dan Cinta dalam Anime 'Megami no Cafe Terrace S2'
-
Daftar 15 PTS Terbaik Indonesia Versi THE WUR 2025, 3 Kampus Muhammadiyah
-
Creative Playdate Bareng Mainyuk dan Piyama Cafe: Bermain Sambil Belajar
-
Potret Suzuki SV650X 2025, Cafe Racer Modern dengan Sentuhan Klasik
-
Profil Anton Jamaika Cafe, Musisi Difabel Duet Bareng Lyodra di Depan Paus Fransiskus
Ulasan
-
Modal Ngeblog Bisa Sampai Yurop: Rahasia Jalan-Jalan Gratis dari Menulis
-
Absurdisme Hidup dalam Novel The Stranger Karya Albert Camus
-
Review Novel 'Selena', Mengungkap Identitas Guru Matematika yang Misterius
-
Ulasan Buku Independent Woman: Wanita Mandiri Bukan Hanya Sekadar Label
-
Ulasan Buku Dua Alasan untuk Tidak Jatuh Cinta, Plot Twist-nya Tak Terduga!
Terkini
-
Diskursus Pidana Mati: Antara Efek Jera dan Dampak Hak Asasi Manusia
-
Media Vietnam Sebut Indonesia Belum Naik Kelas Gegara Kalah dari Jepang 0-4
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
Akal Sehat dalam Kecerdasan Buatan: Apa yang Dapat Belajar dari Manusia?
-
Perasaan Campur Aduk Kevin Diks setelah Debut Bersama Timnas Indonesia